Wajah yang terawat merupakan salah satu hal yang tentu saja banyak didambakan oleh banyak orang. Namun, masalah yang biasanya kerap menimpa kesehatan dan kecantikan wajah anda ini beragam. Salah satunya adalah kulit yang kering. Kulit yang kering ini, akan menyebabkan wajah menjadi lebih kusam, dan tentu saja terkesan menua dan keriput. Wajah kering ini sendiri, disebabkan karena beberapa hal. Salah satunya adalah kandungan minyak wajah alami hilang karena kekurangan cairan tubuh.

Untuk mengatasi masalah ini, anda bisa melakukan berbagai macam cara. Salah satunya adalah dengan menggunakan masker, yang merupakan salah satu yang bisa anda manfaatkan dengan bahan – bahan alami yang ada disekitar anda. kandungannya yang baik menutrisi kulit wajah anda, tentu akan mengatasi kulit kering anda secara alami, dan tentu saja aman untuk dilakukan. Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda coba lakukan untuk membantu membuat masker kulit kering yang kami ambil dari Adailmu.com bisa anda coba lakukan.

Cara Membuat Masker Wajah Untuk Kulit Kering

1. Masker pisang
Buah pisang merupakan salah satu jenis buah yang baik untuk menjaga kelembapan kulit anda, dan tentu saja merupakan salah satu jenis buah yang memiliki kandungan nutrisi yang kaya, sehingga baik untuk kesehatan kulit wajah anda. caranya adalah dengan melumatkan pisang susu yang masak, dan tambahkan minyak zaitun. Balurkan masker wajah ini ke permukaan kulit wajah anda, diamkan selama beberapa menit untuk menyegarkan dan menghaluskan kulit wajah anda.

2. Masker labu
Buah alami yang satu ini kaya akan senyawa zinc yang termasuk baik untuk mencerahkan kulit, dan tentu saja mengembalikan kelembapan alami kulit wajah anda. parut labu secukupnya dan setelah itu, tambahkan putih telur ayam kampung yang telah dikocok secara merata dan juga madu murni. Oleskan keseluruh permukaan wajah anda, dan diamkan selama 20 menit untuk membantu menjaga kelembapan wajah anda.

3. Masker alpukat
Alpukat juga merupakan salah satu jenis buah yang baik untuk dijadikan sebagai masker alami untuk membantu menjaga kesehatan dan kelembapan kulit anda. caranya dengan memblender buah alpukat hingga lumat, dan setelah itu, oleskan alpukat yang telah lumat ini kebagian permukaan wajah anda, dan diamkan hingga mengering, setelah itu, bilas seperti biasanya hingga bersih.

4. Masker pepaya
Pepaya selain baik untuk mencerahkan kulit wajah anda, juga merupakan salah satu jenis buah alami yang baik untuk mencegah kulit kering. Blender buah pepaya yang telah masak hingga lumat, dan tambahkan jeruk nipis, aduk hingga merata. Kemudian anda bisa mengoleskannya ke permukaan wajah anda, diamkan hingga mengering dan bersihkan wajah anda dengan air bersih.

5. Masker mentimun
Buah mentimun yang kaya akan kandungan airnya ini, merupakan salah satu jenis buah yang baik untuk menjaga kelembapan kulit wajah anda. caranya dengan memblender mentimun dan meneteskan beberapa tetes minyak zaitun ini dan aduk hingga merata. Oleskan ke permukaan kulit wajah anda secara teratur.

Dengan masker wajah alami ini, tentu kulit kering anda bisa diatasi dengan mudah dan aman, karena menggunakan bahan – bahan yang alami. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.