Ketika berbicara tentang ibu, mungkin akan ada banyak hal yang terlintas dalam pikiran kita. Bukan hanya kenangan indah, tapi ada kalanya hubungan kita bisa pasang surut dan dipenuhi dengan konflik, kemarahan atau kekecewaan. Tapi walau demikian, Ia adalah sosok yang membuat kita ada di Dunia ini dan wajib kita hormati. Ia akan selalu berada di hati kita dan tidak akan tergantikan.
Betapapun kita sudah dewasa, namun dimatanya kita tetaplah seorang anak yang begitu ia cintai. Tanpa diminta, nama kita selalu ada dalam doa-doanya memohonkan kita selalu berada dalam keselamatan dan kesehatan.
Selamat Ibu 22 Desember, Apa yang seharusnya dilakukan?
Seperti yang kita tahu, bulan depan tanggal 22 Desember adalah hari Ibu. Ini adalah momen yang tepat untuk menunjukan perhatian dan memberinya kejutan kecil. Ibu layak mendapatkannya setelah semua kasih sayang dan cinta mereka selama ini.
1.Mulailah berbicara lebih banyak dengannya.
Kapan terakhir kali kamu berbicara banyak dengan Ibu? Mungkin sudah lama sekali kita tidak pernah lagi melakukannya bukan? Berlindung dengan kata “sibuk” kita hanya menyapanya dengan singkat. Kadang-kadang kita bahkan lupa tidak pernah menanyakan kabarnya setelah sekian lama.
Cobalah untuk meluangkan waktu dan berbagi kisah dengannya. Jujur saja, itu akan menjadi momen paling indah yang mungkin akan kita dapatkan. Mulailah dari hal yang kecil seperti menceritakan tentang hari ini dan bertanya tentang keadaannya. Tunjukkan kepedulian pada hal-hal yang ia minati dan berikan apresiasi untuk setiap ceritanya. Ini adalah cara yang bagus bagi Kita untuk lebih dekat dengannya dan pada akhirnya akan terasa jauh lebih nyaman.
Cobalah meminta nasihat darinya. Atau ceritakan tentang sesuatu yang membuat Kita stres di tempat kerja. Memperdalam percakapan dengan ibu adalah cara untuk berbagi diri Kita yang sebenarnya. Kita mungkin akan menemukan bahwa Ibu tidak hanya lebih tua dari segi usia, tetapi lebih bijaksana dalam beberapa hal. Nasihatnya seperti bekal yang akan membuat kita lebih optimis dalam menjalani hari-ari kedepan.
Daripada menghabiskan seluruh waktu di akhir pekan untuk pergi dengan teman-teman, tidak ada salahnya menyediakan waktu untuk menemani Ibu. Berbelanja, memasak, atau maraton nonton drama korea akan sangat menyenangkan dan membuat rileks bagi Kita berdua.
2.Katakan padanya betapa Kita mencintainya.
Para ibu melakukan banyak hal untuk Kita tetapin Ia jarang mendapatkan pengakuan yang layak untuk mereka terima. Tulislah Kata – kata ucapan Selamat Hari Ibu di sebuah kartu, Katakan padanya betapa Kita merasa bersyukur atas dukungannya selama ini dan telah mencintai Kita tanpa syarat bahkan pada saat paling sulit dalam kehidupan.
3.Hormati perbedaan pandangan
Kita masing-masing lahir dan dibesarkan dalam era yang berbeda, juga dengan nilai dan cara hidup yang berbeda. Kita mungkin tidak sependapat dalam beberapa hal, bahkan hal-hal yang penting dalam hidup. Tidak apa-apa, Kita harus bisa belajar untuk mengakui dan menghormati pikiran dan perasaannya.
Jangan memendam kekecewaan padanya selama bertahun-tahun. Waktu akan terlewati tanpa makna dan itu akan jadi penyesalan yang amat sangat karena hidup ini terlalu singkat. Kita mungkin tidak akan bisa mengubahnya, jadi terimalah ia dan sayangi dengan sepenuh hati.
4.Tetapkan batasan.
Hormati privasi satu sama lain, Ingatlah selalu bahwa meskipun kita berusaha sekuat tenaga, masih ada kemungkinan Ibu akan merasa kecewa karena kita tidak memenuhi harapannya. Inilah kenyataan dalam kehidupan, Kita harus berusaha memberi tahunya “Ini yang bisa saya lakukan untukmu, dan ini yang tidak bisa aku lakukan” . Hal ini akan membantu dirinya untuk lebih memahami diri kita.
Ibu Adalah Malaikat di Kehidupan Nyata
Ibu adalah orang paling pertama yang mencintai kita apa adanya, bahkan sejak masih didalam kandungan. Ia memiliki hati yang paling murni dan jadi penerang dalam kegelapan. Ia menjadikan dunia ini terasa menjadi tempat yang lebih baik. Dia adalah malaikat yang hadir di kehidupan nyata dengan sayap paling menakjubkan. Dia bukan hanya ibuku; dia adalah pahlawanku, inspirasiku, dan cintaku.