Sinopsis Film

Beranda Sinopsis Film

Sinopsis Film Jailangkung Sandekala

0
Sinopsis Film Jailangkung Sandekala

Bulan ini bioskop kembali kedatangan film horor terbaru yang kali ini berjudul “Jailangkung Sandekala“. Film ini adalah karya dari Kimo Stamboel yang juga cukup sukses menyutradarai film horor lainya “Ivanna”. Jailangkung sendiri adalah franhise film horor yang cukup fenomenal di kanah layar lebar.

Detail Jailangkung Sandekala

Produser: Wicky V Olindo, Justin Kim
Sutradara: Kimo Stamboel
Penulis: Kimo Stamboel, Rinaldy Puspoyo
Pemeran: Titi Kamal, Dwi Sasono, Syifa Hadju, Muzakki Ramdhan
Tanggal edar: Thursday, 22 September 2022

Sinopsis Film Jaelangkung Sandekala

Teror supranatural berpusat pada Adrian (Dwi Sasono), istrinya Sandra (Titi Kamal), serta dua anak mereka, Niki (Syifa Hadju) dan Kinan (Muzakki Ramdhan), yang sedang berlibur ke luar kota. Ketika berada di sebuah danau yang menjadi destinasi wisata mereka, Kinan secara misterius menghilang tanpa jejak saat matahari terbenam.

Keluarga tersebut mencari-cari Kinan di daerah yang sangat asing bagi mereka. Sama sekali tidak ada jejak, tetapi terdapat sebuah boneka jailangkung yang mereka temukan di tengah-tengah pencarian yang menegangkan.

Film Terbaru Jason Statham “Hummingbird”

0

Hummingbird merupakan film action terbaru yang dibintangi oleh Jason Statham, setelah sebelumnya bermain di film “Parker” bersama Jlo kini Jason Statham masih memerankan lakon action di Humminngbird. memang sepertinya sekarang ini aktor action telah lekat betul dalam diri JAson Statham.

Film “Hummingbird” :

  • Sutradara : Steven Knight
  • Produser : Paul Webster Guy Heeley
  • Skenario : Steven Knight
  • Genre : Action
  • Durasi : 100 menit
  • Tanggal Rilis Perdana : 17 Mei 2013

Para Pemain film “Hummingbird” :

  • Jason Statham sebagai Joey Jones
  • Vicky McClure sebagai Dawn
  • Ian Pirie sebagai Pimp
  • Benedict Wong sebagai Mr. Choy
  • Lee Asquith-Coe sebagai Silver Mercedes Driver
  • Senem Temiz sebagai Banker’s Wife
  • Siobhan Hewlett sebagai Tracey
  • David Bradley sebagai Billy
  • Agata Buzek sebagai Cristina
  • Chris Cowlin sebagai Meat Porter
  • Paul Blackwell sebagai Factory Worker
  • Lee Nicholas Harris sebagai Meat Market Manager

Berikut Sinopsis Singkat Film “Hummingbird :

Film ini berkisahnya tentang seorang mantan tentara pasukan khusus bernama Joey Jones (Jason Statham) yang kemudian menjadi seorang tunawisma setelah melarikan diri dari pengadilan militer.

Dia terjebak dalam dunia kriminal di kota London yang akhirnya secara tidak sengaja menggunakan identitas orang lain. Dengan identitas barunya dia berubah menjadi penyelamat para anak kecil yang terjebak dalam dunia perbudakan.

Trailer Film Hummingbird

Sinopsis Film Horor Korea “The Whispering”

0

Bagi kamu yang menginginkan sensasi berbeda saat menonton film korea, cobalah untuk menonton Film Horor “The Whispering”. Kebanyakan film korea memang mengambil tema drama atau action, tetapi jika sudah bicara horor biasanya akan sangat menakutkan seperti yang disajikan dalam film “The Wailing” dan “The Mimic”. Nah dalam film The Whispering ini, kita akan diajak untuk menyelami kisah sekumpulan remaja yang terjebak di tempat misterius.

Film ini dibintangi oleh Soo Jo Yeon, yang relatif masih baru dalam dunia entertainment korea. Selain itu ada juga Kim Min Kyu yang beberapa kali hadir menjadi cameo di drama “Because This Is My Firts Live” sebagai Bok-Nam.

Movie: The Whispering
Revised romanization: Sokdaksokdak
Hangul: 속닥속닥
Director: Choi Sang-Hun
Writer:
Producer:
Cinematographer:
Release Date: July 13, 2018
Runtime: 91 min.
Genre: Mystery
Language: Korean
Country: South Korea

Sinopsis Film The Whispering
Setelah mengikuti ujian masuk perguruan tinggi, 6 siswa sekolah menengah menemukan taman hiburan yang terlantar. Mereka melihat rumah hantu di taman hiburan dan memutuskan untuk masuk. Para siswa mulai mendengar bisikan dan mulai menghilang satu per satu.

Review Gangster Squad

0
Genre: ACTION
Duration: 113
Cast: Ryan Gosling, Josh Brolin, Emma Stone, Sean Penn, Nick Nolte, Anthony Mackie, Giovanni Ribisi
Director: Ruben Fleischer
Sinopsis: Kerajaan kelam yang dipimpin oleh Mickey Cohen (Sean Penn) dengan
sukses mengatur bisnis narkotik, senjata dan prostitusi di bawah
lindungan para politisi dan penegak hukum yang dibayar. Geram melihat
bisnis jahat yang bergeliat hebat ini, kelompok LAPD rahasia dipimpin
oleh Sersan John O’Mara (Josh Brolin) dan Jerry Wooters (Ryan Gosling)
mencari cara untuk menggulingkan mereka.

Movie Trailer Gangster Squad

Jadwal Tayang Di Bioskop 

  •  
     
    Blitzmegaplex – Bekasi Cyber Park



    12:00, 14:20, 16:40, 19:00, 21:20

  • Blitzmegaplex – Central Park



    12:30, 13:45, 16:15, 18:45, 21:15

  • Blitzmegaplex – Central Park (Velvet Class)
     



    12:30, 16:30, 20:55

  • Blitzmegaplex – MOI



    14:00, 16:30, 19:00, 21:30

  • Blitzmegaplex – MOI (Velvet Class)



    12:45

  • Blitzmegaplex – PP



    12:00, 14:20, 16:40, 19:00, 21:20

  • Blitzmegaplex – PP (Velvet Class)



    13:00, 15:30, 18:00, 20:30

  • Blitzmegaplex – Teraskota



    12:00, 14:20, 16:40, 19:00, 21:20

Film Man Of Tai Chi [2013]

0

Film Man of Taichi adalah film besutan Keanu Reaves yang bertindak sebagai sutradara dan juga pemeran, Selain beberapa bintang film dunia Iko Uwais pun turut dalam pembuatan film ini, iko bermain dalam Man Of Tai Chi sebagai petarung.

Iko Uwais Berkesempatan Untuk berakting bersama bintang terkenal Hollywood yaitu Keanu Reeves dalam Film Yang
berjudul Man of Tai Chi Keanu Reeves Selain Berperan Bersama Iko Uwais ia juga sekaligus yang akan mengarahkan Iko dalam filmnya ini karena Reeves juga menjabat sebagai Sutradara Man of Tai Chi mengisahkan tentang seorang Pria yang menguasai ilmu bela diri yang kemudian harus berjuang dan juga berkorban untuk hidupnya dan orang orang disekitarnya Selain Iko Uwais dan Keanu Reeves, film ini juga dibintangi oleh ahli beladiri dari Asia seperti Jeremy Marinas, Brahim Accabakhe, dan Tiger Hu Chen

Man Of Tai Chi Trailer

Sinopsis Film Korea “Memories of a Dead End”

0
sinopsis film korea memories of a dead end

Film korea terbaru ini dijadwalkan tayang pada 4 April 2019 ini, dibintangi oleh Soyoung eks SNSD dan Sunsuke Tanaka. Film ini terinspirasi dari kumpulan cerita pendek “Deddo Endo no Omoide” karya Banana Yoshimoto. Menjadi menarik untuk disimak film kolaborasi antara Korea Selatan dan Jepang ini dengan genre drama dan percintaan. Menilik pemerannyapun cukup menjanjikan dan layak untuk ditonton.

Movie: Memories of a Dead End
Revised romanization: Makdareun Kolmokui Chueok
Hangul: 막다른 골목의 추억
Director: Choi Hyun-Young
Writer: Banana Yoshimoto (short story)
Producer:
Cinematographer:
World Premiere: October, 2018 (Busan IFF)
Release Date: April 4, 2019 (South Korea) / February 16, 2019 (Japan)
Runtime: 89 min.
Language: Korean, Japanese
Country: South Korea, Japan

Sinopsis Film Korea “Memories of a Dead End”.
Tunangan Yoo-Mi (Sooyoung) Tae-Goo (Ahn Bo-Hyun) saat ini bekerja di luar negeri di Nagoya, Jepang. Dia memutuskan untuk pergi ke Nagoya untuk menemuinya. Sesampai di sana, Yoo-Mi mengetahui bahwa ia jatuh cinta dengan wanita lain. Yoo-Mi juga mengetahui bahwa Tae-Goo dan wanita itu bertunangan.

Yoo-Mi jatuh dalam keputusasaan. Dia berkeliaran di sekitar kota Nagoya yang tidak dikenal dan kebetulan berakhir di End Point Cafe dan Guest House. Di sana, dia bertemu dengan manajer Nishiyama (Shunsuke Tanaka). Yoo-Mi memutuskan untuk tinggal di wisma. Dia bertemu orang-orang di sana dengan berbagai kisah mereka.

Review Film India Romantis Tu Jhoothi Main Makkaar

0
Review Film India Tu Jhoothi Main Makkaar

Luv Ranjan menciptakan multiverse-nya dan berhasil membuat sebuah dunia romantis dalam film ini. Ia tahu apa yang penontonnya inginkan dan mencoba untuk memberikannya.

  • Pemeran: Ranbir Kapoor, Shraddha Kapoor, Anubhav Singh Bassi, Dimple Kapadia, Boney Kapoor, and ensemble.
  • Sutradara: Luv Ranjan
  • Durasi: 2 hours 39 minutes

Sinopsis Film Tu Jhoothi Main Makkaar

Film ini tentang bercerita tentang generasi kedua pengusaha yang berbasis di Delhi bernama Mickey (Ranbir Kapoor). Selain itu Dia juga memiliki bisnis sampingan yang unik yaitu membantu orang memutuskan sebuah hubungan. Tidak ada orang lain di keluarga yang tahu tentang bisnis sampingan Mickey kecuali keponakannya.

Dunia Mickey terdiri dari keluarga besar yang ramai, dikepalai oleh Dimple Kapadia. Dia berperan sebagai ibu yang keras namun perhatian. Keponakan perempuan (Inayat Verma) adalah anak bungsu dari keluarga. Adegannya dengan Ranbir sangat mengundang tawa.

Sinopsis Film Tu Jhoothi Main Makkaar

Bro-romance antara Ranbir dan Anubhav Singh Bassi memiliki hubungan yang hangat. Kita langsung merasa relate dengan persahabatan mereka. Anubhav Singh Bassi berperan sebagai sahabat sekaligus mitra bisnis Mickey. Mickey percaya bahwa apa yang dia lakukan ini adalah seni.

Selama liburan, Mickey melihat Nisha Malhotra (Shraddha Kapoor). Hal-hal berubah secara tak terduga, dia terjebak untuk melakukan pekerjaan yang tidak ia harapkan. Nisha ingin putus dengan Mickey dan dia menghubunginya untuk meminta bantuan, tanpa mengetahui bahwa dia adalah orang yang sama dengan siapa dia mencoba untuk berpisah. Kisah selanjutnya adalah tentang mengapa Nisha ingin putus dengan Mickey dan apa yang akhirnya terjadi.

Film yang Asyik, Romantis dan Lucu


Skenario film Tu Jhoothi Main Makkaar  ditulis oleh Rahul Mody dan Luv Ranjan, berkisah tentang seorang pria yang disewa untuk memutuskan sebuah hubungan asmara.

Ranbir Kapoor dan Shraddha Kapoor adalah pilihan pemeran yang sangat berani mengingat tidak ada yang dapat membayangkan keduanya dalam kisah seperti ini. Bagi Ranbir, ini adalah sebuah karakter yang sangat mudah karena ia telah berkarir dengan berbagai image playboy.

Sementara bagi Shraddha Kapoor, Ia membantu Ranbir memberikan lebih banyak warna pada kisah ini dengan tetap terlihat sangat glamor. Ia berjalan jauh keluar dari zona nyamannya.

Karakter Shraddha sebagai gadis yang berorientasi pada karier dan membutuhkan ruangnya sendiri dalam hidup. Ketakutannya tentang menyesuaikan diri dengan keluarga besar adalah sesuatu yang dapat dirasakan oleh banyak gadis.

Dimple Kapadia harus menjadi bagian terbaik dari film ini. 20 menit terakhir adalah kekacauan dan dialah yang membuat film ini begitu menyenangkan. Lelucon-leluconnya yang didukung oleh Boney Kapoor secara mengejutkan sangat lucu dan mengimbangi segala sesuatu yang menjadi kekurangan dari film ini.

Lagu Soundtrack yang sangat cocok.


Film romantis tidak akan terasa sempurna tanpa soundtrack yang cocok. Dan film ini berhasil mengatasinya. Lagu karya Pritam kembali tampil bersama Tu Jhoothi Main Makkar. Selain itu ada lagu-lagu asyik “Tere Pyaar Mein” dan “Pyaar Hota Kayi Baar Hai”.

O Bedardeya” juga adalah lagu romantis yang penuh perasaan di mana rasa sakit dan kerentanan Mickey disampaikan dengan indah oleh Ranbir.

Singkatnya, Tu Jhoothi Main Makkar berhasil menghidupkan kembali genre komedi romantis. Meskipun ada beberapa plot hole di babak pertama, tetapi lebih banyak hal yang bisa dinikmati di sini.

Film Korea “Wonderful Ghost” – Ma Dong Seok

0

Satu lagi film korea terbaru akan tayang pada bulan september nanti. Film ini berjudul “Woderful Ghost” dan akan dibintangi oleh Ma Dong Seok dan Kim Young Kwang. Menarik untuk melihat peran Ma Dong Seok yang sebelumnya telah sukses berperan dalam 1987 When The Day Comes dan Train To Busan. Tema yang diangkat oleh film ini juga cukup unik yakni melibatkan Hantu!.

Movie: Wonderful Ghost
Revised romanization: Wondeopool Goseuteu
Hangul: 원더풀 고스트
Director: Jo Won-Hee
Writer:
Producer:
Cinematographer:
Release Date: September, 2018
Runtime:
Language: Korean
Country: South Korea

Sinopsis Film Wonderful Ghost.
Jang-Soo (Ma Dong-Seok) menjalankan sebuah tempat olahraga judo. Dia tidak peduli dengan ketidakadilan, tapi ia sangat tertarik dengan hantu. Tae-Jin (Kim Young-Kwang), yang adalah seorang petugas polisi mulai mengikutinya. Karena hantu, Jang-Soo terlibat dalam sebuah kasus.

Sinopsis film Horor Sabrina

0

Trend film horor sepertinya masih terus berlanjut, dan sebentar lagi insan film tanah air akan disuguhi film baru berjudul “Sabrina”. Film ini merupakan bagian dari “The Doll” yang telah lebih dulu meneror bioskop dan sukses menjadi box office. Deretan bintang menjadi pelakon dalam film “Sabrina” sebut saja Luna Maya, Christian Sugiono, Sara Wijayanto, Jeremy Thomas dan Rizky Hanggono.

“Sabrina” mengangkat kisah tentang roh jahat yang menjadikan boneka sebagai mediumnya. Menariknya Selain tayang di Indonesia, Sabrina juga akan tayang di beberapa negara seperti, Malaysia, Thailand, Singapura, Brunei Darussalam dan Hongkong.

Sinopsis Film Sabrina.

Maira hidup bahagia di pernikahan barunya bersama Aiden, pembuat boneka Sabrina sekaligus pemilik sebuah perusahaan mainan. Tapi Vanya, anak angkat sekaligus keponakan Aiden yang piatu belum bisa menerima kehadiran Maira sebagai ibunya. Vanya belum bisa merelakan kepergian Andini, bundanya yang meninggal. Suatu hari Vanya melakukan permainan ‘Pensil Charlie’ untuk memanggil bundanya.

Kejanggalan-kejanggalan pun mulai terjadi. Boneka Sabrina berpindah tempat sendiri, kotak musik Aba-Aba berbunyi, dan Vanya suka mengobrol sendirian, bahkan sering kali bilang bahwa bundanya telah datang. Maira dan Aiden tak percaya, hingga akhirnya Maira mengalami serentetan kejadian menakutkan dan mereka melihat sendiri sosok Andini. Maira pun memanggil Bu Laras, paranormal yang dulu pernah membantunya. Andini ternyata bukanlah Andini, melainkan iblis keji bernama Baghiah yang menetap di boneka Sabrina dan menginginkan tubuh manusia.

Sinopsis Film Korea “Love Again” 2019

0
love again

Film korea yang akan tayang pada bulan oktober 2019 ini mengambil tema percintaan romantis. Berjudul “Love Again”, film ini akan dibintangi oleh aktor veteran korea “Kwon Sang Woo” yang akan beradu akting dengan “Lee Jung Hyun”.

Cerita film ini berseting pada kehidupan orang -orang yang telah matang di rentang usia 30an, dan sedang bermasalah dengan kehidupan cintanya.

Movie: Love, Again (English title) / Shall We Do It Twice (literal title)
Revised romanization: Doobeonhalkkayo
Hangul: 두번할까요
Director: Park Yong-Jib
Writer: Park Yong-Jib
Producer:
Cinematographer:
Release Date: October 17, 2019 —
Runtime: 112 min.
Genre: Romantic-Comedy
Distributor: Little Big Pictures
Language: Korean
Country: South Korea

Sinopsis Film LOve Again.

Hyun-Woo (Kwon Sang-Woo) dan Sun-Young (Lee Jung-Hyun) menjalani upacara perceraian dan mereka sekarang secara resmi bercerai. Hyun-Woo menikmati status lajang, tetapi mantan istrinya tiba-tiba muncul di depannya suatu hari.

Sun-Young bersama pacar barunya Sang-Cheol (Lee Jong-Hyuk). Sang-Cheol tidak menyadari bahwa Sun-Young pernah menikah dengan Hyun-Woo.

Artikel Menarik

daftar film kungfu jet li

Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

0
Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...