Sinetron

Beranda Acara Tv Sinetron

Sinopsis dan Profil Pemeran Dari Jendela SMP

0

Sinopsis dan Pemeran Dari Jendela SMP ini akan sangat dinantikan oleh kamu para penontonnya. Kisahnya yang menyajikan seputar dunia remaja, sukses mencuri perhatian di jam prime time. Pemainnya yang masih remaja cantik dan ganteng menjadi lebih asyik lagi untuk menyimaknya.

Sinetron Dari Jendela SMP diadaptasi dari novel berjudul sama karya Mira W. Walaupun sempat mendapat keluhan seputar alur kisahnya yang dinilai tidak sesuai norma, toh pihak SCTV meyakinkan KPI bahwa sinetron ini telah dimodifikasi sehingga layak ditonton.

Pemain Sinetron Dari Jendela SMP

Sandrinna Michelle Wulan

Sandrinna Michelle Skornicki adalah gadis manis blasteran Jawa-Amerika serikat dan lahir di Lampung, 11 Januari 2007 atau kini ia baru berusia 13 tahun.

sandrinna-michelle-as

Ia telah tampil di berbagai sinetron seperti Nada cinta tahun 2011, Surga yang Tidak Dirindukan 2015, dan trilogi Film Danur.

Reybong Joko

Masih ingat dengan sinetron “Sepatu Super“? Nah pemeran adik kecilnya itu adalah Rey Bong yang kini telah berumur 14 tahun, atau lahir di Jakarta pada 26 September 2005.

Rey Bong sendiri bukanlah nama asli dari aktor muda ini, tetapi sebuah nama panggung. Nama aslinya sendiri adalah Muhammad Fahreyza Anugrah Efrianda.

Emiliano Cortizo Gino

Pemeran sinteron Dari Jendela SMP selanjutnya adalah Emiliano Fernando Cortizo, aktor muda berwajah tampan ini lahir di Australia, 16 Desember 2004. Sebelum bermain di sinetron Dari Jendela SMP, Ia telah lama bermain dalam berbagai sinetron seperti Anak Langit, Alphabet, dan Anak Masjid.

Saskia Chadwick Santi

Saskia Allysia Mattea Chadwick, atau lebih dikenal sebagai Saskia Chadwick lahir di Bali 13 tahun lalu, tepatnya 9 November 2006. Ia adalah aktris dan model blasteran Inggris-Bali Indonesia yang sebelumnya berperan di sinetron Cinta Misteri.

Sinopsis sinetron Dari Jendela SMP

Sinetron ini bercerita tentang dua remaja SMP, Joko ( Rey Bong) dan Wulan ( Sandrinna Michelle). Joko adalah anak seorang asisten rumah tangga yang berprestasi. Joko mendapat beasiswa dan bisa bersekolah di sekolah elit SMP Nusa Bangsa. Karena statusnya sebagai anak asisten rumah tangga, Joko sering di-bully oleh teman-temannya di sekolah.

Joko juga mendapat julukan JAB atau Joko Anak Babu dari teman-temannya. Baca juga: Kenal Lama, Rey Bong dan Sandrinna Michelle Akhirnya Main Bareng Sinetron Dari Jendela SMP Namun, Joko tidak merasa minder, ia tetap fokus belajar agar tetap berprestasi untuk membanggakan ibunya.

Di sekolah, Joko sering dijahili oleh Gino (Emiliano Fernando Cortizo). Wulan sebagai ketua kelas sering melerai Gino dan Joko agar tidak membuat keributan. Baca juga: Kiesha Alvaro Minta Pasha Ungu Promosikan Sinetron Dari Jendela SMP Joko yang merasa dibela oleh Wulan lama-lama jadi tertarik padanya.

Selain ketua kelas, Wulan juga merupakan siswi berprestasi dan berasal dari keluarga yang kaya raya. Joko yang tertarik pada Wulan mulai mendekatinya dengan mengirim surat-surat. Wulan terkesan dengan cara unik yang dipakai Joko untuk mendekatinya.

Keduanya lalu saling jatuh cinta dan berpacaran diam-diam. Suatu hari, saat Joko sedang mengantar Wulan pulang dengan sepeda bututnya, tiba-tiba turun hujan lebat. Joko mengajak Wulan berteduh di sebuah gedung tua. Di sinilah keduanya melakukan perbuatan yang seharusnya tidak dilakukan oleh remaja.

Wulan yang ketakutan pasca peristiwa itu, meminta Joko membeli test pack. Namun, test pack yang dibeli Joko sudah kedaluwarsa dan menyebabkan muncul dua garis. Wulan mengira dirinya telah hamil. Wulan dan Joko, dua remaja yang dulu lugu mulai menghadapi liku-liku kehidupan akibat kesalahpahaman ini.

Saksikan kelanjutan kisah Joko dan Wulan dalam sinetron Dari Jendela SMP. Sinetron ini hadir setiap hari pukul 18:25 WIB di SCTV.

 

Sinetron RCTI Putri Bidadari

0

RCTI Mulai sore ini menghadirkan sinetron Putri Bidadari. Karakter bidadari ini sendiri diperankan oleh Sandra Dewi.

Sinetron RCTI  Putri Bidadari

Sinopsis Putri Bidadari:

Putri (Qeyla) adalah seorang gadis cilik yang cantik, manis, ceria,
sangat baik hati, dewasa untuk usianya, dan berhati mulia.  Putri hidup
bersama ayahnya Mahmud (Ponco Buwono), Sari (Jihan Fahira), ibunya, dan
sang nenek bernama Ida (Nenna Rosier).

Suatu hari, Mahmud menyebabkan kebakaran di rumah majikannya, Jefry
(Ashraf Sinclair), yang menyebabkan keluarga Jefry, Dini (Aura Kasih)
istrinya, dan Baby (Salwa) anaknya meninggal dunia. Jefry pun mencari
Mahmud untuk meminta pertanggungjawaban.

Mahmud yang ketakutan telah pergi meninggalkan keluarganya saat Jefry
datang. Jefry kemudian berniat mengambil Putri. Tetapi untunglah Sari
dan Putri berhasil kabur dari kejaran Jefry dengan lari ke hutan. Tetapi
kecelakaan di hutan merenggut nyawa Sari, sehingga Putri pun harus
hidup berdua dengan Nenek Ida.

Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, Sari sempat mengucapkan
perpisahan pada Putri dengan kasih saying yang sangat besar. Sari minta
Putri jangan bersedih dan selalu menebarkan kasih sayang kepada
siapapun. Sari pun menitikkan air mata terakhirnya. Ajaibnya, air mata
Sari pun menjelma menjadi sebutir kristal yang sangat indah dan
berkilauan.

Rupanya, besarnya kasih sayang Sari terhadap Putri telah menyetuh
hati Bidadari. Bidadari pun turun ke bumi untuk melindungi Putri melalui
air mata Sari, dengan menjelma menjadi kristal. Jefry ternyata sempat
melihat kejadian itu dengan rasa tidak percaya. Jefry pun menyusun
rencana untuk merebut Kristal itu dari Putri, untuk menghadirkan kembali
keluarganya yang telah meninggal.

Awalnya Putri tidak menyadarinya perubahan dalam dirinya. Ia hanya
kaget ketika menemukan sebuah Kristal cantik di dalam tasnya. Putri pun
teringat akan dongeng yang sering dibacakan Sari di malam hari sebelum
Putri tidur. Tetapi Nenek Ida mengingatkan bahwa itu hanyalah dongeng.

Tetapi ketika kali kedua bidadari menyelamatkannya lagi dari gigitan
ular berbisa, Putri pun mau tidak mau mempercayainya. Putri pun senang
akan kehadiran bidadari di sampingnya dan menolongnya. Ia pun memanggil
bidadari itu dengan nama “Bundadari”. Setelah itu, Kristal itu pun
selalu Putri simpan dalam tasnya.

Putri pun kemudian menjalani petualangan-petualangannya dengan
bantuan Bidadari. Putri dengan kasih sayang dan kepolosannya juga banyak
membantu teman-teman, para tetangga di kampungnya untuk menyelesaikan
masalah-masalah hidup mereka.

Masalah Putri semakin bertambah saat Mahmud diam-diam kembali dan
menyulitkan Nenek Ida dan Putri. Bidadari pun tetap setia membantu Putri
menyelesaikan segala permasalahannya.

Bagaimanakah kisah Putri dalam menjalani hari-harinya dengan bidadari yang selalu menjaganya?

Putri Bidadari hadir mulai 27 Agustus 2012, setiap Senin-Jumat pukul 18.00 WIB di RCTI.

Profil Glenca Chysara Pemeran Elsa di Sinetron Ikatan Cinta

0

Profil Glenca Chysara – Gadis cantik yang satu ini sedang meraih popularitas berkat perannya sebagai Elsa dalam sinetron Ikatan Cinta. Aktingnya sebagai tokoh antagonis dalam sinetron tersebut sangat sukses hingga membuat para penonton merasa gemas dengannya.

Glenca Shysara lahir pada tanggal 14 Juli 1995 dan mulai debut di dunia entertainment pada usia yang cukup belia yakni 12 tahun pada 2007 silam. Glenca yang merupakan anak dari pasangan Rudy Chysara dan Insdah Syla memang memiliki darah seni dari keluarganya. Ayahnya merupakan personil band pada tahun 90an sementara Tantenya yaitu Popy Bunga juga merupakan aktris yang sering wara-wiri di banyak judul FTV dan sinetron.

Sebelum terlibat dalam Ikatan Cinta ia beberapa kali membintangi judul sinetron, seperti perannya sebagai karakter Rara Santang di sinetron Kembang Padjajaran.

Tahun 2015 ia juga melakukan debut di dunia perfilman dengan membintangi film horor berjudul Dihantui Guna-Guna. Tahun 2018 dan 2019 ia juga ikut ambil bagian dalam film Yowis Ben dan Yowis Ben 2.

Profil Glenca Chysara

  • Nama Lahir: Glenca Chysara
  • Tanggal Lahir: 14 Juli 1995
  • Usia: 26 tahun
  • Agama: Islam
  • Akun Instagram: @glencachsyaraofficial

Foto-Foto Glenca Chysara

Daftar Sinetron Glenca Chysara

2014 Aku Anak Indonesia Tasya SinemArt
2015 Anak Jalanan Stella
2016 Pulang Malu Tak Pulang Rindu
Gerhana Bulan Merah Amanah Surga Productions
2017 Pangeran 2 Cinta
Apa Kata Dunia Aurel
Antara Cinta & Do’a Cinta MD Entertainment
Wanita Perindu Surga (Bintang Tamu) Aldila (Eps 23) Tripar Multivision Plus
Jodoh Wasiat Bapak (Bintang Tamu) Zahta Tobali Putra Productions
2018 Kun Fayakun (Bintang Tamu) Milea (Eps 56)
Rindu Bilang Sayang Rindu Starvision Plus
MNC Pictures
Penakluk Hati Kasih Starvision Plus
Ganjaran Hidup (Bintang Tamu) Wati (Eps 66) Verona Pictures
Karma The Series (Bintang Tamu) Sherly Tripar Multivision Plus
2019 Janji Di Atas Ingkar Poppy Taroenamihardja Tobali Putra Productions
Empat Puluh Hari (Bintang Tamu) Indah (Eps 3)
Cinderella Metropolitan Viona
Menembus Mata Bathin The Series (Bintang Tamu) Desi (Eps 179) Verona Pictures
2020 Kembang Padjajaran Rara Santang MNC Pictures
JP Picture Entertainment
Ikatan Cinta Elsa MNC Pictures

Daftar FTV Glenca Chysara

  • Ondel-Ondel dan Tukang Barongsai Jatuh Cinta
  • Cermin Kehidupan: Teriakan di Tengah Sholat (2016)
  • Pencuri Memori (2016)
  • Rahasia Tuhan: Ibuku Super Hero (2016)
  • Seribu Kisah: Jangan Ada Mantan Di Antara Kita
  • Rahasia Tuhan: Selembar Amplop Di Karang Bolong (2017)
  • Seribu Kisah: Neraka Dari Masa Lalu (2017)
  • Kisah Nyata: Akhir Kisah Suami Ambisius (2017) sebagai Diva
  • Seribu Kisah: Mitos Tanaman Penggadai Hati (2017)
  • Seribu Kisah: Air Terjun Dewi Dan Kusuma (2017)
  • Ada Rupa Ada Harga (2017) sebagai Lika
  • Seribu Kisah: Ratu Pantai Selatan (2017)
  • Cermin Kehidupan: Buta Mata Bukan Buta Hati
  • Seribu Kisah: Jam Pengubah Nasib (2017)
  • Cermin Kehidupan: Madu Dari Surga
  • Bunga, Siapa Takut? (2017) sebagai Bunga
  • Kepentok Cinta Long Distance (2017)
  • Kecantol Cinta Selebgram (2017)
  • Ditikung Cinta Comblang (2017)
  • Neng Sekoteng Vs Preman Ganteng
  • Dikejar Deadline Cinta Anak Konglomerat (2017) sebagai Dara
  • Sweet Martabak Buat Kamu Yang Manis (2017) sebagai Jingga
  • Kisah Kasih Mantan (2017)
  • Cowok Anti Socmed (2017)
  • Kuli Cintaku (2017)
  • Cintaku Berat Di Ongkos (2017)
  • Ada Rupa Ada Harga (2017)
  • Gadis Manis Es Dung-Dung
  • Seribu Kisah: Cinta Adam & Hawa
  • Seribu Kisah: Membeli Makam Palsu (2018)
  • Coffee Shop Top Markotop
  • Kebobolan Cinta Striker Cantik (2018)
  • Tersengat Cinta Sepeda Listrik (2018)
  • Tvm: Primadona Pembawa Cinta (2018)
  • Cermin Kehidupan: Keajaiban Istighfar (2018)
  • Cintaku Kesangkut Di Kandang Ayam (2018)
  • From Gadungan Jadi Tunangan (2019) sebagai dr.Vira
  • Mas Ganteng Bikin Frozen (2019)
  • Aku Terlalu Ikan Asin Buat Kamu Yang Salted Fish (2019) sebagai Lela
  • Brondong Caper Bikin Baper (2019)
  • Siapa Yang Suruh Datang Jakarta (2019)
  • Aku Terlalu Palsu Untuk Cintamu Yang Asli (2019)
  • Dicari Suami Part Time (2020)
  • Hujan Cintamu Membasahi Hati Yang Kemarau (2020)
  • Jodohku Berawal Dari Hidung (2020)
  • Apa Harus Dipatok Ayam Biar Dinotice (2020)
  • Mama Calon Mertua Culalitan (2020)
  • Buanglah Cinta Pada Tempatnya Bambang (2020)
  • Sule Pak Penghulu I Love You (2020)

Film Glenca Chysara

2015 Dihantui Guna-Guna Sabrina Happyfriends Production
Hypenotic Inc.
Scarehouse Production
2018 Yowis Ben Glenka Starvision Plus
2019 Yowis Ben 2

Sinopsis Yusra dan Yumna RCTI

0

Yusra dan Yumna merupakan sebuah sinetron yang segera ditayangkan di RCTI. Sinetron ini diproduksi oleh Sinemart.

Kisah Sinetron ini dibintangi oleh Nikita Willy,Rezky Aditya, Gisela Cindy, Nadya Almira, Putri Titian, dan ramai lagi.

Sinopsis ringkas sinetron ini adalah mengenai Yusra dan Yumna saudara kembar yang telah terpisah sewaktu Tsunami. Dan disini di ceritakan mengalami perbedaan nasib yang mencolok,satu nya kaya raya dan satu nya lagi miskin papa., dalam Sinetron Yusra dan Yumna ini Nikita Willy memainkan dua karakter kembar, sebagai Yusra dan Yumna.

Yusra dan Yumna (Nikita Willy & Gisela Cindy)
Yusra dan Yumna (Nikita Willy & Rezky Aditya)
Yusra dan Yumna (Nikita Willy & Gisella Cindy)
Yusra dan Yumna
Yusra dan Yumna (Nadya Almira, Nikita Willy, Gisella Cindy)
Yusra dan Yumna (Nikita Willy & Nani Wijaya)
Yusra dan Yumna (Putri Titian, Gisella Cindy, Nikita Willy)
Yusra dan Yumna (Gisella Cindy, Nikita Willy, Nadya Almira)
Yusra dan Yumna (Nikita Willy, Nadya Almira, Gisella Cindy)

Pemain
Nikita Willy
Rezky Aditya
Putri Titian
Samuel Zylgwyn
Nimaz Dewantary
Kevin Julio
Gisela Cindy
Farrish
Nadya Almira
Bobby Joseph
Ana Pinem
Hj. Nani Wijaya
Teddy Syach
Dll

Disutradarai
Oleh : Gita Asmara
Ditulis Oleh : Serena Luna

Sinetron Shireen Sungkar Terbaru James Ali Bon

0
James Ali Bon

Shireen Sungkar kembali hadi di layar kaca, kali ini dengan sinetron bergenre komedi religi James Ali Bon . Shireen yang membintangi Sinetron MD entertainment kali ini tidak dipasangkan dengan Tengku Wisnu seperti beberapa Sinetron sebelumnya.

Berikut sinopsisnya:

Namanya Ali (Ibnu Jamil). Anak muda ini  tinggal di masjid Ar-Rohman,
sebagai penJaga Masjid, sekaligus  Tukang Kebon milik Haji Sukur
(Zainal Abidin Domba). Itu sebabnya dia dijuluki ALI JAMES BON/Ali si
Penjaga Mesjid dan Tukang Kebon.

Awalnya Ali anak orang kaya.  Sarbini (Akri Patrio), sang ayah,
adalah seorang pebisnis sukses, namun karena tergiur menjadi anggota
legislatif, ia mencalonkan diri menjadi Calon Legislatif (Caleg) tanpa
berbekal wawasan politik sedikit pun.

Dukungannya tidak mendapat dukungan dari siapapun, jangankan
masyarakat, keluarganya sendiri pun tidak mendukungnya. Namun, Sarbini
tetap nekad karena ada desakan pihak tertentu yang menghasutnya untuk 
tetep maju dan yakin terpilih menjadi anggota dewan.

Sarbini tidak terpilih. Uang yang sudah dihambur-hamburkan saat
kampanye menjadi sia – sia. Akhirnya ia tinggal di rumah petak kontrakan
milik Syukur, musuh bebuyutannya.

Maya (Meriam Bellina), istri Sarbini yang matre jadi sering
marah-marah sehingga membuat Sarbini pusing dan kesal. Walaupun miskin,
Maya tetap berpenampilan glamour dan sok kaya.

Ali terpaksa berhenti kuliah., akhirnya dia bertemu Ustadz Restu dan diberi nasehat agar tegar dan kuat menghadapi cobaan.

Akhirnya Ustadz nawarin Ali utuk kerja sebagai penjaga mesjid
sekaligus tukang kebon. Ali juga bisa belajar agama dan menenangkan
diri. Pewakaf masjid itu memberi nama tambahan James Bon, artinya
penjaga mesjid dan tukang kebon.

Ali merasa lebih adem dan lebih tenang tinggal di Masjid terlebih
lagi ia mengenal seorang  wanita yang sangat cantik dan baik hati,
Jamila (Shireen Sungkar). Ternyata Jamila adalah anak Haji Syukur,
pemilik masjid, sekaligus ketua yayasan yang. menyebalkan.  Hubungan Ali
dengan Jamila kian berkembang.

Dari rasa simpatik, menjadi teman dan dari teman merebak ke arah yang
lebih serius.  Namun Jamilah sudah dijodohkan kepada Helmi (Harlan
Chaniago), yang mengaku lulusan Kairo. Padahal Jamila nggak suka sama
helmi. Selain kelulusannya meragukan sifatnya juga sombong tidak jauh
beda dengan Haji Syukur, ayahnya.

Perjalanan cinta Ali dan Jamilah ibarat berjalan di atas hamparan
duri. Mereka mendapat tentangan tajam dari Helmi dan Syukur. Terlebih
setelah Syukur tahu bahwa Helmi adalah anak Sarbini, musuh bebuyutannya.

Tapi, Ali adalah pemuda tangguh yang tegar, dia tetap menghadapi
semua tantangan. Berhasilkah Ali memperjuangkan rasa cintanya kepada
Jamilah?

Ali James Bon tayang mulai Senin, 18 Februari 2013, setiap hari pukul 18.00 WIB di MNCTV.

Sinetron Bidadari Surga SCTV Pemain,Sinopsis dan OST

0

Sinetron terbaru SCTV yang akan mulai tayang tanggal 7 Oktober 2013 nanti ini diangkat dari novel laris Tereliye yang juga pernah diangkat oleh Starvision ke layar Lebar. Untuk versi sinetronnya ini bertindak sebagai pemeran utama adalah aktris Tika Bravani.

Untuk lagu soundtrack (OST) sinetron ‘Bidadari-Bidadari Surga‘ ini dipilih lagu religi berjudul ‘Opera Tuhan’ yang dinyanyikan oleh Cakra Khan.

Berikut ini adalah daftar artis para pemain sinetron ‘Bidadari-Bidadari Surga’ di SCTV :

Tika Bravani berperan sebagai Laisa
Christ Laurent berperan sebagai Dafa
Kimberly Ryder
Kevin Julio
Angelica Simperler
Stuart Collin
Eriska Rein
Fandy Christian
Pamela Bowie
Joshua Otay
Cok Simbara berperan sebagai Wak Burhan
Meriam Bellina berperan sebagai Mamak Lainuri
dan lain-lain

Berikut ini adalah sinopsis atau ringkasan cerita sinetron ‘Bidadari Bidadari Surga’ di SCTV :

“Kehidupan Laisa dan keluarganya di Lembah Lahambay tidaklah mudah. Sebagai anak tertua dari lima bersaudara, Laisa harus merawat ibu dan adik-adiknya, Dalimunte, Ikanuri, Wibisana, dan Yashinta. Mereka semua bekerja keras, mulai dari menyadap karet di hutan, mengambil kayu, menganyam topi pesanan dan masih banyak lagi.

Dengan keadaan seadanya dan fisik yang tak terlalu sempurna, Laisa membawa perubahan bagi keluarga dan warga kampungnya. Laisa mengubah ladang mereka menjadi perkebunan strawberi yang berkembang pesat. Kemudian ketika Dalimunthe menikah dan melangkahi Laisa, Dalimunthe merasa sangat bersalah. Dalimunthe dan yang lain sibuk menjodohkan Laisa tanpa memikirkan perasaan Laisa yang sakit setiap kali perjodohan itu gagal.

Namun kemudian muncullah Dharma, salah satu teman Dalimunthe yang membuat Laisa jatuh hati. Namun ternyata Dharma sudah memiliki istri. Istri Dharma yang tidak bisa memberikan keturunan merelakan Dharma untuk menikah lagi. Tapi menjelang hari pernikahan Dharma dan Laisa tiba, Dharma mendapat kabar bahwa istrinya hamil.”
sumber

Berikut ini adalah list atau daftar lagu yang ada dalam sinetron ‘Bidadari Bidadari Surga’ di SCTV :

  • Lagu ‘Opera Tuhan’ penyanyi Cakra Khan
  • Lagu ‘Kau Anggap Apa’ penyanyi Ungu
  • Lagu ‘Lumpuhkan Ingatanku’ penyanyi Geisha

Artikel ini diambil dari www.slidegossip.com sebagai sumbernya
Dan berikut ini adalah lirik lagu ‘Opera Tuhan’ yang dinyanyikan Cakra Khan yang menjadi lagu soundtrack (OST) sinetron ‘Bidadari Bidadari Surga’ di SCTV :

Dia coba mengira kemungkinan
Tapi curangi opera Tuhan
Dia kian terdiam
Dan mengira berpangku pada keadaan
Mulai lagi manusia ini
Perankan getir sang manusia
Lari mentari senja
Kilaukan sapu semua hampaAku percaya suatu masa
Semesta kembali berpisah
Kita semua terlalu mudah
Tuk coba bicara dengan tuhan

Semua batas telah sirna
Terhempas dalam keangkuhan
Kita semua telah mudah
Tuk coba bicara dengan Tuhan

Dia coba mengira kemungkinan
Tapi curangi opera Tuhan

Tobat Sambel MNCTV

0

sebuah drama religi berjudul “Tobat Sambel”. Sebuah
tayangan drama unik, mengandung pesan moral yang patut dijadikan contoh
dalam kehidupan sehari-hari namun disampaikan dengan ringan, tidak
menggurui, lengkap dengan bumbu humor.

Inilah Cast Sinetron Tobat Sambel di MNC TV

  • Fachri Albar sebagai Fahri
  • Laudya Cinthiya Bella sebagai Gadis
  • Indah Permatasari sebagai F
  • Harland Chaniago sebagai Udin
  • Aiman Ricky sebagai Joko
  • Meriam Bellina
  • Djaitov Yanda
  • Anna Shirley

Lagu Tema / Judul Soundtrack : WALI BAND – Status Hamba [ OST Tobat Sambel ]
Penyanyi : WALI BAND
Cerita & Skenario : 
Sutradara : Akbar Bhakti
Produser : Manoj – Dhamoo Punjabi
Produksi : MD Entertainment © 2012
Perdana Tayang : Mulai 8 Oktober 2012
Jadwal Tayang : Setiap Hari pukul 22:00 WIB
WALI BAND – Status Hamba [ OST Tobat Sambel ]

Kisahnya
berawal dari pertemanan Fahri, Joko dan Udin, tiga pengangguran kampung
yang selalu berulah dan meresahkan masyarakat. Siapa saja yang mengenal
mereka pasti merasa jengkel. Bahkan nasehat dari ustadz, Ketua RT dan
jajarannya tak mereka hiraukan. Tetangga pun tidak luput dari kejahilan
mereka terutama Bang Bakhil, seorang kaya yang sombong, gila pujian dan
sering menyakiti hati orang lain dengan ucapannya.

Mencopet dan
mencuri selalu mereka lakukan mulai dari barang yang tergeletak hingga
sandal di mushollah. Ketika tertangkap mereka bertiga memasang wajah
memelas hingga membuat orang menjadi iba, apalagi bila mereka bertiga
mengatakan akan “bertobat”. Tetapi saat dilepas dan orang mulai
melupakan kesalahan mereka, keesokan harinya mereka pasti kembali
melakukan perbuatan yang sama, oleh karena itulah warga menjuluki mereka
“Tobat Sambel”.

Namun satu hal istimewa, 3 bujangan itu sangat
menyayangi ibu mereka. Fahri ingin memberangkatkan ibunya naik haji dan
ingin membiayai sekolah sang adik setinggi-tingginya. Di sisi lain, Joko
ingin sekali membelikan rumah bagus untuk ibunya karena ia tidak tega
melihat ibunya selalu dimaki-maki karena telat membayar kontrakan. Udin
juga tidak mau kalah, ia ingin membuat ibunya dapat memegang uang yang
banyak setiap hari agar tak lagi dikejar-kejar oleh rentenir. Itulah
sebabnya, Udin bercita-cita menjadi seorang makelar tanah.

Di
antara ketiganya hanya Fahri yang mencoba menjalin cinta. Gadis
pujaannya yang bernama Gadis adalah putri tunggal Bang Bakhil. Tapi
karena keminiman ekonomi dan status penganggurannya membuat Fahri
menjadi bulan-bulanan saja. Hal ini yang menyakitkan hatinya dan hati
kedua sahabatnya. Dari kejadian itulah mereka bertiga bertekad merubah
nasib, mencari pekerjaan halal agar apa yang mereka inginkan terwujud.
Saksikan kisah mereka selengkapnya dalam “Tobat Sambel”, tontonan wajib
bersama keluarga, setiap hari pukul 22.00 WIB di MNCTV ‘Selalu di Hati’.

lagu penutup tobat sambel
di buat lagi,dibuat buat lagi,di ulang lagi,di ulang ulang lagi

Kami Rindu Ayah Miniseri Ustadz Jefry Albuchori SCTV Sinopsis,OST

Sinetron Kami Rindu Ayah SCTVKepergian Ustadz Jefry unuk selama-lamanya menyisakan duka yang mendalam bukan hanya untuk keluarga yang ditinggalkan namun juga bagi masyarakat indonesia. Bulan ramadhan biasanya kita sangat familiar dengan UJe namun untuk ramdahan kali ini kita ta kan menyaksiakan  nya lagi. Namun untk mengenang kepergian nya mulai hari kemarin Sabtu 6 juni hingga senin 8 Juni akan ditayangkan Miniseri Kami Rindu Ayah . Abidzar dan
Adiba dua anak almarhum Ustadz Jeffri Al-Buchori menjadi pemeran dalam miniseri ini, sementara Pipik Dian Irawati, istri almarhum, tidak ikut main sinetron ini.
Tapi Hj. Tatu Mulyana, ibunda almarhum Uje, memperkuat sinetron
bernuansa religi ini.

Tayang tiga episode dengan masing-masing durasi 2 jam, Kami rindu Ayah mengisi slot super primetime
SCTV.

Berikut sinopsisnya Sinetron Kami Rindu Ayah:
Adiba dan Abizar telah ditinggal sang ayah,
Ustaz Jeffri Al Buchori atau Uje, untuk selama-lamanya. Sebagai sosok
yang sangat dicintai sekaligus panutan, kepergian Ustaz Jefry Al Buchori
tidak hanya dirasakan keluarga, tapi juga oleh para jamaah.

Adiba, putri pertama Ustaz Jefry Al Buchori yang berusia 12 tahun,
berusaha terlihat kuat dibanding Umi dan Abidzar, adiknya. Ustaz Aswan
yang kini menjadi sosok pengganti Ustaz Jefry Al Buchori, memberi
nasihat bahwa ayah mereka tidak pernah meninggalkan anak-anaknya,
sehingga mereka harus menjadi anak yang baik dan saleh.

Ustaz Agus yang merupakan sahabat Ustaz Jefry Al Buchori berjanji
untuk menjaga anak-anak Uje. Di sisi lain kehadiran Umi Tati, nenek
Adiba dan Abidzar, membuat kedua anak Uje itu merasa lebih tenang.

Bagaimana ketegaran keluarga sepeninggal Ustaz Jefry Al Buchori?

Kami Rindu Ayah tayang pada tanggal 6-8 (Sabtu-Senin) pukul 19.00 WIB di SCTV.

Sinopsis Sinetron “Boy” SCTV Stefan Wiliams

0

simpleaja.com – SCTV menghadirkan sinetron aksi berjudul “Boy” yang dibintangi oleh Stefan William dan Jessica Milla. Sinetron ini menjadi menarik karena menyuguhkan adegan aksi dengan jurus-jurus wing chun, stefan william menjadi jagoan yang baik hati. Memerankan “BOY” setidaknya akan mengingatkan penonton pada sinetron sebelumnya yang juga sukses besar “Anak jalanan”, lalu apakah sinetron ini juga akan kembali menuai kesuksesan ?

Pemain Sinetron Boy SCTV

  • Stefan William
  • Jessica Milla
  • Audi Marissa
  • Willy Dozan
  • Prisia Nasution

OST Sinetron Boy
Demi Dia – Stefan William feat Celine Evangelista

Sinopsis Sinetron BOY
Sinetron Boy akan segera ditayangkan di SCTV. Dibintangi Stefan William dan Jessica Mila, kisah sinetron Boy ini sangat menarik. BOY, adalah sosok pria berusia +24 tahun. Dia sosok tampan, cool, cerdas, berani dan pastinya baik hati.

Dia besar di lingkungan keluarga yang kaya raya. Namun Boy bukanlah sosok yang sombong, walau hidup di keluarga kaya, tidak jarang dia berbaur dengan orang kecil. Pada dasarnya dia sendiri bingung, karena dia selalu terpanggil dan merasa nyaman saat berada di lingkungan orang-orang sederhana atau golongan menengah ke bawah.

Karena itu, masa kecilnya dia pernah menolong anak gadis yang digodain anak-anak cowok bandel, hingga Boy memberikan kenangan sebuah kalung Lolipop tanpa Boy tahu siapa nama gadis tersebut, (anak gadis itu adalah Suci). Boy lebih banyak menghabiskan waktunya untuk kuliah dan mengurus perguruan beladirinya yaitu MACAN HITAM.

Kedekatan Boy dengan orangtuanya, SULTAN dan ROSA, juga adiknya, TITAN, kurang terbentuk namun Boy tidak pernah merasa benci. Dia malah lebih mencari tahu apa kekurangan dirinya hingga berasa tidak bisa menyatu dengan keluarga.

Hingga suatu ketika, Boy merasa harus membantu Ayahnya mengurus Perusahaan khususnya Hotel GRAND MAX yang pembangunannya terhambat karena didemo warga hingga Ayahnya Boy harus masuk rumah sakit karena terkena panah beracun.

Namun perjalanan hidup Boy selalu terhambat, terutama di hambat oleh adiknya sendiri yaitu Titan. Titan bahkan menyewa orang-orang bayaran yang membantunya untuk menghambat ruang gerak Boy.

 

Sinopsis dan Pemain Sinetron Mermaid in Love SCTV

0

simpleaja.com – sinetron terbaru SCTV berjudul “mermaid love” berhasil meraih rating yang bagus dan digemari para pemirsa Tv akhir-akhir ini. Mengusung tema percintaan remaja, Mermaid in Love terinspirasi pada kisah klasik putri duyung. Konsep unik dari sinetron Mermaid in Love ternyata dapat menarik minat penonton, khususnya kalangan remaja.

Short sinopsis Mermaid In Love

Nama Pemain Sinetron Mermaid In Love:

Amanda Gabriella Manopo Lugue sebagai pemeran Ariel (mermaid/duyung)
Angga Aldi Yunanda sebagai pemeran Eric
Syifa Hadju sebagai pemeran Maya
Arnold Leonard sebagai pemeran Bisma
Esa Sigit sebagai pemeran Troy
Elina Magdalena Joerg sebagai pemeran Raina
Jovita Karen sebagai pemeran Cindy
Adzwa Aurell sebagai pemeran Mimi
Rebecca Klopper sebagai pemeran Shasha

Mermaid in Love tayang tiap jam 19.30 WIB, sebelum sinetron Surga yang Ke-2 yang tayang tiap jam 21.00 WIB, hanya di SCTV.

Artikel Menarik

daftar film kungfu jet li

Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

0
Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...