Otomotif

Beranda Otomotif

Sisi Menarik yang Menawan dari Toyota ft 86

0
toyota ft 86

Sudah sejak tahun 2014 silam, spesifikasi Toyota ft 86 menjadi perbincangan hangat diantara pecinta mobil sport. Pasalnya ft 86 tersebut digadang-gadang sebagai mobil sport dengan harga terjangkau. Sehingga jika Anda enggan menguras tabungan terlalu banyak hanya demi peroleh mobil sport, Anda perlu melirik ft 86 ini sebagai tumpakan di masa depan. Pasalnya mobil dengan gaya sporty ini hanya memiliki 2 kursi, yakni kursi pengemudi dan kursi penumpang di sebelahnya. Dari segi tampilannya memang terkesan begitu elegan, seperti mobil-mobil sport buatan dari Lamborghini, Ferrari, Porche dan sebagainya. Akan tetapi meskipun tampilan terkensan mahal, harga ft 86 ini justru lebih terjangkau dibanding deretan mobil sport lainnya.

Toyota 86 Dilengkapi Dapur Pacu dan Keamanan yang Tinggi.

Sebelum masuk ke pembahasan terkait spesifikasi Toyota ft 86, kami akan beri bocorannya terlebih dahulu terkait harga dari mobil ft 86 ini. Harganya dimulai dari 670 juta. Bayangkan saja, dengan uang segitu, garasi rumah Anda akan berisi mobil sporty yang diimpikan orang banyak. Seri termurah dari ft 86 berharga 670-an juta, kemudian untuk seri tertinggi mencapai 713 jutaan. Dengan harga tersebut, Anda akan dapatkan mobil 4 silinder yang sudah menggunakan teknologi DOHC, kemudian mesinnya 2000 cc. Mesinnya sangat cepat dan dapat memberikan torsi serta daya yang besar. Jika Anda ingin mencoba kebut-kebutan di jalan pun sangat bisa, akan tetapi pastikan dahulu bahwa jalan yang akan digunakan untuk ngebut tersebut sepi.

Ketika Anda mencoba mengemudi ft 86 dengan kecepatan tinggi, Anda akan merasakan kenyamanan. Pasalnya mobil dijamin tak terasa goyang sedikit pun karena memang ceper dan melebar. Selain itu body mobil juga kokoh, sehingga tidak seperti mobil LCGC yang body-nya sangat tipis serta ringkih. Bagi yang rumahnya di perkotaan, mobil sport ini akan sangat menarik simpati setiap pengguna jalan yang melihat mobil Anda. Untuk spesifikasi Toyota ft 86 dari segi keamanannya, jangan dipertanyakan serta diragukan. Pasalnya mobil sporty pasti akan disematkan berbagai macam fitur keamanan yang lebih tinggi dibandingkan mobil biasa. Untuk itu Anda akan lebih terjamin keamanannya selama sedang berkendara dengan mobil menawan ini.

Untuk pengeremannya, bagian interior telah disediakan air bag. Air bag bahkan tidak hanya pada bagian depan, akan tetepi bagian sampingnya pun diberikan fitur keamanan air bag. Sehingga ketika mobil menabrak benda dengan kecepatan yang tinggi, fitur air bag akan memberikan keamanan dari depan dan samping. Untuk sabuk pengamannya pun sudah menggunakan sebuah teknologi yang berbeda, yakni force limiter. Untuk remote controlnya menggunakan teknologi Immobiliser, sehingga mobil tetap aman meski terparkir di pinggiran jalan. Sekian spesifikasi Toyota ft 86, untuk mengetahui spesifikasi lainnya lebih baik kunjungi langsung ke situs resmi di https://auto2000.co.id/ .

Hasil Balapan Moto GP Mugello 2013 Lorenzo Juara,Rossi Tak finish

Hasil Balapan Moto GP Mugello 2013 – Mugello menjadi milik Jorge Lorenzo yang kembali meraih
kemenangan telak di MotoGP Mugello, Italia yang baru saja berlangsung
(minggu 2/5). hasil Baik Jorge Lorenzo tidak di ikuti oleh rekan satu tim nya yaitu “The Doctor” Valentino Rossi yang ketiban sial dengan insiden bersenggolan dengan Alvaro Bautista di tikungan keempat dan akhirnya
keduanya terjatuh sehingga gagal finish. Beruntung insiden yang terjadi dengan sangat cepat
dan keras itu, tidak membuat keduanya mengalami cedera.

Bukan
hanya Rossi dan Bautista, menjelang balapan berakhir, Marc Marquez
justru terjatuh. Padahal ia sudah berada di urutan kedua, tepat di
belakang Jorge Lorenzo. Alhasil pembalap asal Spanyol itu pulang tanpa
sepeser poin pun.

dikutip dari detiksport,..Kemenangan di Mugello kali ini merupakan kemenangan kedua Lorenzo musim
ini. Hasil tersebut membuatnya naik ke posisi kedua klasemen pebalap
dengan raihan 91 poin. Sementara itu, Dani Pedrosa yang finis di posisi
kedua tetap berada di puncak klasemen dengan 103 poin. Marc Marquez yang
mengalami kecelakaan turun ke posisi ketiga dengan 77 poin.

Lorenzo
memulai balapan dari posisi kedua dan langsung berhasil merebut posisi
paling depan di lap pertama. Posisi tersebut bisa dia pertahankan sampai
balapan sepanjang 23 lap berakhir.

Selain Marquez, pebalap top
yang mengalami kecelakaan adalah Valentino Rossi. Rossi malah tak sampai
satu lap di atas lintasan setelah motornya bersenggolan dengan Alvaro
Bautista dan kemudian menabrak dinding pembatas.

Jalannya Balapan

Drama
langsung tersaji tak lama selepas start. Pedrosa mampu mengawali lomba
dengan baik, tapi di tikungan kedua dia kehilangan posisi terdepan
karena disalip Lorenzo. Sementara itu, Marquez yang start dari posisi
keenam bisa menyodok ke urutan ketiga.

Tak lama setelah Lorenzo
mengambil alih posisi terdepan, drama lain terjadi. Rossi harus
mengakhiri balapan karena mengalami kecelakaan. Motornya tersenggol
Alvaro Bautista, kehilangan keseimbangan, dan akhirnya menabrak dinding.
Beruntung, dia tak mengalami cedera.

Di awal lap ketiga, Lorenzo mendapatkan tekanan hebat dari Pedrosa. Namun, dia masih mampu mempertahankan posisinya.

Hingga
lap ketujuh, tak ada perubahan di posisi tiga besar. Lorenzo masih
memimpin, diikuti Pedrosa dan Marquez. Cal Crutchlow, Stefan Bradl, dan
Andrea Dovizioso ada di belakang mereka.

Lorenzo masih memimpin
hingga lap ke-11. Tapi, keunggulannya atas Pedrosa juga sangat tipis,
hanya sekitar 0,1 detik. Marquez juga masih setia membuntuti di urutan
ketiga. Mereka bertiga unggul jauh atas Crutchlow, lebih dari empat
detik.

Lorenzo mulai bisa membuat jarak dengan Pedrosa di lap
ke-14 dan unggul sekitar satu detik. Sementara itu, Pedrosa disibukkan
dengan usahanya mempertahankan posisi kedua dari ancaman Marquez.

Posisi
Lorenzo makin aman sejak lap ke-17 karena dia sudah unggul lebih dari
tiga detik atas Pedrosa. Di lap berikutnya, Marquez berkali-kali mencoba
menyalip rekan setimnya, tapi tak berhasil.

Usaha Marquez akhirnya membuahkan hasil di lap ke-19. Di sebuah tikungan, dia dengan cerdik melewati Pedrosa dari sisi dalam.

Setelah
sukses merebut posisi kedua, Marquez selanjutnya membuat jarak dari
Pedrosa. Tapi, di lap ke-21, nasib sial menghampirinya. Dia gagal
mengendalikan motornya setelah melewati sebuah tikungan dan terjatuh ke
gravel. Rider 20 tahun ini gagal meneruskan lomba.

Lorenzo
akhirnya bisa mempertahankan posisinya sampai garis finis. Pedrosa
mendapatkan keuntungan dari jatuhnya Marquez dan menempati urutan kedua.
Podium ketiga direbut Crutchlow.

Hasil MotoGP Mugello, Italia :
1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 41m 39.733 detik
2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 45.133 detik
3. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 41m 46.145 detik
4. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 41m 59.054 detik
5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP13) 41m 59.273 detik
6. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP13) 42m 6.054 detik
7. Michele Pirro ITA Ducati Test Team (GP13) 42m 17.877 detik
8. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) 42m 19.535 detik
9. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 42m 19.976 detik
10. Hector Barbera ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* 42m 28.125 detik
11. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) 42m 28.213 detik
12. Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* 42m 53.441 detik
13. Andrea Iannone ITA Energy T.I. Pramac Racing (GP13) 42m 54.334 detik
14. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* 43m 0.982 detik
15. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (ART CRT) 43m 5.471 detik
16. Yonny Hernandez COL Paul Bird Motorsport (ART CRT) 43m 7.072 detik
17. Michael Laverty GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART CRT)* 43m 7.491 detik
18. Bryan Staring AUS Go&Fun Honda Gresini (FTR-Honda CRT) 43m 24.157 detik
19. Lukas Pesek CZE Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* 43m 24.960 detik

Tidak Finish :
Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V)
Claudio Corti ITA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)*
Hiroshi Aoyama JPN Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)*
Valentino Rossi ITA Yamaha Factory Racing (YZR-M1)
Alvaro Bautista ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V)
* Standard ECU.

Keunggulan yang Bisa Diperoleh dari Asuransi Mobil TLO

0
asuransi kendaraan

Kehadiran produk asuransi mobil yang beragam bisa membuat kita jadi bingung menentukan pilihan yang tepat. Namun jangan bingung dulu, sebab ada banyak referensi yang bisa kita dapatkan untuk menambah pengetahuan kita. Secara garis besar, asuransi kendaraan roda empat bisa dibedakan menjadi 2, yaitu asuransi all risk dan asuransi TLO (Total Lost Only).

Banyak orang yang menyangka bahwa asuransi all risk jauh lebih unggul dari asuransi TLO. Padahal sebenarnya asuransi TLO pun memiliki keunggulan yang tak kalah baiknya. Kita bisa mendapatkan beberapa keunggulan berikut ini bila kita memilih asuransi mobil TLO :

Premi yang Lebih Murah
Asuransi mobil TLO akan memberikan penggantian bila mobil kita hilang karena dicuri, dirampas, atau rusak dengan persentase sampai 75 %. Itulah sebabnya premi asuransi mobil yang satu ini lebih murah dibandingkan dengan asuransi all risk. Sebab asuransi all risk memiliki cakupan proteksi yang lebih besar, mencakup kecelakaan ringan hingga kecelakaan berat.

Kita Bisa Lekas Memperbaiki Kerusakan Mobil
Tak sedikit orang yang terlalu sibuk untuk menunggu proses survey kerusakan dan proses perbaikan mobil. Oleh sebab itu, proses perbaikan secara mandiri membuat kita bisa bergerak lebih cepat. Kita bisa mengandalkan bengkel langganan untuk melakukan perbaikan secara cepat dan efektif agar mobil lekas bisa digunakan kembali.

Jadi Lebih Berhati-hati di Jalan Raya
Kewaspadaan saat mengemudi memang merupakan hal yang penting. Menggunakan asuransi mobil TLO akan membuat kita jadi lebih berhati-hati ketika mengemudi. Sebab tidak semua kerusakan mobil akan diproteksi oleh asuransi. Tanggung jawab yang besar membuat kita jadi semakin cermat di jalan raya.

Perlindungan Dalam Masa Kredit
Asuransi mobil TLO memberikan perlindungan bagi mobil yang masih dalam masa kredit. Kita pun tak perlu khawatir mobil akan hilang atau rusak parah sebelum masa angsuran selesai. Semakin cepat masa kredit, maka semakin kecil pula premi asuransi TLO yang harus kita bayar.

Dengan berbagai pertimbangan matang, kita pasti tak ragu memilih asuransi TLO bila memang seusai dengan kebutuhan kita. Gunakan asuransi kendaraan berikut ini dari Futuready, yang punya banyak pilihan sesuai kebutuhan. Tanpa harus terbebani dengan premi yang besar, perlindungan untuk mobil kesayangan pun bisa dilakukan semaksimal mungkin.

Review Motor Honda Genio, Lebih Andal Menembus Kemacetan?  

0

Honda Genio pabrikan Astra Honda Motor ini baru dirilis 21 Januari 2020 lalu dan telah siap bersaing di segmentasi 110 cc. Skutik modern ini menawarkan konsep desain klasik yang jika sekilas dilihat mirip dengan Honda Scoopy. Walau kedua model dari Honda tersebut agak mirip, pasarnya berbeda karena Honda Genio lebih menyasar konsumen new entry.

Karena target pasarnya adalah pasar new entry, harga Honda Genio terbilang cukup terjangkau untuk motor skutik lain di kelasnya. Namun, fitur dan spesifikasi skutik ini sendiri tak kalah dengan para kompetitornya. Salah satunya adalah berkat Honda Genio punya rangka dan mesin generasi paling baru.

Rangka dari  skutik Genio mengadaptasi teknologi Enhanced Smart Architecture Frame, yakni membuatnya lebih ringan dan tetap kokoh. Ini karena rangkanya diproduksi dengan melalui proses press dan laser welding. Sementara pada bagian mesin, Genio dibekali mesin Enhanced Smart Power yang punya kapasitas kubikasi sebesar 110 cc SOHC dengan kompresi yang lebih padat atau perbandingannya ada di 10:1. Dengan mesin demikian, dapat dikatakan ini menjadi salah satu keunggulan Honda Genio.

Selanjutnya dalam review motor Honda Genio, mari lihat tenaga maksimal yang bisa dihasilkan mesinnya. Spesifikasinya membawa performa sebesar 6,6 kW pada 7.500 rpm, torsi puncak di 9,3 Nm pada 5.500 rpm. Pastinya ini akan membuat skutik Genio sanggup melaju dengan lincah dan lebih responsif saat berakselerasi, begitu andal untuk menerjang kemacetan!

Skutik terbaru Honda ini mampu menempuh jarak 0 – 200 m dalam 12,4 detik dan kecepatan maksimalnya mampu menginjak 94 kilometer per jam. Kelebihan lainnya sangat diincar para pengendara motor, karena konsumsi bahan bakar Genio sangatlah irit, yakni motor ini konsumsi bahan bakarnya dapat mencapai 59,1 km per liter. Maka dari itu, Honda Genio cocok dijadikan pilihan untuk para pengendara yang ingin motornya punya akselerasi oke dan tetap irit bensin.

Masuk ke review motor Genio pada segi eksteriornya. Dapat terlihat kalau Honda Genio mengusung desain bodi yang unik. Menawarkan konsep desain klasik, namun Genio tetap dapat tampil modern karena turut dikombinasikan dengan gaya casual yang kekinian. Konsep desainnya tersebut diaplikasikan pada tiap sisi bodinya. Mulai dari penggunaan lampu depan dengan ciri khas skutik klasik, namun teknologinya sudah canggih karena dilengkapi LED agar penerangannya lebih maksimal di segala kondisi.

Sementara itu, diketahui Honda juga memberikan flipboard atau pijakan kaki pada desain Genio yang bisa disesuaikan posisi riding-nya. Pengendara tentunya akan merasa jauh lebih nyaman karena posisi riding orang kadangkala bisa berbeda – beda tingkat kenyamanannya. Joknya juga tak kalah unggul. Meski cukup standar, jok Genio yang dibuat memanjang ini didesain sangat ideal untuk lekukannya sehingga dapat memberikan posisi berkendara yang sangat nyaman. Kemudian pada bagian bagian belakangnya, terdapat stoplamp modern masih dengan desain yang klasik, meski secara sekilas desainnya dapat dibilang agak mirip Scoopy dan cukup kentara.

Review motor Genio selanjutnya dapat dilihat dari fitur – fitur canggih lainnya yang dimiliki skutik modern ini, sebut saja berbagai fitur keamanan dan kenyamanan dalam berkendara seperti CBS (Combi Brake System), Idling Stop, dan juga panel indicator. Dengan kelengkapan fitur tersebut, akan sangat efektif dalam memenuhi kebutuhan berkendara agar hasilkan performa yang oke sesuai dengan keinginan pengendara motornya.

Apabila melihat secara keseluruhan konsep desain Honda Genio ini, dapat dikatakan modelnya lumayan premium. Terutama disandingkan dengan spesifikasinya yang canggih, harga Genio bahkan bisa dibilang relatif murah. Bicara soal harga Genio, motor ini memang dibanderol dengan harga yang cukup bersahabat. Coba saja lihat daftar harganya di bawah ini.

  • Honda Genio CBS-ISS – 17,98 Juta
  • Honda Genio CBS – 17,98 Juta

Bagaimana? Cukup terjangkau, bukan? Seperti yang sudah disebutkan, Genio memang menargetkan pasaran new entry. Jadi, wajar kalau harganya terjangkau namun punya  spesifikasi yang mumpuni.

Sekian review motor kali ini yang membahas Honda Genio. Semoga membantu!

 

MPV Toyota Dibawah 100jutaan yang Cocok Untuk Mudik

0
mudik
mudik

Tidak terasa kurang dari 2 bulan lagi Lebaran akan segera tiba lho, lalu sejauh mana nih kalian dalam mempersiapkan ‘mudik”  tahun ini?. Tiket kereta api mudik sudah dimulai penjualannya dari bulan kemarin, dan sudah ludes terjual. Untuk moda transportasi pesawat, kita kini dihadapkan dengan tarifnya yang tidak kunjung turun. Tarif pesawat kini memang entah kenapa terus saja membungbung tinggi, terlebih akan lebaran rasanya mereka tidak akan menurunkannya sedikitpun.

Berita baiknya kini TOL trans jawa sudah selesai, sehingga jalur mudik via mobil bisa lebih lancar. Bukan hanya jawa, sebagian sumatera juga sudah ada ruas tol yang mulai dibuka. Nah, lalu apakah sebaiknya mulai berfikir untuk mudik membawa mobil saja ??. Cukup menarik sebenarnya ditengah sulitnya mendapatkan tiket kereta api dan pesawat, tol trans jawa sudah selesai yang pastinya membuat mudik pakai mobil akan lebih nyaman dan cepat. Selain itu, mudik membawa mobil juga menjadi lebih asyik karena bisa jalan-jalan dengan mudah saat tiba di kampung. Mau silaturahmi, atau berwisata libur lebaran tinggal berangkat saja.

Mobil MPV sangat cocok digunakan sebagai mobil mudik, bisa memuat banyak orang dan barang bawaan dengan lega. Karena bagaimanapun, mudik itu selalu identik tentang cerita kebersamaan, pergi sekeluarga menuju kampung halaman. Dengan menggunakan Mobil MPV tentunya kita tidak akan kesulitan membawa seluruh anggota keluarga beserta beragam oleh-oleh untuk keluarga di kampung.

Mobil MPV second harganya bisa dibawah 100 jutaan kok, jika kamu bingung berikut daftarnya yang mungkin akan membantumu dalam memutuskan mobil MPV yang paling cocok. Kita ambil dari brand paling populer Toyota.

  1. Toyota Avanza G Tahun 2007/2010

toyota avanzaMobil Mpv Toyota ini tentunya sudah tidak asing lagi ditelinga kita, Mobil sejuta umat yang sudah terbukti menjadi pilihan banyak warga Indonesia. Ketersediaan sparepart mudah, harga jual kembali yang tinggi merupakan nilai plus yang dimiliki Toyota Avanza.

Untuk tahun 2007 type G 1.3L di beberapa situs jual beli mobil bekas berkisar antara 88-jutaan hingga 90jutaan. Dipakai buat mudik, tentunya tidak akan mengecewakan.

2. Toyota Kijang Inova G/E/V 2005

toyota kijang inova

Siapa yang tidak mengenal kenyamanan sebuah mobil Toyota Kijang Inova. MPV ini memiliki kabin yang lebih luas dan tentunya lebih bertenaga daripada type Avanza. Untuk harga dibawah 100jutaan kita dapat memilih Inova tahun 2005 antara type E/G/V.

Tenang saja, banyak inova dengan kondisi terbaik masih dengan gampang ditemukan pada rentang dibawah 100 jutaan. Mobil yang stabil dan nyaman sekali untuk dibawa mudik jauh melewati ratusan kilometer. Dari segi desain, Inova juga termasuk yang longlife dan tidak bosen dilihat.

2 Mpv diatas sudah sesuai dengan orang Indonesia banget, mesin tangguh, kabin lumayan lega, dan ground clreance tinggi cocok untuk dibawa mudik di jalanan kampung yang tidak mulus. Kendaraan second bukan berarti jelek kok, asalkan memakai Oli mobil terbaik dan selalu diganti secara reguler maka mesin akan selalu sehat. Harganya juga tergolong murah dibawah 100jutaan, dan kelebihannya Toyota saat dijual kembali harganya tidak akan anjlok jauh. So, mau ambil MPV mana nih untuk mudik nanti ?.

Mengenal Lebih Dekat All New XSR 155 dan WR 155R, Dua Motor baru Yamaha di Akhir Tahun

0
Yamaha Online Booking System

Menutup akhir tahun 2019, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. membuat gebrakan yang cukup mencengagkan dengan memperkenalkan dua produk motor sport terbarunya kepada publik. Tak tanggung-tanggung ketiga pembalap dunia Yamaha yang terdiri atas Maverick Vinales, Michael van der Mark serta Galang Hendra turut serta memeriahkan peluncuran All New XSR 155 dan WR 155R ini.

Kehadiran dua motor baru Yamaha ini meramaikan segment pasar sport nasional, dan juga menjadi pelengkap bagi varian keluarga Sport Yamaha (The Completion of Yamaha Sport Family) yang sebelumnya di isi oleh All New Vixion series, R series dan MT series.

President Director & CEO, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg sendiri dalam sambutannya mengatakan bahwa “Yamaha sudah terbiasa menjadi challenger. Kami adalah challenger untuk menciptakan permintaan baru, challenger untuk menetapkan tren baru dan challenger untuk memberikan nilai yang lebih tinggi atau sesuatu yang baru bagi konsumen Indonesia. Itu selalu menjadi gaya Yamaha dan keunikan Yamaha,”.

All New XSR 155

All New XSR 155 ini kental dengan desain retro dan mengusung konsep Born to be Free, All New XSR 155 bisa menjadi cara yang pas untuk mengekspresikan tren gaya hidup dan refleksi dari nilai kreativitas tanpa batas. Memadukan nilai warisan masa lalu dengan sentuhan teknologi masa kini, membuat All New XSR 155 diyakini mampu memberikan sensasi berkendara yang lebih menyenangkan. Tampilan desain motor yang seolah abadi, fitur berkendara moderen, serta performa mesin yang bertenaga memang sangat menarik.

Tampilan klasik moderen pada All New XSR 155, diwujudkan melalui beberapa sentuhan di berbagai sektor. Mulai dari model tangki Drip-Shaped yang mampu mendukung kenyamanan saat berkendara, penggunaan jok single seat dengan desain klasik yang stylish, lalu desain lampu depan dan belakang yang berbentuk bulat dengan teknologi LED moderen, hingga keberadaan Full LCD Digital Speedometer bergaya retro yang telah dilengkapi dengan Multi Information Display (MID).

Sementara pada bagian kaki-kaki, All New XSR 155 sudah mengadopsi suspensi Up Side Down (USD) yang tidak hanya memberikan kesan gagah pada motor namun turut meningkatkan handling saat berkendara. Terkait ban sendiri, model ini menggunakan ban berjenis dual purpose yang dirancang untuk mobilisasi di berbagai kondisi jalan dengan ukuran 110/70 di bagian depan dan 140/70 di bagian belakang.

Untuk mendukung performa, All New XSR 155 hadir dengan mesin Fuel Injection berkapasitas 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan yang telah dilengkapi dengan teknologi VVA sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 14,2 kw/10.000 rpm dan torsi sebesar 14,7 Nm/8.500 rpm. Selain itu, motor ini juga telah memiliki fitur Assist & Slipper Clutch yang membuat kopling menjadi lebih ringan dan perpindahan gigi lebih halus.

All New XSR 155 tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Matte Silver Premium dan Matte Black Elegance serta di pasarkan seharga Rp 36.265.000 OTR Jakarta.

Yamaha Yard Built

yamaha yard built

Menyambut kehadiran motor Sport Heritage All New XSR 155 yang notabene mudah untuk di modifikasi, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. dalam waktu dekat akan melengkapinya dengan program bertajuk Yamaha Yard Built yang sebelumnya telah lebih dulu berjalan di beberapa negara luar, khususnya di Eropa dan Amerika Serikat.

Program Yamaha Yard Built sendiri adalah suatu bentuk kerja sama kolaborasi antara pihak pabrikan dengan para Custom Builder, dalam menciptakan sebuah sepeda motor impian yang dapat mengekspresikan gaya hidup dan kreatifitas.

Melalui program ini, nantinya akan lahir All New XSR 155 dalam beragam aliran gaya modifikasi. baik itu Café Racer, Tracker, Bomber maupun jenis-jenis modifikasi lainnya yang dapat menjadi inspirasi serta referensi bagi calon konsumen saat hendak memodifikasi motornya sesuai dengan karakter yang diinginkan.

WR 155R

yamaha trail

Mengusung tema The Real Adventure Partner, Yamaha WR 155R hadir dengan beragam keunggulan baik dari segi desain, fitur, maupun performa yang menjadikannya sebagai motor sport adventure terbaik dikelasnya sehingga mampu mendukung aktivitas hobi berpetualang sang pengendara dalam mengeksplorasi beragam tempat indah melalui perjalanan yang menantang serta menyenangkan.

Yamaha WR 155R mengusung mesin berkapasitas 155cc, Liquid cooled, 4 langkah dengan teknologi VVA yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,3 KW/ 10.000 rpm dan torsi sebesar 14,3 Nm/ 6.500 rpm. Dengan performa mesin yang tangguh dan bertenaga, WR 155R sangat handal digunakan untuk menjelajah berbagai medan baik on maupun off road.

Untuk suspensi depan, Yamaha WR 155R mengaplikasikan tipe suspensi Telescopic yang panjang dengan ukuran diameter besar mencapai 41 mm sehingga lebih nyaman untuk aktivitas off road karena kemampuan daya redam yang baik. Selain itu, karakternya yang rigid turut mengoptimalkan pengunaan motor baik di on maupun off road. Sementara untuk suspensi bagian belakang, didukung dengan Link Type Monocross bertekanan yang dilengkapi oli dan dapat diatur tingkat kekerasannya sesuai dengan selera sang pengguna.

Agar meningkatkan kemampuan mobilitas di segala kondisi jalan, motor sport adventure anyar dari Yamaha ini sudah menggunakan ban dual purpose yang menempel pada velg berbahan alumunium. Untuk jenis rangkanya sendiri, sudah mengadopsi semi double cradle yang tidak hanya kokoh, namun turut meningkatkan kestabilan berkendara.

Selain itu, model ini juga dilengkapi dengan speedometer LCD multifungsi yang berisfat informatif dan hazard lamp yang berfungsi sebagai tanda ketika pengendara mengalami kondisi darurat. Rem cakram ganda bergelombang (wavy double disc brake) yang terpasang pada motor juga semakin mengoptimalkan fungsi pengereman.

Yamaha WR 155R turut memiliki daya jelajah yang tinggi berkat kapasitas tangki besar yang mencapai 8,1 liter. Selain itu, desain jok bergaya YZ series yang rata, juga memudahkan pengendara dalam mengatur posisi duduk sehingga mendukung kelincahan saat bermanuver.

Yamaha WR 155R tersedia dalam dua warna yaitu Yamaha Blue dan Yamaha Black serta di pasarkan seharga Rp 36,900,000 khusus untuk booking online OTR Jakarta.

Booking Online

Yamaha Online Booking System

Menariknya, bagi konsumen yang tertarik untuk memiliki Yamaha WR 155R, Yamaha Indonesia mengadakan program spesial berupa booking online di laman https://www.yamahamotoronline.co.id/booking/ yang akan dibuka mulai tanggal 02 Desember 2019 pukul 18.00 WIB sampai 31 Januari 2020 dengan booking fee sebesar Rp 2,000,000 dari total harga Rp 36,900,000 (harga booking online untuk wilayah Jakarta)

Pada program tersebut, konsumen booking online akan mendapatkan hadiah istimewa berupa The Real Adventure Package yang meliputi jersey off road serta helmet trail dengan motif khusus yang keren. Adapun program ini memiliki syarat serta ketentuan berlaku yang informasinya dapat anda baca pada website resmi booking online.

Untuk infiormasi lebih lanjut terkait produk-produk Yamaha, silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia di https://www.yamaha-motor.co.id/

Ini Perbedaan Utama Toyota Corolla Altis Terbaru di Indonesia dengan Malaysia

0
toyota altis

UMWT (UMW Toyota Motor) telah meluncurkan Toyota Corolla generasi terbaru untuk pasar Malaysia. Model ini lebih dulu mendarat di Indonesia pada 12 September 2019 lalu.

Toyota Corolla Altis terbaru dibawa ke Malaysia dalam bentuk utuh atau Completely Built Up (CBU) dari Thailand, sama seperti yang dipasarkan di Indonesia. Namun, Corolla Altis yang dibawa ke Malaysia dan Indonesia ini memiliki perbedaan utama yang terletak pada variannya.

Toyota Corolla Altis terbaru hadir dalam memenuhi kebutuhan para konsumen yang selalu berubah seiring waktu berjalan. Mobil tersebut mengusung konsep ‘Prestise and Advanced’ sehingga para konsumen memiliki ekspektasi lebih tinggi terhadap mobil ini.

“Selama beberapa dekade, Toyota Corolla telah menjadi model inti dalam jajaran kami. Dengan mempertimbangkan kebutuhan konsumen yang berubah, setiap generasi baru telah dikembangkan. Dan generasi ke-12 ini sejalan dengan tujuan Toyota untuk menawarkan mobil yang lebih baik kepada konsumen,” jelas Ravindran K selaku Presiden UMWT, seperti dikutip Carmudi dari The Sun Daily.

Toyota Corolla Altis terbaru ditawarkan dalam dua varian di Malaysia, yakni Corolla 1.8G dan Corolla 1.8E. Kedua mobil ini dibekali mesin 2ZR-FE berkapasitas 1.8 liter empat silinder dengan Dual VVT-i. Dengan dibenamkan mesin tersebut, diklaim dapat mengeluarkan tenaga sebesar 137 Hp pada 6400 Rpm serta torsi 173 Nm pada 4000 Rpm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis CVT.

Ini menjadi perbedaan paling mencolok antara Toyota Corolla Altis terbaru di Indonesia dengan Malaysia. Corolla Altis yang dijual di Indonesia ditawarkan dalam 3 varian, yakni All New Corolla Altis 1.8 G dan 1.8 V dengan mesin berbahan bakar bensin serta All New Corolla Altis HEV (Hybrid Electric Vehicle) berteknologi Hybrid generasi ke-4 sebagai teknologi hybrid terbaru yang dikembangkan Toyota.

Mesin Toyota Corolla Altis Hybrid Mirip C-HR

Untuk mesin, Toyota Corolla Altis versi hybrid telah dibekali mesin 1.8 HEV CVT yang sama digunakan oleh Prius Gen-4 dan Toyota CH-R. Mesin berkode 2ZR-FXE ini memiliki kapasitas sebesar 1.798 cc 4 silinder DOHC dengan teknologi VVT-i.

Selain itu, mesinnya dapat mengeluarkan daya hingga 93 Hp pada 5200 Rpm dan torsi 14,47 Kgm pada 4000 Rpm. Di sisi lain, motor listriknya dapat mengeluarkan daya sebesar 70 Hp dan torsi 16,62 Kgm.

Penggunaan teknologi hybrid pada Toyota Corolla Altis terbaru ini diklaim lebih hemat bahan bakar dibandingkan dengan mesin konvensional. Carmudi rangkum harga lengkap dari Toyota Corolla Altis terbaru sebagai berikut.

  • Toyota All New Corolla Altis 1.8 G A/T Rp 468,2 juta
  • Toyota All New Corolla Altis 1.8 V A/T Rp 489,3 juta
  • Toyota All New Corolla Altis HEV Rp 566,3 juta.

 

Berbagai Tips Membeli Mobil Idaman Supaya Sesuai Kebutuhan

0
harga mobil

Membeli mobil idaman tentunya membutuhkan beberapa pertimbangan. Salah satunya ada kesesuaian dengan kebutuhan yang dimiliki. Adapun maksud kebutuhan di sini bisa merujuk pada fungsi pakai mobil. Apakah kamu akan menggunakan mobil untuk kepentingan perjalanan ke kantor, atau malah lebih ke mobil untuk keluarga.

Hal-hal demikian perlu jadi pertimbangan. Mengingat bahwa harga mobil juga tergolong tinggi, maka jangan sampai kamu salah beli. Berikut akan diberikan beberapa tips membeli mobil supaya bisa sesuai dengan kebutuhan.

Mobil untuk Kebutuhan Rutinitas Harian

Apabila kamu memilliki keinginan untuk membeli mobil yang difungsikan dalam keseharian, seperti misalnya mobil untuk bermobilitas ke tempat kerja di tengah kota, maka kemungkinan akan lebih baik jika kamu memilih kendaraan yang lincah. Semisal city car ataupun hatchback.

Selain itu, perhatikan pula body mobil. Tentu kamu bisa membayangkan bagaimana kesesuaian body mobil jika diajak untuk menjajal jalanan yang padat. Kamu butuh mobil yang bermanuver dengan cepat.

Mobil untuk Kebutuhan Keluarga

Selanjutnya, mobil untuk kebutuhan keluarga, kamu bisa mempertimbangkan kapasitas dan space yang ada di dalam mobil. Semakin luas kapasitasnya, maka akan semakin cocok pula untuk keluarga karena bisa turut serta memboyong anggota keluarga. Perhatikan jumlah seat yang tersedia dan perhitungkan jumlah anggota keluarga yang ada. Dengan begitu, kamu bisa memastikan bahwa seluruh anggota keluarga bisa tertampung di dalam mobil saat akan bepergian.

Mobil untuk Kebutuhan Berpetualang

Jika mobil yang dicari adalah mobil untuk dibawa berpetualang, maka kamu sudah seharusnya bisa mempertimbangkan banyak hal. Mobil sport bisa menjadi salah satu yang direkomendasikan. Baik itu, untuk petualangan ringan maupun berat, kamu bisa sesuaikan dengan klaim yang dibawa oleh mobil tersebut.

Mobil untuk petualangan ini diusahakan bisa bersahabat dengan medan yang akan dilalu. Apabila medannya cukup berat, pastikan bahwa kondisi mobil memang mendukung untuk itu. Kamu bisa melihat spesifikasi yang ada pada mobil dengan seksama untuk mengetahuinya. Mesin yang tersemat pada mobil juga bisa menjadi bahan pertimbangan kamu.

Usai membahas seputar tips membeli mobil idaman sesuai kebutuhan di atas, kamu bisa melihat bahwa ada beraneka tips yang bisa terapkan. Tips-tips tersebut bisa membantu kamu untuk menemukan mobil yang tidak hanya sesuai keinginan tapi juga mempertimbangkan kesesuaian dengan kebutuhan. Adanya mobil bisa membantu kamu untuk lebih sigap di berbagi kondisi yang membutuhkan perpindahan tempat. Namun, tidak bisa dipungkiri, yang sering jadi kegalauan itu adalah proses pembelian mobil itu sendiri.

seva

Setidaknya ada beberapa tahapan yang akan dilalui, mulai dari menentukan jenis mobilnya, bertemu pihak dealer, melakukan test drive, negosiasi harga hingga memilih pembiayaan yang tepat. Eitss, tunggu dulu. Sekarang kamu tidak perlu galau lagi soal pembelian mobil karena SEVA telah hadir. Apa sih SEVA itu?

SEVA merupakan platform digital yang akan membantu kamu menemukan mobil baru yang dibersamai dengan dukungan konsultasi keuangan. Kamu bisa merasakan proses yang mudah, aman dan nyaman di SEVA.

Tidak hanya itu, SEVA menghadirkan fitur insant approval yang akan membantu proses pembelian mobil baru menjadi lebih mudah, proses yang jelas serta didukung dengan tingkat keamanan transaksi yang lebih baik. SEVA juga siap sedia membantu kamu menemukan mobil idaman sesuai dengan kondisi finansial yang kamu miliki. Tunggu apalagi? temukan mobil sesuai kebutuhanmu bersama SEVA.

SUV Glory 580 Disambut dengan Baik, MPV DFSK Siap Menggebrak.

0

Ketika mendengar kata DFSK mungkin masih banyak orang yang belum mengetahui kiprahnya, hal itu cukup dimaklumi karena brand otomotif ini masih tergolong baru hadir di Indonesia. DFSK sendiri merupakan pabrikan yang berasal dari negeri tirai bambu dan merupakan kependekan dari “Dongfeng Sokon”. Untuk Dongfeng sendiri sudah dikenal secara global sebagai produsen mobil dan mesin yang terkemuka.

DFSK sangat serius dalam menggarap pangsa pasar otomotif di tanah air, hal ini mereka wujudkan dengan membangun pabrik seluas 20 hektar di Cikande serang. Pabrik tersebut memiliki kapasitas produksi sampai 50 ribu unit dalam setahun yang tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri tetapi juga diproyeksikan untuk ekspor ke manca negara. Pabrik ini mengusung tekhnologi tinggi yang mampu menghasilkan produk terbaik dan berkualitas tinggi.

DFSK saat ini telah menghadirkan dua type kendaraan yang bisa dipilih konsumen Indonesia sesuai dengan kebutuhan. Yang pertama adalah mobil pick up “Supercab” dan yang kedua adalah SUV “Glory 580” yang mewah dan elegan. Sambutan masyarakat Indonesia sejauh ini sangat positif, hal ini terlihat ketika DFSK Glory 580 menjadi produk yang paling banyak di “Test Drive” dalam event IIMS 2018. Selain itu, DFSK Glorry 580 juga mampu menyabet penghargaan The Best SUV IIMS 2018. Sebuah prestasi membanggakan bagi sebuah brand otomotif yang baru saja memperkenalkan diri.

MPV DSFK mungkin juga akan segera dirilis, mengingat masyarakat Indonesia sangat menyukai jenis kendaraan ini. Secara kultur, kita lebih menyukai mobil yang memuat banyak orang, dan pergi beramai-ramai. Tidak heran jika kemudian MPV selalu menguasai pasar otomotif Indonesia dengan kontribusi lebih dari 40 persen terhadap market nasional. DFSK tentu tergiur dengan pangsa yang besar ini dan akan memperkenalkan lini produksi MVP nya kelak.

Satu hal yang selalu membayangi konsumen saat membeli mobil adalah tentu layanan after salesnya. Terlebih dengan brand baru seperti DFSK, mereka akan penasaran apakah DFSK memiliki jaringan layanan yang mumpuni ?. Dan tidak perlu khawatir karena DFSk telah memikirkan hal ini dengan baik, diler resmi akan dipersiapkan demi menyambut SUV Glory 580 dan juga produk lainnya di masa depan.

Saat ini telah ada 15 diler terletak di Jabodetabek, Bandung, Medan, Semarang, Yogyakarta, Cirebon, hingga Makassar dan Nusa Tenggara. Dan hingga akhir tahun ini DFSK menargetkan mampu membangun 50 diler lainnya untuk melayani konsumen dengan baik.

Lalu bagaimana dengan kualitas produk DFSK ?.
Jangan khawatir, Bahkan DFSK mampu memberikan jaminan “Super Warranty” selama 7 tahun/150.000 KM. Di Indonesia sendiri, belum ada satupun brand otomotif berani memberikan jaminan garansi selama ini. Biasanya mereka hanya memberikan garansi selama 3 tahun/100.000 KM saja. DFSK jelas menjadi pelopor pertama kali di Indonesia, dan menunjukan bahwa mereka sangat yakin dengan kualitas produknya. Bagi konsumen hal ini membuat mereka lebih nyaman dan tenang ketika memiliki produk DFSK. Bahkan layanan “Super Warranty” dapat menjaga nilai jual tetap tinggi karena ketika dalam periode jaminan, jika mobil yang ada terjual, super warranty GLORY 580 akan meneruskan layanan super warranty bagi pemilik selanjutnya.

Kita nantikan kiprah DFSK selanjutnya di Indonesia, dan semoga saja membuat pasar otomotif di negeri kita menjadi semakin bergairah dengan adanya persaingan. Dan bagi konsumen, makin banyak produk akan memudahkan memilih produk yang paling sesuai dengan kebutuhan dan budget.

Tips untuk Membeli Mobil dengan Anggaran Budget yang Terbatas

0
harga mobil bekas
harga mobil bekas unsplash.com

Mobil menjadi salah satu kebutuhan terutama bagi orang-orang yang sering bepergian. Salah satu faktor yang harus dipertimbangkan ketika akan membeli mobil adalah anggaran atau budget. Harga mobil bekas yang lebih terjangkau bisa menjadi pilihan tepat untuk membeli mobil dengan anggaran terbatas.

Selain itu, bagaimana cara untuk membeli mobil dengan anggaran atau budget terbatas? Simak langsung informasi di bawah ini yang akan membahas tentang tips membeli mobil dengan anggaran terbatas!

Tips Membeli Mobil dengan Budget Terbatas

Budget terbatas bukanlah faktor penghalang untuk membeli mobil sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan agar bisa membeli mobil meskipun memiliki budget terbatas, yaitu:

1. Pilih Mobil sesuai Kebutuhan

Di pasaran terdapat berbagai jenis merk dan model mobil dari yang sederhana hingga terlihat mewah. Jangan membeli mobil hanya karena gengsi atau lebih mementingkan prestise dibandingkan dengan kebutuhan.

Ketika membeli mobil untuk prestise tentu saja mobil yang dibeli pasti harus terlihat keren dan memiliki harga tinggi. Jika tindakan tersebut dilakukan, maka mobil tersebut tidak akan terbeli dengan budget terbatas.

Oleh karena itu, sebaiknya beli saja mobil sederhana sesuai dengan kebutuhan, sehingga harganya lebih terjangkau dan sesuai budget.

2. Cari Informasi tentang Harga Mobil

Tips selanjutnya adalah mencari lebih banyak informasi tentang harga mobil yang akan dibeli. Cobalah mencari informasi melalui berbagai sumber agar memiliki lebih banyak pertimbangan. Misalnya, melalui internet, datang ke tempat jual beli mobil, bertanya ke orang lain, dan lain sebagainya.

Anda juga bisa membandingkan harga mobil yang sama di tempat berbeda. Namun, tetap pastikan untuk memilih mobil yang harganya sesuai dengan budget atau anggaran tersedia.

3. Tidak Ada Salahnya Membeli Mobil Bekas

Jika budget yang tersedia tidak cukup untuk membeli mobil baru, maka tidak ada salahnya untuk membeli mobil bekas. Hal ini karena mobil bekas pastinya dijual dengan harga lebih rendah dibandingkan mobil baru.

Pastikan semua komponen mobil bekas dalam kondisi baik dan dilengkapi dengan surat atau dokumen lengkap ketika akan membelinya.

4. Pastikan untuk Membeli Mobil di Tempat yang Tepat

mo88i
mo88i

Tips terakhir yang dapat dilakukan adalah membeli mobil di tempat yang tepat. Hal ini sangat menentukan jenis, harga, dan kualitas mobil yang dijual. Pastikan untuk memilih tempat jual mobil terbaik, berkualitas, terpercaya, dan berpengalaman.

Tidak usah bingung memilih tempat untuk membeli mobil dengan budget terbatas. Anda bisa langsung datang atau menghubungi pihak mo88i. Tempat jual beli mobil yang satu ini pastinya akan memberikan layanan terbaik untuk semua pelanggan.

Meskipun memiliki anggaran terbatas, Anda tetap dapat membeli dan memiliki mobil sesuai kebutuhan. Lakukan saja beberapa tips atau cara tepat untuk mendapatkan mobil sesuai kebutuhan dengan harga terjangkau sesuai budget atau anggaran yang sudah dipersiapkan sebelumnya.

Sumber:

  • https://www.semisena.com/tips/tips-membeli-mobil
  • https://www.seva.id/blog/cara-membeli-mobil-yang-sesuai-dengan-budget-ini-solusinya-072021-kg/
  • https://koinworks.com/blog/cara-membeli-mobil/

Artikel Menarik

daftar film kungfu jet li

Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

0
Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...