Tips Wanita

Beranda Tips Wanita

Tips Make Up Wisuda yang Mudah dan Sederhana

0
wisuda drive thru
wisuda drive thru

Perayaan kelulusan dan wisuda tahun ini memang tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya, suasana pandemik Covid-19 memaksa kita untuk membatasi kegiatan berkerumun. Namun ini tidak berarti kita harus merelakan momen berharga ini berlalu begitu saja. Berbagai cara yang dilakukan oleh Sekolah dan Universitas, diantaranya wisuda online hingga dilaksanakan secara drive thru.

Walaupun dilaksanakan secara terbatas, bukan berarti kamu tampil apa adanya lho. Tampil maksimal saat foto wisuda tentu akan momen yang sangat berharga ini akan terus dikenang sampai kapanpun. Karena masa pandemik kita mungkin tidak bisa mendatangi salon atau memanggil jasa rias, jadi tidak ada salahnya untuk mencoba make up sendiri. Berani? percaya dirilah, dan ini tidaklah sesulit yang dibayangkan.

Tutorial makeup wisuda kini mudah ditemui, bahkan beberapa beauty vlogger berbagi tutorialnya di Youtube dengan cukup jelas, kita bisa mengikuti step-stepnya dengan mudah. Kita bisa menyesuaikannya sesuai dengan gaya yang di inginkan.

1. Siapkan Alat Make Up Ini

Untuk melakukan make up, setidaknya kamu harus memiliki alat-alat seperti beauty blender, eye shadow, kuas blush on, maskara, eye liner, foundation, highliter, dan Lipstik agar prosesnya berjalan dengan baik dan maksimal.

2. Gunakan produk Long Lasting dan Water proof

Acara wisuda biasanya akan berlangsung dengan waktu yang cukup panjang. Jika dilaksanakan secara drive thru, mungkin kita akan menunggu di mobil cukup lama sehingga lembab. Untuk itu memilih produk make up yang long lasting dan water proof merupakan pilihan yang terbaik. Jangan biarkan penampilan saat wisuda terganggu karena make up yang luntur.

3. Sesuaikan dengan Busana yang Dipakai

Wisuda merupakan acara formal dan sakral, kita harus meyesuaikan apa saja yang akan dikenakan agar tidak salah kostum yang pada akhirnya terlihat menggelikan. Kita tak bisa asal saja dalam memilih busana, yang terbaik adalah sesuaikan pakaian dengan aneka aksesori yang akan dikenakan.

begitupun dengan make up jangan terlalu berlebihan. Jika memakai hijab, pilih warna eyeshadow yang serasi dengan hijab yang dikenakan. Ini adalah salah satu trik penting make up dengan tampilan berjilbab agar bisa tampil lebih menarik.

4. Fokus ke bagian mata dan bibir

Mungkin kamu belum mengenal cara make up yang rumit, untuk itu kamu cukup menaruh perhatian pada bagian mata dan bibir agar tampilan make up wisuda kamu manglingi. Jika kedua bagian ini pas, maka tampilan keseluruhan kamu akan maksimal.

5. Pilih Lipstik natural dan hindari warna yang sama dengan tampilan mata

Usahakan agar memilih warna lisptik yang natural dan hindari tampilan yang sama pada mata dan bibir. Kita bisa menggunakan lipstik bold sebagai padanan riasan yang natural dan nude. Begitu juga ingin memakai lipstik nude, kita bisa memainkan warna pada mata agar make up tidak terlihat datar dan pucat.

Tampil memukau di hari spesial seperti wisuda akan menjadi kenangan indah yang terus terkenang. Jadi walaupun mungkin kamu tidak terlalu pandai make up dan kosmetik yang kamu miliki juga tidak banyak, tetaplah untuk percaya diri. Jika kamu bersikap demikian maka aura positif akan keluar sehingga akan terlihat lebih segar, cantik dan lebih memesona.

5 Alasan Mengapa Deterjen Cair Lebih Baik daripada Deterjen Bubuk

0
mencuci baju

Mencuci pakaian sudah menjadi kegiatan rutin yang sehari-hari dilakukan. Selain air, ketika mencuci pakaian, tentu diperlukan sabun atau deterjen yang berfungsi untuk menghilangkan noda, minyak, hingga bau yang menempel. Pakaian yang telah dikenakan sebelumnya pun dapat bersih dan harum kembali setelah dicuci. Mengingat kegiatan mencuci pakaian ini merupakan kebutuhan mendasar, maka pemilihan jenis deterjen atau sabun cuci pun penting untuk menjadi perhatian. Saat ini terdapat dua jenis deterjen yang umum digunakan yakni deterjen bubuk dan deterjen cair, misalnya saja rinso cair.

Deterjen bubuk menjadi produk sabun cuci yang pertama kali muncul dan banyak digunakan. Barulah kemudian deterjen cair membanjiri pasar sebagai inovasi dan solusi bagi beragam keluhan yang muncul ketika mencuci dengan deterjen bubuk. Seiring dengan berjalannya waktu dan teknologi yang semakin modern, penggunaan deterjen cair sebagai agen pembersih dan pengharum pakaian juga semakin meningkat. Salah satu faktornya adalah karena bentuknya memudahkan proses mencuci, deterjen jenis cair ini juga mengandung konsentrat khusus yang dapat membuat cucian lebih bersih sempurna dan merata. Beikut adalah alasan lengkap mengapa deterjen cair lebih baik dibanding deterjen bubuk.

1.Lebih Praktis
Bentuknya yang cair memudahkan ketika menuangkannya ke dalam mesin cuci maupun ember air ketika mencuci dengan tangan. Berbeda denga deterjen bubuk yang perlu disendok terlebih dulu. Belum lagi jika bubuk deterjen tidak tercampur rata hingga meninggalkan residu di mesin cuci maupun pakaian.

2.Lebih Efektif Menghilangkan Noda Minyak
Hampir semua deterjen cair menggunakan bahan utama berupa alcohol ethoxylates yang dianggap ampuh dan efektif untuk menghilangkan noda minyak. Bahan kimia tersebut lebih andal dalam menghapus noda karena mniyak atau lemak dibanding dengan sabun bubuk.

rinso cair anti noda

3.Lebih Hemat Air
Komposisi yang ada pada deterjen cair membuatnya lebih banyak menghasilkan busa, sehingga bisa mengurangi penggunaan air ketika mencuci. Hal ini secara tak langsung juga akan lebih menghemat waktu ketika mencuci.

4.Lebih Mudah Larut dalam Air
Deterjen bubuk yang banyak beredar, cenderung lebih sulit untuk bercampur dengan air. Dengan kata lain diperlukan pengadukan yang merata agar deterjen bisa bercampur sempurna dalam air sebelum pakaian dimasukkan. Beberapa merek deterjen bubuk bahkan lebih sulit lagi larut dalam air dingin. Hal ini membuat deterjen cair kembali lebih ungul dibading deterjen bubuk karena kemampuan kelarutannya yang baik dalam kondisi air apapun. Kegiatan mencuci pun menjadi lebih cepat dan hemat waktu.

5.Tidak Menyisakan Residu
Hal yang tak kalah penting adalah deterjen cair tidak meninggalkan residu atau sisa sabun pada pakaian maupun mesin cuci ketika digunakan. Berbeda dengan deterjen bubuk yang rawan meniggalkan sisa sabun yang belum tercampur dengan air setelah mencuci. Hal ini justru dapat menambah noda baru pada pakaian bahkan berpotensi merusak serat kain.

4 Cara Sederhana untuk Menghilangkan Kulit Belang

0
cara menghilangkan kulit belang

Penampilan adalah hal pertama yang dilihat oleh orang lain, untuk memberikan kesan positif tentunya kita harus menjaga dan merawat penampilan diri. Dan Kulit adalah salah satu pendukung penampilan yang harus kita perhatikan, masalah kulit yang sering terjadi adalah hiperpigmentasi atau bisa diartikan sebagai warna kulit yang tidak tentu. Secara umum, masalah ini disebabkan karena seseorang terlalu lama terpapar UV A & UV B. Selain penyebab paparan radiasi, kulit belang juga bisa disebabkan karena jerawat, salah kosmetik, salah perawatan dan radang kulit.

Cara Menghilangkan Kulit Belang
Namun, jangan khawatirkan keadaan kulit ini karena Vaselin telah memberikan kiat untuk menghilangkan kulit belang, apa saja?

1.Menggunakan Pelembab Dengan SPF
Jika Anda memang seseorang yang aktif di liar ruangan, maka gunakanlah pelembab dengan kandungan Sun Protector Factor (SPD) yang bisa meminimalkan dampak buruk sinar matahari yang bisa membuat kulit jadi belang. Vaseline Healthy White SPF 24 dapat melindungi kulit Anda dari sinar matahari, dan vitamin B3 yang dikandungnya akan mencerahkan kulit Anda seketika dan menghambat pembentukan melanin.

2.Pakai Body Lotion 2x Sehari
Sebenarnya tidak terlalu sulit untuk menghilangkan kulot belang. Agar perawatan kulit Anda semakin maksimal, sebaiknya gunakan pelembap pada pagi dan malam. Gunakan Hand Body Lotion dengan partikel alami sesaat setelah mandi demi menjaga kelembapan kulit. Kulit yang lembap tidak akan mudah keriput dan berubah warna. Warna kulit senantiasa merata jika Anda rutin gunakan Body Lotion. Karena pada dasarnya Body Lotion juga dilengkapi pemutih alami yang aman.

3.Rajin Lakukan Eksfoliasi
Kulit belang juga bisa disebabkan banyak sel-sel kulit mati yang menumpuk di area tersebut. Tumpukan dari kulit mati tersebut tentunya akan menyamarkan kulit asli menjadi gelap. Maka dari itu, rajinlah melakukan eksfoliasi.Gunakan produk scrub paling tidak seminggu sekali. Anda busa membuatnya sendiri dengan bahan gula pasir, oatmeal, dan juga kopi. Bahan alami tersebut akan membuat kulit lebih cerah dan lembut.

Selain itu, Anda bisa menggunakan aksesori pelindung wajah seperti topi atau payung. Hal sederhana ini mampu lindungi kulit Anda dari sengatan matahari secara maksimal. Namun jangan lupa untuk tetap menggunakan pelembap kulit dengan kandungan SPF.

4.Hindari Memakai Baju Terbuka Saat Siang Hari
Hal ini menjadi sebab paling utama kenapa kulit bisa belang. Memang rasanya tidak nyaman jika harus memakai kaus lengan panjang untuk keluar saat siang. Anda bisa menggunakan jaket saat harus berjalan di bawah sinar matahari untuk menutupi baju terbuka/lengan pendek yang Anda gunakan. Dengan begitu, Anda tidak perlu takut lagi dengan kulit belang.

Cara menghilangkan Kulit Belang diatas bisa anda coba untuk menumbuhkan kembali Rasa percaya diri ketika Anda peduli dengan penampilan Anda. Vaseline mengajarkan betapa pentingnya mencintai diri sendiri dan menjadi lebih cantik setiap harinya!

ngomong sendiri

0

Malam ini bulan baru, muncul tersenyum tipis.
Walau tak sering, bukan sekali ini ku lihat bulan seperti ini.
Dan setiap ku melihat langit selalu muncul pertanyaan yang sama di benak ini.

“adakah di saat yang sama seseorang melihat ke arah langit yang sama dan memikirkan hal yang sama??”
“tentang betapa damai nya melihat langit, tentang betapa cinta itu menembus waktu dan ruang, tentang kasih tulus.”

Bahwa disana, di sudut waktu yang lain belahan hati kita menunggu untuk di temukan, belahan hati yang di berikan Tuhan sebagai pendamping hidup selamanya.

Cinta bukan lelucon yang bisa dianggap permainan, ataukah pemikiran ini hanya tersisa dalam film romantis ??. Kepada yang membaca ini, apakah menurutmu cinta itu ?.

Tips Agar Tampil Lebih Modis dan Fashionable

0
tips agar terlihat modis

Siapa sih yang tidak mau dibilang cantik dan fashionable? Tentu sebagian besar wanita mendambakannya. Tak jarang ada banyak wanita yang mengikuti perkembangan mode dengan memakai pakaian model terbaru untuk mendapat gelar fashionista. Namun, untuk menjadi fashionable tidak hanya sekedar persoalan memakai baju dengan model terbaru serta aksesoris yang serasi lho.

Jika digali lebih dalam lagi, banyak hal yang perlu diperhatikan untuk dapat tampil modis. Berikut ini tips yang bisa Anda simak.

Sesuaikan mode dengan bentuk tubuh

Adalah salah bila Anda berpikir segala jenis pakaian yang sedang tren bila dipakai selalu terlihat bagus. Perhatikan apakah bentuk tubuh Anda sesuai dengan mode yang sedang in tersebut. Contohnya bila tubuh Anda sedikit besar, atasan dengan warna gelap akan lebih baik untuk menyamarkan bentuk tubuh Anda, serta hindari atasan tanpa lengan. Garis vertikal serta small print dapat pula membantu Anda terlihat fashionable.

Perhatikan warna kulit

Untuk wanita yang memiliki warna kulit terang, akan terlihat cantik bila mereka mengenakan warna-warna seperti emas, silver, atau maroon. Sedangkan untuk wanita berkulit medium, mereka akan tampil menawan dengan warna-warna seperti beige, bronze, atau putih. Dan untuk si kulit gelap, golden cooper, oranye, dan merah adalah pilihan warna yang sempurna.

Sesuaikan dengan personality

Anda dapat memilih berbagai pakaian atau style yang menggambarkan kepribadian Anda. Perlu di ketahui, dalam fashion, pakaian merupakan alat untuk mengungkapkan perasaan serta emosi pada sekitar. Selain itu, kehadiran aksesoris juga sangat mendukung image si pemakainya. Pemilihan Smartphone juga bisa menjadi aksesoris penting dalam penampilan.

Tak selalu barang baru

Untuk menjadi fashionable tidak berarti harus selalu membeli barang baru setiap muncul mode baru. Ada beberapa item yang wajib Anda miliki karena mereka tidak pernah out of fashion. Mereka adalah leggings, flats, swing coat, boots, skinny jeans, wide legs pants, dan masih banyak lagi item yang lain. Jangan khawatir ketinggalan jaman dengan item-item tersebut, karena mereka tetap baik jika dipakai kapanpun.

Hal-hal lain yang penting juga diperhatikan adalah kelas sosial, umur, pekerjaan, serta tempat tinggal. Sebagai contoh jika seorang wanita tua memakai pakaian yang diperuntukkan bagi generasi muda tentu akan terlihat aneh, baik di mata orang-orang yang sudah tua maupun mereka yang masih muda.

So ladies, fashion itu ternyata bukan sekedar memadu padankan pakaian, tas, sepatu, serta aksesoris yang kita pakai. Hal-hal lain seperti yang sudah dijelaskan di atas juga perlu diperhatikan. Dengan style yang memang benar-benar cocok untuk Anda, kata fashionable tentu akan melekat dengan sendirinya pada diri Anda.

Jadi pilih pakaian yang cocok dengan badan kamu. Here is some trick:
  • Pakai baju bergaris vertikal untuk kamu yang berbadan gemuk dan horizontal unuk kamu yang kurus.
  • Warna gelap untuk kamu yang berbadan gemuk dan warna terang untuk kamu yang kurus.
  • Corak besar untuk kamu yang gemuk dan corak kecil untuk kamu yang kurus.
  • Coba oversized tee, baby doll, atau high waist skirt untuk kamu yang berperut besar.
  • Untuk yang berpinggul lebar, bisa memakai warna gelap untuk bawahan dan warna terang untuk atasan. Atau memakai atasan bershoulder pad which is really in right now and very usefull to make your body balance.
  • Kalau kaki kamu besar, coba pakai tights atau stocking dan heels untuk membuat kaki kamu semakin ramping dan jenjang.

Selamat mencoba.

Karakteristik Dan Sifat Zodiak PISCES Dalam Kehidupan

0
ramalan zodiak pisces
ramalan zodiak pisces

Orang memiliki zodiak Pisces atau disebut Piscean terlahir sebagai seorang pemimpi, bersifat sangat baik serta perhatian kepada orang terdekat dengan mereka. Masalah yang sering terjadi bagi zodiac pisces adalah susah menerima pada kenyataan yang ada sehingga mereka suka merubah pendirian dalam menghadapi situasi atau masalah setiap harinya.

Piscean mempunyai kepribadian yang sulit untuk dimengerti. Ibarat seperti air, zodiac pisces ini sulit mencari pendirian, bahkan mereka adalah korban dari segala sesuatu. Pisces adalah tanda zodiak yang memiliki keharmonisan dengan perasaan mereka. kadang berada dalam suasana hati yang baik dan positif, dan kadang negatif dan sangat cuek kepada sekitar. Karena hal ini, semua akan tergantung orang-orang di sekeliling mereka untuk belajar bagaimana cara hidup denagn mereka dan berurusan dengan suasana hati mereka yang mudah berubah.

Piscean adalah orang yang terkadang bersikap tidak jujur dalam menghadapi sebuah masalah didalam hidup. Oleh sebab itu mereka selalu melindungi dirinya sendiri dengan cara menjadi pembohong yang ahli. Dengan menjaga rahasia-rahasia yang ada, mereka akan mampu mengikuti jalur perasaan mereka tanpa kerugian dan kekurangan apapun. Dan juga, daripada dipaksa untuk menghentikan kebiasaan mereka, mereka seringkali lebih memilih untuk menyembunyikan sikap mereka yang sebenarnya.

Akan tetapi, Piscean adalah orang yang romantis, sensitif, dan sangat puitis. Mereka selalu ingin pembuktian kasih sayang dan selalu ingin dirinya dipercaya sebelum mereka membuka diri sepenuhnya. Mereka selalu mencari sebuah tanda yang kuat untuk mengungkapkan diri mereka. Mereka mempunyai keberanian, inovasi serta memiliki ide yang cermerlang. Piscean lebih suka menjadi seorang pengikut daripada pemimpin didalam sosial kehidupannya. Terus dituntun dan didorong akan memungkinkan mereka untuk menikmati kesenangan-kesenangan dunia – karena ini adalah apa yang mereka cari.

artis pisces
artis pisces

Tanda zodiak individual Pisces
Piscean selalu menyukai kepada hal berbau mistis dan semua segala hal yang bisa membawa suatu perubahan kepada keseharian mereka. Mereka juga suka tentang kemewahan dan semua tentang kreatifitas. Mereka gampang sekali dipengaruhi dan terkadang mereka sangat sensitive terhadap kesulitan yang dialami orang lain.

Kelebihan
Pisces adalah tanda zodiak yang sensitif dan emosional, dan memiliki kesabaran dan dedikasi yang tinggi. Pisces bersikap sederhana di segala situasi, dan hal ini membuat mereka tidak terpisah dari hal-hal dan kenyataan yang ada.

Kelemahan
Piscean mempunyai kesulitan untuk bertindak tegas karena khawatir akan menyakiti perasaan orang lain. Karena kurangnya inisiatif dan kecenderungan mereka untuk mendukung kedua sisi dalam argument, mereka seringkali memposisikan diri mereka sebagai korban. Karena kurangnya inisiatif tersebut, mereka bisa melewatkan kesempatan yang ada dan hidup dengan penuh penyesalan yang sia-sia.

Profesi
Didalam dunia kerja, Pisces akan selalu menghargai segala sesuatu yang berhubungan dengan mereka meskipun hanya sedikit. Piscean akan merasa nyaman terhadap lingkungan sekitar yang memberikan kebebasan kepada mereka karena mereka terkadang kurang dalam urusan disiplin. Mereka menyukai pekerjaan yang menggabungkan seni dan kreatifitas. Mereka akan menonjol pada pekerjaan yang berhubungan dengan kemanusiaan, seperti pengobatan sosial dan dalam bidang pendidikan. Kepekaan mereka seperti sebuah radar, memungkinkan mereka untuk menanggapi kebutuhan orang lain dengan akurasi yang luar biasa.

Itulah beberapa ramalan zodiak pisces hari ini yang harus kamu ketahui. Pisces merupakan seseorang yang sulit dimengerti namun mereka menyukai terhadap kebebasan serta mempunyai sikap yang romantic dalam urusan hubungan atau percintaan.

Perkembangan Bayi 3 Bulan yang harus Diketahui oleh Para Orang Tua.

0

Bagi setiap keluarga, memiliki buah hati adalah anugerah terindah yang melengkapi kebahagian berumah tangga. Ketika ia hadir dengan selamat di dunia, tugas selanjutnya adalah mengawal tumbuh-kembangnya kemudian. Dengan hadirnya sang buah hati, status kita meningkat menjadi orang tua dan harus bertanggung jawab untuk merawat dan membesarkannya dengan sepenuh hati. Perkembangan bayi setiap bulannya selalu menarik untuk di ikuti, sebagai orang tua kita harus mengenali tahapan-tahapan perkembangannya agar tepat dalam merawatnya.

Perkembangan bayi 3 bulan diantaranya adalah sudah mulai mampu menegakan kepalanya di segala posisi, hal ini dikarenakan otot lehernya sudah semakin kuat. Begitu pula otot-otot lainnya sudah mulai mengencang, kemampuan kakinya meningkat dengan mampu menendang-nendang, mata mampu berkoordinasi dan tangannya juga mulai bisa berekspresi. Hal ini ditandai dengan, ia mulai bisa menyatukan kedua tangannya, atau bahkan mulai memegang benda dengan kedua tangannya. Untuk sebagian bayi, pada usia 3 bulan sudah mampu menggulingkan badannya sendiri tanpa bantuan, sehingga pada usia ini orang tua harus mulai berhati-hati ketika meninggalkannya tanpa pengawasan.

Selain perkembangan motoriknya, bayi 3 bulan juga sudah mulai bisa berkespresi dan mencoba berkomunikasi. Ia tidak hanya menangis tapi mulai memberikan beberapa ocehan dan menirukan suara dengan nyaring dalam waktu yang cukup panjang. Untuk para orang tua, biasakan untuk terus mengajak bayi berbicara dengan ceria. Mulailah menjelaskan hal-hal disekitar atau mulai menceritakan tentang siapa saja orang yang ada di keluarga. Usia 3 bulan ia akan mulai mampu mengenali anggota keluarga terdekat,ia akan menyenangi permainan “cilukba” dan menikmati pijatan halus dari ibunya. Kegiatan ini menurut penelitian bisa meningkatkan IQ saat ia besar nanti.

perkembangan bayi 3 bulan

Bobot bayi laki-laki umur 3 bulan biasanya sekitar 5,1-7,9 kg dengan panjang badan sekitar 57,6-65,3 cm, sementara untuk bayi perempuan berat badannya di bulan ini sekitar 4,6-7,4 kg dengan panjang badannya sekitar 55,8-63,8 cm. Bagi mama yang sedang menysusui, selalu jaga pola makan agar si kecil dapat terus terpenuhi kebutuhan gizinya selama masa pertumbuhan. Pada usia 3 bulan ini, rata-rata sikecil membutuhkan 170-200 ml susu per hari dengan frekuensi menyusu sekitar 7-8 kali dalam sehari.

Mengamati perkembangan sikecil dari bulan ke bulan memang sangat menakjubkan, dan sebagai orang tua tentunya kita menginginkan yang terbaik untuknya. Selalu perhatikan pola makan dan berikan perhatian penuh kepada si kecil, agar tumbuh kembangnya optimal. Jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter jika merasa si kecil memiliki tanda keterlambatan perkembangan. Bawa si kecil ke dokter spesialis anak sehingga dengan cepat ditangani dan ditemukan penyebabnya.

Sehat selalu ya bunda, semoga sikecil terus berkembang tanpa kendala.

Sebentar lagi Hari Ibu, Ini 4 Tips Agar Hubungan Dengannya Semakin Dekat

0

Ketika berbicara tentang ibu, mungkin akan ada banyak hal yang terlintas dalam pikiran kita. Bukan hanya kenangan indah, tapi ada kalanya hubungan kita bisa pasang surut dan dipenuhi dengan konflik, kemarahan atau kekecewaan. Tapi walau demikian, Ia adalah sosok yang membuat kita ada di Dunia ini dan wajib kita hormati. Ia akan selalu berada di hati kita dan tidak akan tergantikan.

Betapapun kita sudah dewasa, namun dimatanya kita tetaplah seorang anak yang begitu ia cintai. Tanpa diminta, nama kita selalu ada dalam doa-doanya memohonkan kita selalu berada dalam keselamatan dan kesehatan.

Selamat Ibu 22 Desember, Apa yang seharusnya dilakukan?

Seperti yang kita tahu, bulan depan tanggal 22 Desember adalah hari Ibu. Ini adalah momen yang tepat untuk menunjukan perhatian dan memberinya kejutan kecil. Ibu layak mendapatkannya setelah semua kasih sayang dan cinta mereka selama ini.

hari ibu
hari ibu

1.Mulailah berbicara lebih banyak dengannya.
Kapan terakhir kali kamu berbicara banyak dengan Ibu? Mungkin sudah lama sekali kita tidak pernah lagi melakukannya bukan? Berlindung dengan kata “sibuk” kita hanya menyapanya dengan singkat. Kadang-kadang kita bahkan lupa tidak pernah menanyakan kabarnya setelah sekian lama.

Cobalah untuk meluangkan waktu dan berbagi kisah dengannya. Jujur saja, itu akan menjadi momen paling indah yang mungkin akan kita dapatkan. Mulailah dari hal yang kecil seperti menceritakan tentang hari ini dan bertanya tentang keadaannya. Tunjukkan kepedulian pada hal-hal yang ia minati dan berikan apresiasi untuk setiap ceritanya. Ini adalah cara yang bagus bagi Kita untuk lebih dekat dengannya dan pada akhirnya akan terasa jauh lebih nyaman.

Cobalah meminta nasihat darinya. Atau ceritakan tentang sesuatu yang membuat Kita stres di tempat kerja. Memperdalam percakapan dengan ibu adalah cara untuk berbagi diri Kita yang sebenarnya. Kita mungkin akan menemukan bahwa Ibu tidak hanya lebih tua dari segi usia, tetapi lebih bijaksana dalam beberapa hal. Nasihatnya seperti bekal yang akan membuat kita lebih optimis dalam menjalani hari-ari kedepan.

Daripada menghabiskan seluruh waktu di akhir pekan untuk pergi dengan teman-teman, tidak ada salahnya menyediakan waktu untuk menemani Ibu. Berbelanja, memasak, atau maraton nonton drama korea akan sangat menyenangkan dan membuat rileks bagi Kita berdua.

2.Katakan padanya betapa Kita mencintainya.
Para ibu melakukan banyak hal untuk Kita tetapin Ia jarang mendapatkan pengakuan yang layak untuk mereka terima. Tulislah Kata – kata ucapan Selamat Hari Ibu di sebuah kartu, Katakan padanya betapa Kita merasa bersyukur atas dukungannya selama ini dan telah mencintai Kita tanpa syarat bahkan pada saat paling sulit dalam kehidupan.

3.Hormati perbedaan pandangan

Kita masing-masing lahir dan dibesarkan dalam era yang berbeda, juga dengan nilai dan cara hidup yang berbeda. Kita mungkin tidak sependapat dalam beberapa hal, bahkan hal-hal yang penting dalam hidup. Tidak apa-apa, Kita harus bisa belajar untuk mengakui dan menghormati pikiran dan perasaannya.

Jangan memendam kekecewaan padanya selama bertahun-tahun. Waktu akan terlewati tanpa makna dan itu akan jadi penyesalan yang amat sangat karena hidup ini terlalu singkat. Kita mungkin tidak akan bisa mengubahnya, jadi terimalah ia dan sayangi dengan sepenuh hati.

4.Tetapkan batasan.

Hormati privasi satu sama lain, Ingatlah selalu bahwa meskipun kita berusaha sekuat tenaga, masih ada kemungkinan Ibu akan merasa kecewa karena kita tidak memenuhi harapannya. Inilah kenyataan dalam kehidupan, Kita harus berusaha memberi tahunya “Ini yang bisa saya lakukan untukmu, dan ini yang tidak bisa aku lakukan” . Hal ini akan membantu dirinya untuk lebih memahami diri kita.

Ibu Adalah Malaikat di Kehidupan Nyata
Ibu adalah orang paling pertama yang mencintai kita apa adanya, bahkan sejak masih didalam kandungan. Ia memiliki hati yang paling murni dan jadi penerang dalam kegelapan. Ia menjadikan dunia ini terasa menjadi tempat yang lebih baik. Dia adalah malaikat yang hadir di kehidupan nyata dengan sayap paling menakjubkan. Dia bukan hanya ibuku; dia adalah pahlawanku, inspirasiku, dan cintaku.

9 Kelebihan Tote bags yang Serba Bisa

0
totebag

Aksesori fashion saat ini tidak terbatas hanya pada pakaian dan sepatu saja. Tetapi Tas juga memainkan bagian penting dari keseluruhan penampilan. Dengan konsep modern dan desain yang berkembang, tote bags atau tas jinjing tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran, desain, dan bahan, menjadikannya sebagai bagian dari gaya modern. Baik itu untuk tujuan acara resmi, atau sekedar bersantai tote bags adalah barang wajib yang harus dipertimbangkan.

Kegunaan Tote bags

Mengapa kita perlu memiliki tote bags untuk berbagai kesempatan? Yuk mari kita bahas kegunaannya yang serba bisa ini.

1. Tas yang cocok untuk apapun

Memiliki tas jinjing atau totebag yang dirancang dengan indah akan bisa membuatmu terlihat bergaya dan bisa disesuaikan dengan setiap kesempatan. Tas-tas ini tidak hanya fungsional tetapi juga modis. Tersedia dalam berbagai model, pilihan bahan kualitas seperti kulit dan kanvas. Tote bag akan melengkapi penampilan kita dan juga cocok sebagai tas sehari-hari.

tas jinjing

2. Fleksibilitas Tote bag

Tas jinjing sangat fleksibel, ini artinya mampu memuat semua tanpa khawatir. Dapat digunakan sebagai tas pantai, tas kerja, tas kantor, tas sekolah, tas olahraga, tas belanja, tas laptop dan tas perlengkapan bayi. Ini adalah satu-satunya tas dengan beberapa pilihan penggunaan.

3. Tahan Lama dan Dapat Digunakan Kembali

Tote bags jika dirawat dengan baik dapat bertahan selama bertahun-tahun terutama jika terbuat dari kulit. Keuntungan besar lainnya dari memiliki tas jinjing adalah kemampuannya untuk digunakan kembali, lagi dan lagi, terlepas dari gaya dan ukurannya.

4. Pilihan Terbaik sebagai Hadiah

Kita semua seringkali merasa kebingungan saat ingin memberikan sedikit sesuatu. Memutuskan apa hadiah yang harus dipilih dan juga harus menyesuaikannya dengan anggaran memang tidak mudah. Kita bisa mempertimbangkan untuk memberi tas jinjing sebagai hadiah. Tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran, bahan, dan desain, pilih yang sesuai dengan kebutuhan.

5. Cara Teraman dan Paling Stylish untuk kerja

Jika benar-benar ingin memamerkan gaya di tempat kerja, maka tas laptop jinjing adalah yang terbaik. Selain bergaya dan tahan lama, ia mampu membawa semua aksesori dengan bersamaan. Tas jinjing untuk laptop memberikan tampilan yang senada dengan pakaian profesional, selain itu juga sangat nyaman untuk dibawa.

6. Tas perlengkapan bayi

Dengan tas jinjing di bahu, ibu tidak perlu khawatir meninggalkan apa pun, karena kurangnya ruang di dalam tas. Bawa semua kebutuhan bayi mulai dari botol susu, hingga popok dan pakaian ekstra serta handuk dalam satu tas. Tas ini murah, praktis, lucu, multifungsi, dan ramah lingkungan.

7. Ukuran itu penting

Tote bag kini disukai karena kegunaannya yang luas. Itu tidak hanya besar tetapi juga lapang, sehingga dapat menampung banyak barang. Ini dapat memuat semua yang kita butuhkan selama seharian bekerja, bermain, atau traveling dan masih memiliki lebih banyak ruang untuk ekstra.

8. Banyak Variasinya

Tote bag tersedia dalam berbagai pola & desain, bahan yang digunakan juga beragam mulai dari kain, plastik, kanvas, kulit dan banyak lagi. Kita dapat memilih warna, ukuran dan model yang dibutuhkan.

9. Tote bag Ramah Lingkungan

Saat ini tote bag digunakan sebagai pengganti dari kantong plastik. Setiap kita berbelanja, tote bag dibawa dan kemudian bisa digunakan kembali. Tidak rusak ketika dibersihkan, mudah dibawa dengan cara dilipat.

Tote bag adalah pilihan terbaik, kita dapat membawanya ke mana pun. Sebuah tas serba guna yang dapat berubah dari tas sehari menjadi tas travel dengan mudah, tas jinjing adalah pilihan terbaik yang bisa kita pilih.

Cara Mudah Untuk Menghilangkan Noda di Baju Putih

0
cara untuk menghilangkan noda di baju putih

Putih adalah salah satu warna yang paling populer digunakan untuk pakaian. Ini adalah warna yang universal dan cocok dipadu padankan dengan warna apapun. Pakaian putih terlihat sederhana kalem namun tetap menarik.

Namun sayangnya, kelemahan utama pakaian warna putih ini adalah mudah sekali terlihat kotor saat terkena noda. Akan sangat kontras jika terkena saus misalnya. Rasanya jadi waswas ketika mengenakan pakaian putih jika kebetulan tanpa sengaja menjatuhkan makanan atau minuman.Skenario terburuknya adalah Noda tidak dapat dihilangkan dan mau tidak mau kita harus merelakannya karena tidak bisa lagi dipakai.

Menghilangkan Noda dari baju putih

Menghilangkan noda dari baju putih memang cukup sulit, tetapi itu bukan misi yang mustahil. Selama bertindak cepat, kemungkinan baju ini masih bisa diselamatkan. Yang perlu kita lakukan adalah tetap tenang dan ikuti tips berikut ini.

Cara untuk menghilangkan noda di baju putih bisa memanfaatkan bahan-bahan yang sederhana dan dapat diperoleh dari sekitar kita. Bahan yang direkomendasikan adalah diantaranya soda kue, cuka, hidrogen peroksida, oksigen bleach dan bahkan garam.

Hidrogen peroksida atau H2O2 adalah cairan kimia bening yang juga berfungsi sebagai agen pemutih yang kuat.

Cara Menghilangkan Kopi, Teh, dan Jus Buah dari Baju Putih

  • Campurkan satu sendok makan cuka putih dengan satu sendok teh sabun cuci
  • Tempatkan kemeja bernoda dalam larutan tersebut selama 30 menit.
  • Taburkan soda kue atau pemutih oksigen pada noda dan aduk.
  • Cuci dengan air dingin.
  • Ulangi jika perlu.

noda di baju putih

Cara Menghilangkan sirup Dari Baju Putih

  • Seka noda dengan kain katun dan pastikan terserap
  • Semprotkan pada noda larutan pembersih yang terdiri dari hidrogen peroksida, dan sabun.
  • Jika perlu, taburkan baking soda atau hidrogen peroksida pada noda, semprot lagi dan aduk.
  • Biarkan selama 15 menit sebelum dibilas dengan air dingin.
  • Jika noda masih terlihat, rendam lagi selama 15 menit hingga semalaman dengan 1 sdt deterjen cucian yang dicampur dengan soda kue, hidrogen peroksida, atau pemutih dengan basic oksigen.

Cara Menghilangkan Kotoran, dan Lumpur Dari Baju Putih

  • Noda yang bandel mungkin perlu direndam semalaman dalam air hangat dengan satu sdt deterjen yang dicampur soda kue, hidrogen peroksida, cuka, atau oksigen bleach.
  • Cuci seperti biasa di mesin cuci keesokan harinya.

Cara Menghilangkan Saus Buah dan Tomat Dari Baju Putih

  • Semakin cepat diatasi maka semakin baik.
  • Basahi noda dengan air dingin.
  • Semprotkan larutan pembersih pada lap bersih lalu seka noda dengan hati-hati agar jangan sampai menyebar.
  • Bilas dengan air dingin untuk mengangkat noda.
  • Rendam semalaman jika diperlukan dalam soda kue, hidrogen peroksida, atau oksigen bleach.

Cara Menghilangkan Deodoran Dari Baju Putih

Menggunakan deodoran dengan aluminium atau antiperspirant setiap hari dapat mempengaruhi mikrobioma bakteri di ketiak. Dan penggunaan yang konsisten dapat menyebabkan noda kuning.

  • Campur 1/2 cangkir hidrogen peroksida dengan dua sendok makan soda kue, 1 sdt konsentrat pembersih, dan seperempat cangkir air.
  • Oleskan campuran ke noda dan aduk.
  • Biarkan selama beberapa jam.
  • Cuci kemeja dalam siklus pencucian dingin.
  • Jika noda masih terlihat, rendam lagi selama 15 menit hingga semalaman sebelum dikeringkan.

Nah itulah beberapa cara membersihkan noda dari baju putih yang bisa kamu coba, semoga membantu ya.

Artikel Menarik

daftar film kungfu jet li

Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

0
Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...