Traveling

Beranda Traveling

Alasan Memilih Hotel Mercure di Bandung

0

Bandung merupakan kota dengan berbagai macam tempat wisata. Mulai dari wisata alam, tempat berenang, mall, agro wisata. Seharian di kota kembang ini pun tak cukup rasanya untuk menikmati wisata kota ini. Tentu saja mau tidak mau harus menginap di kota ini. Pilihan menginap di hotel mau tidak mau menambah budget liburan yang sudah anda perhitungkan. tidak usah takut, banyak hotel mercure Bandung.

Dengan berbagai macam fasilitas anda tidak perlu khawatir, dan harus memikirkan budget anda untuk beberapa kali. Di kota ini hotel kelas melati di banderol dengan tariff 50.000-100.000/malam, cukup murah bukan. Dengan tarif seperti itu anda sudah bisa beristirahat di hotel usai menikmati keindahan kota kembang ini. Dan berbagai alasan orang lebih memilih hotel mercure di Bandung.

Alasan orang memilih hotel mercure di Bandung antara lain:

1.    Biaya yang dikeluarkan relative sedikit
Bagi seorang backpacker, biaya sangat di perhitungkan dalam rencananya. Dikarenakan mereka hanya beberapa hari saja tinggal di bandung. Hanya sekedar berlibur atau menjalankan tugas kantor. Tentu saja hotel murah menjadi pilihan yang bagus, tentunya harus di sertai dengan melihat review hotel terlebih dulu.
2.    Keamanan di hotel
Apabila ada hotel fasilitas baik, keamanan terjamin tentu anda akan memilih hotel tersebut untuk menginap. Di hotel manapun baik yang mahal maupun murah pasti mereka tetap menyediakan keamanan yang benar-benar aman untuk tamunya.
3.    Akses tetap mudah
Kebanyakan hotel pasti tersebar di daerah strategis, dekat dengan tempat wisata atau daerah kota dengan akses yang mudah tidak peduli murah atau mahal.

Itulah alasan kenapa orang banyak memilih hotel mercure di Bandung, karena bukan menjadi rahasia umum lagi bila fasilitas dan pelayanan antara hotel yang bertarif mahal atau murah tidak jauh berbeda. Jadi apabila ada hotel yang bertarif murah, keamanan terjamin, dan akses tetap mudah, kenapa anda harus mencari hotel yang mahal dan akan mengeluarkan banyak budget anda? Apalagi hotel hanya digunakan untuk tempat beristirahat sementara.

Permata Hotel Bogor yang Nyaman

0

Bagi Anda yang doyan dan juga gemar untuk datang bermalam di bogor maka Anda pasti sudah mengenal Permata Hotel Bogor. Hotel yang memiliki grade bintang ini merupakan salah satu hotel yang cukup strategis dan juga memiliki beberapa fasilitas yang bisa dikatakan cukup lengkap. Berada di pusat kota bogor tepatnya di Jalan Raya Pajajaran No 35, Bogor ini menawarkan penawaran dari hotel yang ekstra dan juga cukup cepat.

Untuk Anda yang ingin menikmati beberapa tempat wisata di bogor maka tempat ini merupakan salah satu penginapan yang sangat cocok bagi Anda. beberapa tempat menarik dapat Anda nikmati dengan mudah diantaranya adalah:

•    Dekat dengan botani square dengan jarak sekitar 0,7 kilo meter dan waktu perjalanan sekitar 10 menitan saja.
•    Dekat dengan kebun raya bogor dengan jarak berada di sekitar 0,55 kilometer.
•    Dekat dengan institute pertanian bogor dengan jarak sekitar 0,44 kilometer.
•    Dekat dengan istana kepresidenan bogor dengan jarak sekitar 0,99 kilo meter.

Sedangkan beberapa fasilitas yang dapat Anda nikmati ketika berada di hotel bintang 3 ini diantaranya adalah sebagai berikut:

1.    Fasilitas dari layanan resepsionis selama 24 jam.
2.    Adanya brangkas deposito.
3.    Adanya wifi public area.
4.    Adanya ATM.
5.    Adanya fasilitas mengenai laundry binatu.
6.    Adanya fasilitas dari pemijatan.
7.    Adanya fasilitas parkir.
8.    Adanya restoran.
9.    Adanya fasilitas tour dari hotel.
10.    Carpark.
11.    Spa dengan kualitas yang baik.
12.    Car hire atau mobil pemadam kebakaran.
13.    Beberapa café.
14.    Adanya jasa layanan tamu.

Untuk dapat menuju Permata Hotel Bogor Anda akan dapat dengan mudah untuk menemukannya karena hotel ini berada di kawasan yang cukup strategis. Selain itu Anda juga dapat mengakses hotel ini dari bandara Soekarno Hatta dalam jangka waktu sekitar 2 jam an saja. Harga yang ditawarkan oleh hotel ini juga dirasa tidak begitu mahal karena Anda hanya perlu menyiapkan dana sekitar Rp500.000 an saja untuk menginap per malamnya per satu kamar.

Hotel Bintang 3 di Yogyakarta Paling Ternama

0

Ketika berlibur di Yogyakarta, sekarang banyak sekali wisatawan yang lebih memilih hotel bintang 3 di Yogyakarta. Hal ini di karenakan keamanan hotel pun juga di perhatikan. Kebanyakan dari wisatawan, memang lebih memilih referensi dari teman-teman yang sudah pernah berkunjung ke Yogyakarta. Selain itu, mereka juga memilih hotel yang sudah memiliki nama serta pengalaman.

Selain budget, lokasi, fasilitas juga perlu di perhatikan. Jangan sampai anda keteteran karena fasilitas yang kurang memadai. Sebelum anda berwisata, akan lebih baik anda melihat terlebih dahulu review-review hotel yang berada di Yogyakarta. Setelah itu anda bisa langsung memesan ke pihak hotel jauh-jauh hari, agar anda tidak kehabisan kamar. Beberapa hotel ternama yang berada di Yogyakarta adalah:

1.    Hotel Ibis Styles, tarif Rp 700.000. Berlokasi di Jalan Dagen 109, Yogyakarta. Hotel ini memiliki akses yang sangat mudah untuk ke pusat kota. Dekat sekali dengan Dagen Street, Kartika Trekking, serta Bakpia Pathok 25.
2.    Hotel Jayakarta, tarif 500.000. Jalan Laksda Adisucipto, Yogyakarta. Hotel ini sangat dekat dengan bandara Adi Sucipto Yogyakarta. Fasilitas dari hotel memang tidak perlu di ragukan lagi. Ada spa, balkon pribadi, mini bar, dan yang lainnya.
3.    Hotel Duta Garden, tarif 650.000. Terletak di Timuran, Yogyakarta. Hotel ini menjadi favorit para wisatawan karena hotel ini terletak di desa, yang jauh dari keramaian kota.
4.    Hotel Grand Tjokro, Tarif 500.000. Jl Pemuda Selatan. Dilengkapi oleh 54 kamar, hotel ini banyak sekali tersedia fasilitas. Hotel ini memang memiliki gaya tradisional yang sangat kental. Ornament-ornamen tradisional, sangat menambah kesan harmonis yang di berikan.

Itulah beberapa hotel bintang 3 di Yogyakarta yang memang banyak menjadi tujuan bagi wisatawan-wisatawan, wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara. Jangan lupa untuk menghitung budget yang akan anda keluarkan, agar tidak terjadi hal yang di inginkan nantinya. Catat pula tempat yang ingin anda kunjungi. Bila memungkinkan pesanlah hotel jauh-jauh hari, agar mendapatkan tarif kamar yang anda kehendaki tentunya.

Keistimewaan Menginap di Hotel Dekat Candi Borobudur

0

Borobudur yang merupakan salah satu dari keajaiban dunia merupakan salah satu tempat dan juga destinasi wisata yang sangat diminati oleh beberapa warga dan juga turis dunia serta turis local. Kemegahan dari candi yang merupakan salah satu tempat yang pernah di bangun pada beberapa abad silam ini memang selalu menyimpan cerita dan keindahan yang tidak pernah membosankan. Tetapi rasanya aneh jika Anda memiliki domisili yang jauh dari kota gudeg ini tetapi tidak menghabiskan beberapa malam untuk menikmati keindahan dari candi Borobudur. Bagi Anda yang ingin menikmati keindahan dari candi ini lebih maka Anda juga bisa memanfaatkan beberapa fasilitas berupa hotel dekat candi Borobudur.

Berbicara mengenai penginapan rasanya memang kurang lengkap tanpa membicarakan mengenai bintang atau juga grade dari hotel tersebut karena berkenaan atau juga memiliki hubungan dengan beberapa jenis layanan yang diberikan kepada pengunjungnya. Berikut ini adalah beberapa hotel atau juga penginapan dengan kelas bintang 4 diantaranya adalah villa Borobudur dan juga pelataran Borobudur.

Berikut ini adalah ulasan mengenai hotel bintang 4 candi Borobudur diantaranya:

1.    Villa Borobudur. Hotel ini memiliki nilai dari ulasan pengunjung sekitar 9,5 dari skala maksimal 10. Hotel ini menawarkan beberapa keindahan dan juga fasilitas yang bisa dibilang masih tradisional. Hotel ini memiliki jarak kurang lebih 0,6 kilo meter atau juga 10 menit dari candi Borobudur.
2.    Pelataran Borobudur. Hotel yang satu ini memiliki jarak kurang lebih sekitar 1,4kilo meter dari candi Borobudur. Karena lokasinya yang berada di bukit dari desa tanjungan maka Anda bisa menikmati keindahan desa dari hotel ini.

Sedangkan berikut ini adalah beberapa hotel dekat candi Borobudur yang memiliki grade atau kelas bintang 3 di sekitaran dari candi Borobudur diantaranya adalah:

1.    Rumah Boedi Private Residence. Hotel ini memiliki jarak kurang lebih 2,3 kilo meter dari candi Borobudur. Hotel ini mendapatkan nilai 8 dari skala 10 mengenai tingkat dari kepuasan pengunjungnya.
2.    Jaolan Jalan Homestay. Hotel ini memiliki jarak yang lebih dekat dari pada hotel bintang 3 di atas. Jarak antara hotel ini dengan candi Borobudur adalah sekitar 1,8 kilo meter saja.
3.    Saraswati Borobudur.

Ini 5 Tempat Wisata Tersembunyi di Bukittinggi yang Paling Mengagumkan

0

Sebagai kota terindah di Indonesia, Bukittinggi menyimpan tempat wisata tersembunyi dengan lanskap mengagumkan. Meski harus menempuh waktu perjalanan lebih dari 50 menit, banyak travelers yang berkunjung ke sana. Keunikan, keindahan, dan sisi eksotis seakan menyatu di kawasan tersebut.

Tempat mana sajakah yang jarang terjamah orang, tetapi memiliki pemandangan menawan? Berikut ini ada 5 surga tersembunyi dengan panorama instagramble.

  1. Tarusan Kamang

Didominasi pepohonan dan hamparan rumput, Danau Tarusan Kamang ikut menghijau. Seolah, kawasan wisata air ini menjadi cermin bagi tumbuhan di sekitarnya. Namun, pemandangan tersebut akan hilang pada waktu yang tidak bisa ditentukan. Pastinya, ketika itu, air danau mengering sehingga hanya terlihat lapangan rumput hijau.

Karena fenomena itulah, Tarusan Kamang dijuluki danau bermuka dua. Air tanah yang mendadak naik, lantas membasahi seluruh rerumputan. Lambat laun, air tersebut menutupi permukaannya. Penasaran dengan keunikan tempat ini? Berarti, Anda harus menempuh perjalanan selama 30 menit dari pusat kota ke arah Bukit Barisan.

  1. Telaga Dewi

Anda pernah mendaki Gunung Singgalang? Sempatkan mampir ke Telaga Dewi di Puncak Singgalang. Para pendaki kerap menyebut tempat ini sebagai surga tersembunyi. Hal itu karena Telaga Dewi menawarkan lanskap danau berair yang tampak membiru jika terkena pantulan sinar matahari.

Bagi para petualang, Telaga Dewi menjadi oase manakala kelelahan selama pendakian. Pasalnya, jalur menuju kawasan ini tergolong terjal, kadang berbatu, serta ditumbuhi rumput riang-riang. Namun, letih itu kelak terbayar oleh panorama indah di sekitar Telaga Dewi.

  1. Air Terjun Langkuik Tinggi Malalak

Sekitar 54 menit dari pusat Kota Bukittinggi, Anda akan menemukan surga kecil yang jatuh ke bumi. Orang menyebutnya, Air Terjun Langkuik Tinggi. Dengan menyuguhkan lima curug sekaligus, tempat ini terlihat sangat indah.

Air terjunnya jatuh dari tebing bebatuan yang tinggi dan curam. Di samping kanan dan kiri curug terdapat aneka flora berwarna hijau. Jika memungkinkan, Anda bisa menempuh perjalanan sampai ke air terjun kelima. Selain itu, di tempat ini juga ada sebuah sungai jernih dengan arus deras.

  1. Lembah Harau

Terletak di pedalaman Kecamatan Harau, sekitar 1,5 jam dari Kota Bukittinggi, tempat ini menawarkan panorama alam instagramable. Air terjun dengan ketinggian 100 meter dan bebatuan granit aneka warna merupakan lanskap utama di Lembah Harau. Tinggi batu granit tersebut kurang lebih 100-500 meter. Sebagian permukaannya tertutupi pohon yang tampak hijau dari kejauhan.

  1. Taruko Cafe Bukittinggi

Anda suka petualangan? Menyusuri jalan menuju Taruko Cafe Bukittinggi merupakan pilihan terbaik. Pasalnya, jalur tersebut menyuguhkan panorama perbukitan dan Ngarai Sianok yang menawan.

Ketika tiba di Taruko Cafe Bukittinggi, Anda akan disuguhi pemandangan yang unik. Interior kafe ini terbuat dari kayu dengan ornamen bergaya etnik. Menariknya lagi, atap rumah makan tersebut berbentuk lancip khas Padang. Jadi, meski tersembunyi, Taruko Cafe menjadi salah satu tempat wisata paling diminati.

Apakah sudah menentukan pilihan ke mana mesti memulai perjalanan? Sesungguhnya, lima tempat wisata tersebut sangat sayang jika dilewatkan. Pastikan Anda bisa menjelajahi semuanya, ya.

Nah, kalau soal pilihan tempat menginap, jangan khawatir karena ada Airy Rooms. Situs ini menawarkan ratusan kamar hotel murah di Bukittinggi dengan tujuh fasilitas mumpuni. Mulai dari televisi, AC, peralatan mandi, shower air hangat, tempat tidur bersih, dan koneksi WiFi secara gratis. Selain itu, proses booking kamarnya mudah, lho. Anda dapat menggunakan Apple Apps, Android, atau PC untuk mengakses form pemesanannya.

Ini Dia Beberapa Wisata Unik Sekaligus Mistis yang Ada di Indonesia

0

Indonesia menyimpan beragam kekayaan alam yang terbilang unik. Tempat wisata yang tak bisa Anda jumpai di belahan dunia manapun, bisa Anda jumpai di Indonesia. Alam yang membentang dari Sabang hingga Merauke membuat pilihan tempat wisata kian beragam. Sayangnya tak sedikit wisatawan lokal yang enggan mengunjungi keindahan tersembunyi tersebut. Alih-alih mengunjungi destinasi wisata yang unik, seringkali pengunjung memilih kota wisata terkenal. Sebut saja Bali, Lombok, Yogyakarta atau Surabaya yang sudah padat oleh pengunjung dari seantero negeri.

Agar liburan Anda ke tempat-tempat wisata tak membosankan, cobalah sesekali mengunjungi beberapa destinasi wisata unik berikut ini:

  • Blue fire, kawah Ijen

Tak kalah indah dari kawah lainnya di belahan dunia lain, kawah Ijen menawarkan pemandangan menakjubkan. Blue fire atau cahaya biru hanya bisa Anda jumpai disini, satu-satunya di Indonesia. Bahkan di dunia pun hanya ada 2 lokasi untuk menikmatinya dan salah satunya adalah kawah Ijen. Berada di kota Banyuwangi, blue fire dapat dinikmati ketika memasuki dini hari. Untuk mencapai lokasi tersebut, Anda harus trekking selama beberapa menit. Selain pemandangan blue fire, Anda pun akan disajikan pemandangan penambang yang berlalu lalang di sekitar Ijen.

  • Kadal raksasa, pulau Komodo

Hanya ada di Indonesia, keberadaan reptil ini sangat memukau perhatian para wisatawan. Meskipun termasuk hewan dilindungi, komodo disini bisa Anda lihat dari habitat aslinya. Dengan ranger yang bertugas, Anda bisa melihat interaksi sekumpulan komodo dari dekat. Tak hanya komodo, di pulau inipun Anda akan menemukan pantai yang sangat indah. Berbeda dengan pantai kebanyakan, disini pasir pantainya berwarna pink. Sangat cocok untuk Anda yang hobi berfoto atau mengabadikan momen di tempat-tempat unik.

  • Trunyan, Bali

Eksotisme pulau Bali menghipnotis jutaan orang dari seluruh dunia. Salah satu yang paling terkenal tentu saja keindahan pantai di pulau Bali. Selain pantai, sebenarnya Bali menyimpan kearifan lokal yang layak Anda jajal sebagai pilihan wisata. Trunyan, sebuah pulau yang menyimpan beribu-ribu kerangka manusia tanpa proses pengawetan. Pulau ini dikhususkan untuk meletakkan mayat tanpa proses penguburan ataupun kremasi. Semua mayat diletakkan begitu saja diatas tanah dengan ditutupi kain putih dan papan. Uniknya mayat-mayat tersebut tidak mengeluarkan bau busuk sama sekali, sebab aroma busuknya diserap oleh pohon Taru Menyan.

  • Passiliran, Tana Toraja

Tana Toraja pun menyimpan kemistikannya tersendiri soal pemakaman. Jika di Bali Trunyan tak mengkhususkan mayat yang ditampung, tidak begitu dengan Tana Toraja. Passiliran atau kuburan mayat khusus bayi ini bisa kita jumpai di Kambira. Disini terdapat pohon getah yang disinyalir sebagai pengganti susu ibu bagi para bayi yang belum tumbuh gigi. Tempat ini dirasa paling pas untuk para bayi bersemayam sementara waktu sebelum terlahir kembali.

Keunikan dan Nilai Lebih Hotel California Bandung

0

Menginap di Hotel California Bandung bisa membantu Anda menikmati kunjungan wisata dengan istirahat yang maksimal. Hotel satu ini merupakan hotel yang banyak dipilih oleh para wisatawan yang berkunjung ke Bandung. Hal ini tentu saja tidak terlepas dari banyaknya kelebihan maupun nilai keunikan yang dimiliki. Bandung yang kaya pilihan hotel memberikan keleluasaan bagi Anda dalam menentukan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan. Adapun keunikan atau kelebihan yang disuguhkan oleh hotel satu ini adalah:


1.    Kamar yang tergolong “wah”

Memesan sebuah kamar di hotel dengan biaya minimal kadang sejalan dengan fasilitas yang ada dalam kamar tersebut. Hal inilah yang membuat banyak orang enggan memilih hotel yang murah sebagai tempat melepaskan penat. Namun jika memilih hotel California Anda akan berkesempatan menikmati sebuah kamar dengan harga merakyat. Namun tetap menyediakan sebuah kamar dengan fasilitas yang memanjakan kalangan borjuis. Kamar yang “wah” ini tidak terlepas dari fasilitas standart maupun tambahan yang diberikan pihak hotel.

2.    Makanan yang tersaji memanjakan lidah
Pergi berlibur membuat Kita kesulitan menemukan tempat makan yang pas di lidah sekaligus pas di kantong. Menginap di Hotel California akan meminimalkan resiko Anda makan di tempat yang keliru, keliru variasi menu maupun harganya. Sebab hotel satu ini menyediakan berbagai variant menu yang siap memanjakan indra pengecap Anda. Hal ini menjadikan kegiatan wisata kuliner tidak harus meninggalkan hotel tempat Anda menginap. Anda pun bisa memesan layanan antar makanan ke kamar yang Anda tempati, sehingga lebih praktis.

3.    Pelayanan yang baik
Sangat sedikit hotel terjangkau memberikan pelayanan yang profesional dan mengedepankan kepuasan pengunjung hotel. Hotel California termasuk dalam daftar tersebut, dimana memberikan pelayanan yang baik namun tetap dengan tarif yang ramah di kantong. Pelayanan ramah bisa Anda rasakan sejak pertama berkunjung ke meja resepsionis yang melayani selama 24 jam. Layanan di restoran, fasilitas umum hotel, dan di berbagai kesempatan. Kondisi di Hotel California Bandung juga sangat bersih sehingga nyaman saat datang ke hotel ini.

Cara Menghemat BBM Saat Berkendara ke Luar Kota

0
cara menghemat bbm

Beberapa waktu lalu banyak dari kita melakukan tradisi tahunan yaitu mudik, berbondong-bondong manusia, mobil, dan motor meninggalkan kota besar menuju kampung halamannya masing-masing. Jakarta yang penuh dengan kemacetan, tiba-tiba sepi dan jalanan seketika menjadi lancar. Yang terjadi kemudian justru penumpukan kendaraan di jalur-jalur mudik. Terjebak berjam-jam tidak menjadi soal, dan bahkan hal tersebut justru menambah romantisme mudik. Ratusan kilometer rela ditempuh demi bisa berlebaran dan berbagi keceriaan bersama keluarga tercinta.

Untuk yang mudik memakai kendaraan mobil, mereka harus benar-benar menyiapkan kondisi kendaraannya dalam keadaan fit. Jangan sampai kemudian susah dijalan karena mobilnya mogok dan mudik kita menjadi tersendat. Beberapa komponen vital dari kendaraan wajib dicek, seperti Mesin, Ban, Rem, Lampu-lampu, dan Radiator. Yang tidak kalah pentingnya adalah jangan sampai ketinggalan kelengkapan mobil seperti dongkrak dan kunci-kunci. Jarak tempuh yang jauh terkadang tidak bisa diprediksi, ada kemungkinan kejadian tidak terduga yang bisa datang kapan saja. Untuk itu kita harus siapkan mobil dan fisik dengan baik.

Komponen biaya utama dalam perjalanan jauh adalah bahan bakar atau BBM. Jika kita berhasil mengurangi komponen ini tentu saja perjalanan mudik akan semakin hemat. Apalagi jika jarak yang ditempuh sangat jauh, biaya bahan bakar akan terasa sekali perhitungannya. Tidak heran jika kemudian banyak pemudik mencari cara menghemat bbm agar biaya yang mereka keluarkan untuk bahan bakar bisa ditekan.

cara hemat bbm

Cara menghemat BBM disaat mudik bisa dilakukan dengan cara menerapkan eco driving. Menghemat BBM memang bukan hanya semata tentang kondisi kendaraan tetapi juga gaya mengemudi cukup dominan dalam mempengaruhi konsumsi BBM. Berita baiknya, Cara mengemudi Eco driving bukan hanya bisa menghemat konsumsi bahan bakar tetapi juga bisa mengurangi reskiko kecelakaan. Dalam mengaplikasikan Eco driving pengemudi diajak untuk melakukan teknik mengemudi yang lebih terkontrol, lebih berhati-hati dalam mengatur emosi, bertanggung jawab, dan pada akhirnya menghindari dari stress. Untuk mengemudi jarak jauh seperti mudik metode eco driving akan sangat cocok untuk diterapkan.

Kunci dari Eco Driving adalah berkendara dengan halus dan menghindari menyentak gas dan rem. Seperti pergantian gigi kecepatan sebaiknya bisa dilakukan pada putaran mesin diantara 2.000-3.000 rpm untuk mesin bensin dan untuk mesin diesel kisaran 1.500-2.000 rpm. Jaga Kecepatan dengan konstan, hindari gaya berkendara yang agresif atau ugal-ugalan. Dan sebaiknya ikuti alur kondisi lalu lintas. Gunakan gigi 1 saat lalu lintas tersendat. Lalu sebaliknya, gunakan gigi tertinggi ketika lalu lintas lancar.

Dalam menginjak pedal gas saat ingin menambah kecepatan lakukanlah dengan halus dan perlahan, begitupun saat mengerem sebaiknya dilakukan dengan halus, jangan mendadak menginjak pedal rem kecuali dalam keadaan terpaksa. Dengan manajemen berkendara seperti ini niscaya konsumsi BBM akan lebih hemat. Untuk pengemudi juga akan merasa lebih rileks dalam berkendara.

Kepraktisan di Neo Kuta Jelantik

0

Berbicara mengenai Bali maka akan tahu mengenai Neo Kuta Jelantik yang merupakan salah satu hotel yang cukup terkenal di Bali. Hotel ini akan membuat anda dengan mudah menemukan beberapa tempat yang ada di Bali. Ini adalah hotel yang cukup memiliki banyak fasilitas dan juga banyak lokasi disekitarnya yang akan membantu kita dalam melakukan liburan. Liburan di Bali memang menjadi favorit bagi banyak orang karena akan memiliki banyak tempat yang sesuai dengan keinginan anda.

Ada beberapa tempat di sekitar hotel ini yang bisa anda jelajahi. Ini merupakan tempat yang menjadi favorit bagi beberapa orang yang memang ingin berlibur di Bali. Anda tidak perlu khawatir dengan tempat-tempat yang ada di sekitar hotel ini karena merupakan tempat berlibur yang menyenangkan. Ini akan sangat menjadi tempat yang bisa menjadi favorit anda. Berikut ini adalah beberapa tempat menarik tersebut antara lain:

1.    Pantai Kuta, tempat menyaksikan pemandangan matahari terbenam yang indah.
2.    Beach Walk, sebuah mall yang sangat menyuguhkan pemandangan indah di pinggir pantai.
3.    Tempat hiburan malam, akan menghibur anda yang memang suka dengan hiburan malam.
4.    Grauda Wisnu Kencana, tempat menikmati budaya yang ada di Bali.
5.    Waterpark, tempat yang menarik untuk berenang bersama keluarga.

Beberapa tempat wisata yang ada di atas akan sangat dengan mudah anda tempuh jika anda menginap di Hotel Neo ini. Ini merupakan hotel yang berada dekat dengan beberapa tempat wisata tersebut. Hal ini akan membantu anda yang akan berpergian ke tempat tersebut agar dapat dengan mudah mencapainya dan mendapatkan apa yang anda butuhkan.

Anda tidak perlu khawatir dengan beberapa fasilitas yang disediakan di hotel ini, sudah lengkap fasilitas yang dimilikinya. Mulai dari kolam renang, restoran, ruang tunggu dan antar jemput bandara. Neo Kuta Jelantik memang merupakan hotel yang baik bagi anda yang belum berkeluarga ataupun yang sudah berkeluarga. Jadi jangan ragu menginap di hotel ini yang memang akan memberikan anda pengalaman baru.

Rekomendasi Destinasi Wisata Bogor yang Cocok Untuk Weekend

0
Rekomendasi Destinasi Wisata Bogor yang Cocok Untuk Weekend

Ucapkan selamat tinggal pada liburan tanggal merah, karena selepas 17 Agustus tidak ada lagi tanggal merah yang tersisa di kalender hingga akhir tahun nanti. Rasanya akan sangat membosankan ya jika selama itu tidak pergi kemanapun. Sebagai gantinya kita bisa traveling weekend dengan destinasi yang tidak terlalu jauh dari tempat tinggal. Manfaatkan promo HUT Tiket.com untuk merencanakan liburan yang menyenangkan.

Liburan saat weekend adalah cara yang bagus untuk melepaskan diri dari rutinitas sehari-hari, menghilangkan stres dan bersantai di akhir pekan. Dengan perjalanan yang lebih singkat kita dapat menjelajahi destinasi wisata tanpa menghabiskan banyak uang. Bagi yang berada di Jakarta dan sekitarnya wisata bogor adalah pilihan yang paling menyenangkan untuk dituju saat weekend tiba.

Destinasi Wisata Bogor cocok Untuk Weekend

Bogor, dikenal karena cuacanya yang sejuk dan pesonanya yang santai. Kota ini menjadi alternatif yang asyik dari penatnya Ibu kota. Akses yang mudah menjadikannya sempurna sebagai destinasi wisata dihari weekend. Begitupun dengan destinasinya yang sangat beragam mulai dari Jungle waterpark, Kebun Raya Bogor, Devoyage Bogor, Taman Safari dan banyak yang lainnya.

Jungle Waterpark

jungle waterpark
dapatkan tiket jungle waterpark tiket.com

Wahana berain air ini lokasinya tidak terlalu jauh dari pusat kota Bogor dan cukup dekat dari stasiun Bogor. Di Jungle Waterpark kita bisa seru-seruan renang dan main air di wahana yang sangat beragam. Tempatnya sangat luas yang di isi dengan wahana air seperti menara seluncur, kolam air panas, futsal air, air mancur, panggung, kolam anak-anak, kolam santai, kolam arus. Ada juga akuarium yang berisi ikan-ikan yang besar, kolam ombak serta ada taman burung yang didalamnya terdapat bermacam-macam jenis burung yang eksotik.

Fasilitas yang tersedia sangat lengkap mulai dari toilet pria dan wanita, kamar bilas, cabana yang bisa kita sewa, loker, ban pelampung, serta disana banyak stand seperti cafe dan restoran. Jadi selepas capek berenang kita bisa langsung mengisi perut dengan mudah.

Jungle Waterpark cocok sekali sebagai destinasi wisata bersama keluarga. Mereka akan sangat suka bermain air di berbagai wahana yang tersedia. Letaknya yang strategis juga membuatnya mudah dijangkau dari manapun.

Taman Safari Bogor

taman safari bogor

Destinasi wisata yang satu ini sudah menjadi signature bagi kota Bogor. Disini kita diajak untuk menyaksikan beragam hewan langsung di alam bebas. Selain itu juga ada berbagai macam wahana dan atraksi hewan yang sayang untuk dilewatkan.

Harga tiketnya adalah 225 ribu untuk weekday dan 245 ribu untuk weekend. Harganya memang cukup lumayan, tapi itu sudah include banyak wahana, seperti wahana permainan, istana panda, curug jaksa, baby zoo dan banyak yang lainnya.

Taman Safari sangat luas hingga rasanya seharian tidak akan cukup untuk mencoba semua wahana, nonton semua pertunjukan hewan, dan masuk ke area-area seperti baby zoo, reptil, dan banyak lainnya. Jadi usahakan untuk datang pagi hari ya, agar lebih puas menjelajahinya.

Kebun Raya Bogor

kebun raya bogor
kebun raya bogor tiket.com

Jika pergi ke Bogor dan tidak mampir kesini maka rasanya kurang afdol. Kebun raya yang luas ini di inisiasi oleh Rafless saat jaman penjajahan dulu. Dan kini menjadi destinasi wisata yang cocok untuk memperkenalkan keanekaragaman hayati.

Rimbunnya pepohonan yang tersebar di seluruh Kebun Raya akan memberikan efek rileks dan sekejap melepas hiruk pikuk perkotaan.

Tiket masuknya hanya sebesar 26.000 rupiah di weekend. Tersedia penyewaan sepeda dan skuter bagi kamu yang ingin menjelejahi Kebun Raya dengan lebih cepat. Karena jika jalan kaki akan cukup melelahkan saking luasnya area yang ada.

Didalam terdapat tempat makan dengan iew yang bagus selain itu juga banyak gerai makanan yang akan membuat perjalanan semakin menyenangkan. dijamin ngak akan kelaparan. ya teman-teman.

Bagi yang suka suasana adem dan asri, pergi ke Kebun Raya tidak akan bisa cuma sekali. Tempatnya terlalu luas, dan selalu ada kejutan baru. Ini akan sempurna sebagai destinasi wisata saat weekend di Bogor.

Devoyage Bogor

de voyage bogor

Ini adalah destinasi wisata tematik yang cukup unik di Bogor. Ada banyak spot foto instagramable seperti ada miniatur menara Eiffel, menara Pisa, menyusuri sungai ala-ala Venesia dengan kano melewati jempatan yang penuh gembok. De voyage cocok untuk berselfie atau wefie bareng keluarga atau teman.

Tiket masuknya cukup terjangkau, weekend 40 ribu rupiah dan weekday 25 ribu rupiah. Anak usia 2 tahun ke atas wajib membeli tiket sendiri. Dan setiap pengunjung mendapat voucher 10 ribu yang bisa dibelanjakan di Deresto.

Agrowisata Gunung Mas

tea bridge

Bogor selalu identik dengan kawasan puncak dengan kebun tehnya yang terhampar luas. Nah untuk itu tidak ada salahnya mengunjungi kawasan Agrowisata Gunung Mas yang sangat indah ini.

Agrowisata Gunung Mas Puncak saat ini punya spot yang sedang happening yaitu Tea Bridge. Disini pengunjung diajak untuk berjalan di jembatan kayu yang membelah hamparan pohon teh. Kita bisa berjalan sepuasnya mengelilingi rute yang sangat luas.

Tiket masuk kawasan Gunung Mas Rp. 15.500/orang, mobil Rp. 7.500,- bisa parkir sepuasnya. Asyiknya disini tiket masuk bisa di tukar dengan teh sachet goalpara. berkunjung kesini akan sangat menyenangkan karena udaranya bersih dan panoramanya juara banget.

Kesimpulan

Liburan akhir pekan adalah cara yang sangat bagus untuk healing dalam waktu yang relatif singkat. Dan Bogor adalah destinasi sempurna untuk pilihan weekend ini. Suasana alamnya yang sejuk dan identik dengan pegunungan bisa membuat mood kita kembali bersemangat.

Untuk memastikan perjalanan akan berlangsung dengan baik kita harus memastikan beberapa akomodasi pendukung seperti pemesanan hotel, restoran, dan tur sebelum memutuskan untuk pergi. Kita bisa melakukan semuanya dari tiket.com untuk menghemat anggaran jangan lupa untuk manfaatkan beragam promo menariknya. Yuk Ah, healing tipis-tipis.

Artikel Menarik

daftar film kungfu jet li

Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

0
Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...