Featured

Beranda Featured
Featured posts

Deretan Masjid dengan Arsitektur Unik yang Ada di Indonesia

    0

    Indonesia memiliki banyak keindahan yang tersimpan. Tidak hanya dari kenampakan alam yang indah tetapi juga banyak bangunan wisata religi masjid yang unik dan menarik. Ada banyak masjid terbaik di Indonesia yang bisa ditemukan. Hal tersebut ditemukan dari desain arsitektur akulturasi budaya hingga nilai konsep yang ada pada masjid tersebut.

    Deretan Masjid dengan Arsitektur Unik yang Ada di Indonesia

    Masjid Menara Kudus Jawa Tengah

    Masjid Menara Kudus yang ada di Jawa Tengah ini tidak terlepas dari peran besar Sunan Kudus yang merupakan salah satu Walisongo penyebar agama Islam di Pulau Jawa. Baju ini memiliki prasasti gapura, ukiran khas dan juga menara. Di masjid ini juga bisa ditemukan Pancuran untuk berwudhu yang ada di arca. Jumlah pancuran ini sebanyak 8 buah.

    Masjid Agung Banten

    Masjid Agung Banten ini juga tidak kalah unik dengan bentuk atapnya bertumpuk lima menyerupai Pagoda. Masjid Agung badan ini merupakan salah satu masjid tertua yang ada di Indonesia. Ini sendiri dibangun oleh Sultan Maulana Hasanuddin yang juga merupakan raja pertama Kesultanan Banten dan juga Putra Sunan Gunung Jati. Para pengunjung yang datang ke masjid ini bisa menemukan komplek makam para sultan yang ada di sekitarnya.

    Masjid Istiqlal

    Masjid yang satu ini tentu sudah tidak asing lagi untuk didengar. Masjid ini berdiri di kawasan Jakarta Pusat yang merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara. Masjid Istiqlal sendiri sudah terkenal hingga mancanegara sehingga bisa dikatakan cukup populer. Ini sangat luas sehingga mampu menampung jamaah hingga 200 ribu orang. Biasanya, salat hari raya islam baik itu Idul Adha maupun Idul Fitri akan disiarkan langsung dari Masjid Istiqlal.

    Masjid Raya Sumatera Barat

    Sumatera Barat memang identik dengan rumah gadang nya. Hal inilah yang ternyata juga di aplikasikan stiker masjid. Masjid Raya Sumatera Barat juga dikenal sebagai masjid Mahligai Minang. Berikut ini merupakan masjid terbesar yang ada di Sumatera Barat dan lokasinya ada di Kecamatan Padang Utara Kota Padang. Hal unik dari masjid ini ialah tidak memiliki kubah mainkan atapnya bentuk khas budaya Minangkabau mayatnya rumah adat gadang. Terdapat 4 sudut lancip di bagian atap masjid bentuknya gonjong. Pola ukiran minang dan juga kaligrafi di dinding bagian luar.

    Masjid Agung An-Nur Pekanbaru

    masjid terbaik di indonesia

    Masjid ini cukup ikonik di Pekanbaru dan memiliki nuansa seperti Taj Mahal yang ada di India. Hal ini tidak mengherankan mengingat pembangunan masjid ini dipengaruhi unsur budaya India. Tidak hanya itu saja, baju ini juga kental dengan sentuhan Melayu yang bisa dilihat dari pemilihan warna hijau yang mendominasi bangunan.

    Sementara itu, untuk kubahnya sendiri bisa dilihat seperti kain hias berlapis emas di dalam songket Melayu. Terdapat pula beranda di dalam masjid yang memang umum dicirikan sebagai sesuatu yang khas dari rumah panggung Melayu. Luas dari masjid ini sekitar 12,6 hektar.

    Nah, itu dia beberapa masjid yang unik yang ada di Indonesia dengan ragam keindahannya. Jika dilihat, berwisata religi ini tentu tidak kalah menarik dengan berwisata di pantai lot Bali. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan beribadah sembari menikmati keindahannya. ac

    Bye-Bye Jamur! Tips Jitu Menghilangkan Jamur Dinding Rumah yang Aman dan Efektif

      0
      Jamur Dinding

      Jamur pada dinding rumah bukan hanya mengganggu pemandangan, tapi juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan penghuni. Selain merusak estetika rumah, jamur juga dapat memicu alergi, masalah pernapasan, dan gangguan kesehatan lainnya. Untungnya, ada beberapa cara untuk menghilangkan jamur dinding rumah yang aman dan efektif.

      Mengapa Jamur Tumbuh di Dinding Rumah?

      Sebelum membahas cara menghilangkan jamur, penting untuk memahami penyebabnya agar dapat mencegah kemunculannya kembali. Jamur tumbuh subur di lingkungan yang lembab dan kurang ventilasi. Beberapa faktor yang dapat memicu pertumbuhan jamur di dinding rumah antara lain:

      • Kebocoran: Kebocoran pada atap, pipa air, atau dinding luar dapat menyebabkan kelembapan yang menjadi tempat berkembang biak jamur.
      • Ventilasi Buruk: Kurangnya sirkulasi udara di dalam rumah membuat udara lembab terperangkap dan memicu pertumbuhan jamur.
      • Kelembaban Tinggi: Iklim tropis seperti di Indonesia cenderung memiliki tingkat kelembapan yang tinggi, terutama saat musim hujan. Kelembapan ini dapat menjadi faktor pemicu tumbuhnya jamur.

      Cara Menghilangkan Jamur Dinding Rumah

      Berikut adalah beberapa cara efektif untuk menghilangkan jamur dinding rumah:

      cuka

      Cuka Putih

      Campurkan cuka putih dengan air dengan perbandingan 1:1. Semprotkan larutan ini ke area yang berjamur, diamkan selama beberapa menit, lalu gosok dengan sikat. Bilas dengan air bersih dan keringkan.

      Baking Soda

      Buat pasta dari baking soda dan air. Oleskan pasta pada area yang berjamur, diamkan selama beberapa jam, lalu gosok dengan sikat. Bilas dengan air bersih dan keringkan.

      Hidrogen Peroksida

      Campurkan hidrogen peroksida 3% dengan air dengan perbandingan 1:1. Semprotkan larutan ini ke area yang berjamur, diamkan selama 10 menit, lalu gosok dengan sikat. Bilas dengan air bersih dan keringkan.

      Tea Tree Oil

      Campurkan beberapa tetes tea tree oil dengan air dalam botol semprot. Semprotkan larutan ini ke area yang berjamur, diamkan selama beberapa jam, lalu gosok dengan sikat. Bilas dengan air bersih dan keringkan.

      Pemutih Pakaian

      Campurkan pemutih pakaian dengan air dengan perbandingan 1:10. Semprotkan larutan ini ke area yang berjamur, diamkan selama beberapa menit, lalu gosok dengan sikat. Bilas dengan air bersih dan keringkan. Peringatan: Pemutih pakaian dapat merusak warna cat dinding, jadi gunakan dengan hati-hati.

      

Cara Menghilangkan Jamur Dinding Rumah

      Tips Mencegah Kemunculan Jamur

      Setelah berhasil menghilangkan jamur, penting untuk mencegah kemunculannya kembali. Berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan:

      • Perbaiki Kebocoran: Segera perbaiki kebocoran pada atap, pipa air, atau dinding luar untuk mencegah kelembaban.
      • Tingkatkan Ventilasi: Pastikan rumah Anda memiliki ventilasi yang baik dengan membuka jendela secara teratur atau memasang exhaust fan di area yang lembab seperti kamar mandi dan dapur.
      • Gunakan Dehumidifier: Jika tingkat kelembaban di rumah Anda tinggi, pertimbangkan untuk menggunakan dehumidifier untuk mengurangi kelembaban udara.
      • Cat Dinding dengan Cat Anti Jamur: Gunakan cat dinding yang mengandung bahan anti jamur untuk mencegah pertumbuhan jamur.

      Asana Residence: Hunian yang Nyaman

      Jika Anda sedang mencari hunian yang sehat dan nyaman di daerah Cibubur, Asana Residence adalah pilihannya. Salah satu keunggulan Asana Residence adalah desain rumah yang mengutamakan sirkulasi udara dan pencahayaan alami, sehingga menjadi hunian yang nyaman untuk tempat tinggal keluarga. Selain itu, penggunaan material berkualitas dan perawatan yang baik juga menjadi prioritas untuk menjaga kualitas hunian. Dengan lingkungan yang asri dan fasilitas lengkap, Asana Residence menawarkan gaya hidup modern yang berkualitas bagi Anda dan keluarga.

      Bingung Cari Kerja ? Yuk Jadi Freelancer Penulis

        0
        jasa penulis

        Bagi kamu yang masih menganggur dan bingung mencari kerja, sebaiknya mempertimbangkan untuk menjadi freelancer saja. Perkembangan dunia digital memungkinkan kita untuk bekerja secara remot, kapanpun dan dimanapun selama masih terhubung dengan internet. Selain itu, era digital juga membawa jenis-jenis pekerjaan baru yang sebelumnya tidak pernah atau tidak umum untuk kita dengar. Sebut saja web developer, penulis konten, wed desainer, desainer dan masih banyak yang lainnya.

        Nah salah satu yang banyak diminati akhir-akhir ini adalah penulis konten. Kita tentu pernah membaca media-media online bukan ?, nah setiap artikel yang kita baca tersebut merupakan buah karya dari para penulis konten. Mereka dibayar untuk menghasilkan tulisan yang nantinya akan menjadi artikel yang kita baca tersebut. Freelance menulis relatif lebih mudah untuk dilakukan karena tidak membuutuhkan basic skill yang rumit. Seperti misalnya seorang desainer yang harus memiliki keahlian mengoperasikan software tertentu, atau web developer yang harus dapat coding dan menguasai bahasa pemrograman.

        penulis online

        Penulis hanya dituntut untuk dapat menghasilkan tulisan yang enak dibaca dan informatif. Pada dasarnya semua orang bisa menjadi penulis artikel, karena kita terbiasa melakukan komunikasi dengan mengobrol sesama kita di kehidupan nyata. Yang kita lakukan adalah menyajikannya kedalam rangkaian kata-kata untuk kemudian berbentuk sebuah artikel. Walaupun terkesan mudah, pada kenyataanya tidak banyak penulis yang benar-benar mengerti kaidah-kaidah menulis yang benar. Bagi portal berita dan website yang memiliki tema serius mereka akan lebih ketat lagi dalam menyeleksi setiap penulisnya.

        Dengan semakin banyaknya blog, website dan portal berita yang hadir membuat kebutuhan penulis ini tidak pernah sepi. Sebagai freelance kita bisa lebih fleksibel dalam bekerja, kita bisa memilih mana yang ingin kerjakan atau ingin mengambil jeda dan tidak mengambil pekerjaan. Walaupun terkesan bebas, seorang freelancer dituntut untuk bertanggung jawab dengan pekerjaannnya. Jangan sampai menyanggupi pekerjaan yang tidak bisa diselesaikan, karena ini akan berpengaruh pada reputasi yang kita miliki. Jujur dalam setiap pekerjaan sangat penting, termasuk juga sebagai freelancer.

        8 Ide Ootd Celana Abu Biar Nggak Kelihatan Boring!

          0
          Ide ootd celana abu

          Celana abu-abu memang tidak sepopuler jeans biru atau celana chino coklat. Tapi justru karena netralnya warna abu, celana ini bisa cocok dengan style apapun dan Kita bisa mengeksplorasi berbagai gaya. Tidak seperti hitam yang tegas atau putih yang mencolok, abu-abu menawarkan keseimbangan sempurna di antara keduanya.

          Dari look formal sampai streetwear, celana abu-abu bisa banget disesuaikan dengan berbagai acara. Jadi kalau kamu mulai bosan pakai celana warna yang itu-itu saja, coba deh eksplorasi styling pakai celana abu ini.

          Berikut beberapa yang bisa kamu coba.

          1. Kemeja Putih Klasik

          Kemeja putih dan celana abu-abu tuh kombinasi aman yang nggak bakal gagal. Cocok buat acara formal, meeting, atau interview kerja.

          Biar makin sleek, pilih kemeja slim-fit atau tailored yang pas di badan, lalu padukan dengan loafers atau sepatu kulit. Mau lebih santai? Gulung sedikit bagian lengan dan pakai sneakers putih.

          2. Kaos Oversized

          Kalau lagi pengen tampil effortless tapi tetap stylish, kaos oversized bisa jadi andalan. Pilih kaos oversized warna putih atau hitam buat efek monochrome, atau coba warna bold buat statement look.

          Sepatu? Bisa sneakers putih biar clean atau boots hitam buat kesan lebih edgy.

          3. Kemeja Denim

          Buat yang suka layering, kemeja denim bisa banget jadi outer. Biarkan kancing terbuka dan pakai kaos putih sebagai inner.

          Kombinasi denim biru tua dengan celana abu-abu bakal bikin tampilan jadi lebih fresh dan maskulin. Untuk sepatunya, bisa sneakers putih atau boots coklat buat kesan rugged.

          4. Kemeja Motif

          Pengen tampil lebih standout? Coba pakai kemeja motif kecil seperti micro-print atau motif geometris. Pilih warna yang masih senada dengan celana abu-abu, biar tetap balance.

          Look ini pas buat acara casual atau night out bareng teman. Untuk sepatunya, bisa loafers atau sneakers tergantung vibe yang kamu mau.

          ootd celana abu

          6. Kaos Polo

          Kaos polo selalu jadi opsi gampang buat tampil rapi tanpa terlalu formal. Buat gaya klasik, pilih polo warna netral seperti putih, hitam, atau navy.

          Kalau mau lebih fresh, coba warna pastel atau earth tone. Untuk sepatunya, sneakers atau loafers bisa jadi pilihan aman.

          6. Kemeja Bermotif

          Kalau kamu suka tampil lebih fun, kemeja bermotif bisa jadi pilihan. Motif floral atau tropical bisa bikin tampilan lebih playful dan pas buat summer vibes.

          Sepatu yang cocok? Sneakers putih atau sandal kulit biar makin santai.

          7. Gaya Streetwear

          Pengen tampil lebih hypebeast? Coba pakai kaos grafis atau hoodie oversized. Untuk layering, bisa tambahin bomber jacket atau jaket denim.

          Sneakers chunky atau high-top bisa jadi pilihan sepatu yang pas buat melengkapi look ini.

          Celana Abu itu Elegan dan Cocok Untuk Situasi Apapun

          Celana abu-abu itu underrated, tapi sebenarnya serbaguna banget! Dari kemeja putih yang klasik sampai kemeja bermotif yang playful, ada banyak cara buat bikin celana abu-abu jadi pusat perhatian dalam outfitmu. Tinggal sesuaikan dengan acara dan gaya pribadimu!

          Dari tujuh ootd celana abu diatas, mana yang paling kamu suka? Atau kamu punya cara lain buat styling celana abu? Share di kolom komentar, ya!

          Tips Mendapatkan Leather Goods Berkualitas serta Merawatnya Supaya Awet

            0
            southeast leather goods

            Produk kulit khususnya produk fashion seperti Jaket, Dompet, dan Sepatu tidak pernah kehilangan pesonanya. Kerajinan Kulit sudah mengiringi manusia jauh sebelum kita mengenal kain. Dan seiring perkembangan zaman, pecinta produk kulit tak pernah memudar. Justru saat ini produk kulit mampu menjelma menjadi barang yang ekslusif dan bernilai jual tinggi. Terutama bagi pria, produk berbahan kulit sangat identik sebagai barang yang wajib dimiliki. Hal ini tidak lepas dari fakta bahwa produk berbahan kulit dapat memberikan kesan maskulin yang disukai para Pria. Selain itu Produk kulit juga sangat lekat dengan kualitasnya yang premium dan mampu memberikan kemewahan yang berkelas.

            Leather Goods begitulah saat ini produk berbahan kulit dikenal, menempatkannya sebagai karya yang layak dihargai dengan harga tinggi. Bukan lagi hanya sebuah produk, tapi sudah menjadi suatu barang seni yang di buat secara handmade ekslusif satu persatu. Bukan hanya proses pembuatannya saja yang membuat leather goods memiliki harga yang tinggi tetapi juga karena leather goods memiliki daya tahan penggunaan yang sulit untuk ditandingi oleh bahan lainnya. Umumnya, produk kulit dapat bertahan 5 hingga 10 tahun jika dipakai dan dipelihara dengan baik.

            Lalu bagaiamana ciri dari sebuah leather goods yang berkualitas ?, mengingat saat ini banyak kulit sintetis yang sangat mirip dengan kulit asli sehingga mengecoh pembeli pemula. Berikut ini tips untuk membedakan Kulit asli atau Kulit sintetis.

            leather goods terbaik
            saddap leather goods

            Tips dan Cara Membedakan Kulit Asli (Genuine Leather) dan Kulit Sintetis (Faux Leather).

            1. Cek Label.
            Hal pertama yang bisa kita lakukan dalam mengidentifikasi produk adalah dengan memperhatikan labelnya. Karena biasanya hampir semua produk yang dijual selalu disertai dengan label yang menjelaskan secara singkat informasi tentang produk tersebut. Jika label mengatakan “Fabric leather, faux leather” itu adalah tanda dari produk kulit sintetis. Sebaliknya kulit asli akan memiliki label “Genuine Leather“,  Tapi terkadang label ini juga bisa diakali oleh pedagang nakal dan oleh karena itu selanjutnya kita dapat mengecek bahan kulitnya lebih jauh.

            2. Cek Bahan Kulit.
            Kulit asli memiliki kualitas berbeda-beda yang sangat dipengaruhi dari bahan yang digunakan serta proses pembuatannya masing-masing. Beberapa kulit asli memiliki tekstur yang halus dan lembut, namun ada juga yang memiliki tekstur kasar dan keras. Namun yang sangat menonjol dari tekstur Kulit sintetis adalah ia memiliki permukaan yang licin dan glossy, selain itu kulit sintetis juga relatif lebih mudah direnggangkan.

            3. Aroma Kulit Asli Sangat Khas.
            Kulit asli memiki aroma yang sangat khas dan tidak mungkin bisa ditiru oleh bahan dari kulit sintetis. Supaya kita bisa mengenali aroma kulit asli, cobalah sesekali mengunjungi sentra-sentra kerajinan kulit asli.

            4. Cek Pori-Porinya.
            Karena dibuat dengan mesin, maka Pori-pori pada bahan kulit sintetis akan terlihat sangat rapi dan teratur. Sebaliknya pada bahan kulit asli bentuk pori-porinya kasar dan tidak teratur. Kita bisa memperhatikan pola pori-porinya ini dengan seksama untuk membedakan antara yang yang asli dan palsu.

            5. Cek Tepian Kulit.
            Tepian dari produk dengan bahan kulit asli akan tampak kasar dan alami. Hal ini tidak akan terjadi pada bahan kulit sintetis yang tepiannya terlihat sempurna, halus seperti plastik.

            Leather Goods juga harus dirawat supaya awet dan tetap dalam kondisi terbaiknya. Berikut tips Merawat Leather Goods yang bisa dicoba.

            1. Simpanlah di Ruang Tertutup dengan Suhu Ideal.
            Jamur adalah salah satu musuh yang bisa membuat produk berbahan kulit rusak dan tidak dalam kondisi terbaiknya. Oleh karena itu penyimpanan barang menjadi salah satu hal yang penting untuk diperhatikan. Jangan tempatkan produk kulit ditempat yang lembab, tetapi simpanlah di tempat yang bersuhu ideal dan juga tertutup.

            2. Bersihkan secara berkala.
            Produk kulit sebenarnya tidak sulit untuk dibersihan, jika ada noda segeralah untuk menghilangkannya. Karena jika noda dibiarkan terlalu lama, noda tersebut akan membekas dan menjadi lebih sulit untuk dibersihkan. Untuk membersihkannya kita bisa menggunakan kain lembut dan bisa dibantu dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan noda tersebut.

            3. Hindari terkena air terlalu sering.
            Produk kulit memang harus dibersihkan, tetapi bukan dengan cara menggunakan air, karena hal itu justru akan merusak tekstur kulit. Jika terkena hujan atau air usahakan langsung dilap dengan kain lembut kemudian keringkan. Tetapi cara mengeringkannya jangan langsung dibawah sinar matahari karena hal tersebut juga bisa merusak tekstur kulit, serta menimbulkan retak pada produk yang kita sayangi.

            4. Jaga Kelembaban Produk Kulit.
            Berikan lotion khusus “leather goods” untuk perawatan yang lebih optimal. Agar lebih awet dan tidak ada kerusakan seperti retak kita bisa mengoleskan minyak secara berkala. Jika itu dilakukan maka produk kita yang berbahan kulit akan tetap lembut, mengkilap dan tetap dalam kondisi terbaiknya.

             

            Chart Tangga Lagu Barat Billboard Hot 100 29 April 2013

              0

              Chart Tangga Lagu Barat Billboard Hot 100 29 April 2013 Tangga Lagu barat versi Billboard Hot 100 Pink and Nate Ruess just Give Me a Reason menjuarai Chart, Macklemore & Ryan Lewis and Ray Dalton – Can’t Hold Us naik menjadi posisi ke 2 setelah di chart minggu lalu berada di posisi 7/

              Daftar Lagu Barat Terbaru dalam Chart Lagu Barat kali ini:

              • Daft Punk and Pharrell – Get Lucky **Highest Debut**
              • Will.I.Am and Miley Cyrus – Fall Down
              • Jason DeRülo – The Other Side
              • Calvin Harris and Ellie Goulding – I Need Your Love
              • Sean Kingston featuring Chris Brown and Wiz Khalifa – Beat It
              • Robin Thicke and T.i. + Pharrell – Blurred Lines
              • Miguel – How Many Drinks?
              Chart Tangga Lagu Billboard

               

              TW
              LW
              Artist / Title
              Peak
              WOC
              1 1 P!nk and Nate Ruess – Just Give Me A Reason 1 10
              2 5 Macklemore & Ryan Lewis and Ray Dalton – Can’t Hold Us 2 11
              3 2 Macklemore & Ryan Lewis and Wanz – Thrift Shop 1 29
              4 3 Bruno Mars – When I Was Your Man 1 18
              5 12 PSY – Gentleman **Highest Debut** 5 2
              6 4 Rihanna – Stay 3 11
              7 7 Justin Timberlake – Mirrors 7 11
              8 6 Justin Timberlake and Jay-Z – Suit & Tie 3 15
              9 8 Pitbull and Christina Aguilera – Feel This Moment 8 13
              10 9 Drake – Started From The Bottom 6 11
              11 10 Demi Lovato – Heart Attack 10 8
              12 14 Imagine Dragons – Radioactive 7 34
              13 16 Icona Pop – I Love It 13 12
              14 11 Florida Georgia Line – Cruise 8 29
              15 30 Fall Out Boy – My Songs Know What You Did In The Dark (Light Em Up) 15 11
              16 15 Lil Wayne featuring Drake and Future – Love Me 9 14
              17 13 Baauer – Harlem Shake 1 10
              18 17 Maroon 5 – Daylight 7 20
              19 NEW Daft Punk and Pharrell – Get Lucky **Highest Debut** 19 1
              20 21 Darius Rucker – Wagon Wheel 20 11
              21 26 J. Cole and Miguel – Power Trip 21 10
              22 45 Selena Gomez – Come & Get It 22 2
              23 23 Fun. – Carry On 20 16
              24 32 Taylor Swift – 22 24 8
              25 19 Taylor Swift – I Knew You Were Trouble 2 27
              26 22 The Lumineers – Ho Hey 3 46
              27 31 Wale and Tiara Thomas – Bad 27 10
              28 20 Miranda Lambert – Mama’s Broken Heart 20 13
              29 27 Calvin Harris and Florence Welch – Sweet Nothing 10 24
              30 24 Bruno Mars – Locked Out Of Heaven 1 29
              31 39 Olly Murs and Flo Rida – Troublemaker 29 14
              32 37 Ariana Grande and Mac Miller – The Way 10 4
              33 29 Lady Antebellum – Downtown 29 11
              34 28 Will.I.Am and Britney Spears – Scream And Shout 3 21
              35 41 Florida Georgia Line – Get Your Shine On 35 13
              36 40 Blake Shelton featuring Pistol Annies and Friends – Boys ‘round Here 36 4
              37 38 Rihanna – Pour It Up 19 16
              38 34 A$AP Rocky featuring Drake, 2 Chainz and Kendrick Lamar – F**kin Problems 8 25
              39 25 Tim McGraw and Taylor Swift – Highway Don’t Care 25 9
              40 33 Mumford and Sons – I Will Wait 12 37
              41 35 Swedish House Mafia and John Martin – Don’t You Worry Child 6 31
              42 48 Awolnation – Sail 30 33
              43 60 Will.I.Am and Justin Bieber – #thatpower 42 5
              44 42 Krewella – Alive 40 10
              45 44 Ace Hood feat Future and Rick Ross – Bugatti 35 10
              46 57 Emeli Sandé – Next To Me 46 9
              47 36 Blake Shelton – Sure Be Cool If You Did 24 15
              48 47 Imagine Dragons – It’s Time 15 46
              49 50 Thompson Square – If I Didn’t Have You 49 16
              50 49 Of Monsters and Men – Little Talks *Longest Chart Sitter* 20 48
              51 54 Chris Brown – Fine China 51 3
              52 53 Jason Aldean – 1994 52 6
              53 55 Kenny Chesney – Pirate Flag 53 11
              54 46 The Band Perry – Done 46 6
              55 18 Luke Bryan – Crash My Party 18 2
              56 56 George Strait – Give It All We Got Tonight 56 17
              57 61 Lil Wayne and 2 Chainz – Rich As F**k 57 5
              58 NEW Will.I.Am and Miley Cyrus – Fall Down 58 1
              59 85 Anna Kendrick – Cups ** Greatest Gainer** 59 18
              60 65 Kendrick Lamar – Bitch, Don’t Kill My Vibe 60 9
              61 59 Eric Church – Like Jesus Does 59 10
              62 62 Phillip Phillips – Gone, Gone, Gone 59 7
              63 67 Brad Paisley – Beat This Summer 63 6
              64 58 Lee Brice – I Drive Your Truck 47 16
              65 74 Justin Bieber and Ludacris – All Around The World 22 8
              66 43 Hunter Hayes – I Want Crazy 43 2
              67 63 Chris Young – I Can Take It From There 63 12
              68 52 Avril Lavigne – Here’s To Never Growing Up 52 2
              69 64 Rihanna and Future – Loveeeeee Song 55 12
              70 73 Zedd and Foxes – Clarity 70 5
              71 71 Guy Sebastian and Lupe Fiasco – Battle Scars 71 18
              72 72 B.o.B featuring T.I. and Juicy J – We Still In This B**** 72 11
              73 70 Tamar Braxton – Love And War 57 14
              74 78 Jake Owen – Anywhere With You 74 5
              75 NEW Jason DeRülo – The Other Side 75 1
              76 NEW Calvin Harris and Ellie Goulding – I Need Your Love 76 1
              77 76 Hadouken! – Levitate 69 9
              78 86 Tyga Featuring Cedric Gervais, Wiz Khalifa & Mally Mall – Molly 66 5
              79 66 Young Jeezy and 2 Chainz – R.I.P. (it’s Tha World) 58 11
              80 80 Kelly Rowland – Kisses Down Low 72 7
              81 75 Trinidad James – All Gold Everything 36 19
              82 79 Brantley Gilbert – More Than Miles 79 9
              83 69 Carrie Underwood – Two Black Cadillacs 41 19
              84 84 Kip Moore – Hey Pretty Girl 84 5
              85 68 Nicki Minaj and Lil Wayne – High School 68 3
              86 99 Rocko featuring Future and Rick Ross – U.o.e.n.o. 86 2
              87 89 Ed Sheeran – Lego House 87 4
              88 NEW Miguel – How Many Drinks? 88 1
              89 82 Future and Lil Wayne – Karate Chop (remix) 82 7
              90 51 Ray J and Bobby Brackins – I Hit It First **Biggest Free Faller** 51 2
              91 91 Little Mix – Wings 91 3
              92 81 OneRepublic – If I Lose Myself 74 5
              93 100 Macklemore & Ryan Lewis and Mary Lambert – Same Love 89 6
              94 NEW Robin Thicke and T.i. + Pharrell – Blurred Lines 94 1
              95 95 Juicy J feat Big Sean and Young Jeezy – Show Out 75 7
              96 93 A$AP Rocky and Skrillex – Wild For The Night 82 6
              97 88 Future and Kelly Rowland – Neva End 52 20
              98 NEW Sean Kingston featuring Chris Brown and Wiz Khalifa – Beat It 98 1
              99 RE-ENTRY French Montana and Nicki Minaj – Freaks **Best Comeback** 77 5
              100 97 Fabolous and Chris Brown – Ready 97 2
              DROP OUT
              x 77 Brad Paisley and Ll Cool J – Accidental Racist 77 1
              x 83 Paramore – Still Into You 83 1
              x 87 Kelly Clarkson and Vince Gill – Don’t Rush 87 3
              x 90 Tim McGraw – One Of Those Nights 32 20
              x 92 We The Kings – Just Keep Breathing 92 1
              x 94 Scotty McCreery – See You Tonight 94 1
              x 96 Rascal Flatts – Changed 73 9
              x 98 One Direction – Kiss You 46 16

              Tips Tampil Lebih Awet Muda

                0

                Awet mudaAwet muda merupakan dambaan setiap orang, dari masa lalu hingga sekarang manusia masih tetap saja penasaran dengan cara awet muda. Tidak bisa dipungkiri memang bahwa penampilan fisik merupakan prioritas utama, dan tampil awet muda akan membuat seseorang merasa lebih percaya diri. Berbagai metode ditempuh untuk awet muda dari mulai cara tradisional,obat-obatan hingga proses operasi rela dijalani banyak orang.

                Namun tidak jarang segala proses awet muda terlebih dengan proses obat dan operasi malah membuat efek samping yang negatif bagi kesehatan tubuh. Namun sebenarnya Rahasia tampil awet muda tidak lah susah, banyak cara alami awet muda terbukti berhasil nah diantaranya simpleaja.com rangkumkan tips dibawah ini:

                Jadilah lebih aktif
                Olahraga tidak hanya baik untuk jantung dan menjaga berat badan agar tidak naik, yang sering dialami saat kita bertambah tua. Tetap aktif juga baik untuk postur tubuh dan kulit. Meningkatkan kekuatan dalam tubuh dan menjaga tubuh agar tetap fleksibel dengan yoga dan pilates bisa mengatasi masalah postur tubuh dan memperbaiki bentuk tulang belakang. Olahraga juga membuat peredaran darah di kulit lebih lancar dan membantu pergantian sel pada kulit.

                Mengadopsi diet mediterania
                Diet Mediterania telah dikenal sebagai diet paling sehat di dunia, dan tidak seperti makanan diet yang hanya mengurangi berat badan, diet tersebut juga membawa banyak manfaat kesehatan. Diet sehat itu kaya dengan minyak ikan yang merupakan sumber utama asam lemak omega-3 yang mencegah sakit jantung, kulit keriput, dan sakit pada persendian, dan juga sangat baik untuk otak dan pengelihatan. Diet Mediterania juga banyak mengandung buah anti-oksidan, sayuran, dan minyak zaitun, yang membantu melindungi diri dari penyakit yang disebabkan oleh penuaan dan menjaga kulit Anda bebas dari keriput.

                Berpikir positif
                Jika Anda ingin terlihat 10 tahun lebih muda, berpikiran postif bisa membuat perbedaan. Tidak hanya menghilangkan stres (yang menyebabkan sakit jantung dan juga mempercepat penuaan sel), tapi sebuah percobaan mengejutkan oleh psikologis Ellen Langer menunjukkan efek pikiran postif pada lansia yang diperlakukan seperti orang dengan kemampuan fisik yang baik dan berpikir bahwa fisik mereka baik, maka tubuh mereka akan mengikuti. Hasil tes menunjukan lansia tersebut menunjukan peningkatan di berbagai area, termasuk kelincahan, kecepatan gerak, daya ingat, berkurangnya radang sendi, dan tekanan darah yang lebih baik, dan pendengaran dan pengelihatan mereka bahkan membaik.

                Berikan perhatian khusus pada area yang bermasalah
                Beberapa area tertentu – termasuk mata, tangan dan leher – lebih sering menunjukan tanda penuaan lebih cepat dibanding area yang lain, dan juga area tersebut adlah yang paling jarang diperhatikan. Untuk terlihat lebih muda berikan perhatian khusus pada area tersebut. Beri pelembab pada leher Anda setiap menggunakan krim wajah, dan gunakan krim terpisah untuk area sensitif di bawah mata. Untuk tangan cobalah mencuci tangan dengan sabun yang lembut dan gunakan losion untuk tangan setelah Anda mencuci tangan. Anda juga bisa memberikan perawatan malam untuk tangan Anda dengan mengoleskan minyak zaitun dan menggunakan sarung tangan pelembut sebelum tidur.

                Kurangi konsumsi gula
                Mengurangi konsumsi gula tidak hanya memperbaiki penampilan dengan menjaga berat badan tetap ideal, hal itu juga mengurangi tanda penuaan yang mengganggu – keriput. Ketika kadar gula dalam darah tinggi, sebuah proses bernama glikasi akan terjadi yang merusak kolagen dalam kulit, yang berakibat kuit menjadi keriput dan kendur. Proses tersebut juga membuat kulit rentan terhadap penyebab penuaan lain seperti merokok dan sinar UV.

                Berhenti merokok
                Merokok tidak hanya meningkatkan risiko penyakit berat seperti kanker dan sakit jantung. Hal itu juga adalah salah satu penyebab penuaan. Hal itu juga menyebabkan iritasi kulit dan menghabiskan oksigen dan nutrisinya, yang berujung kulit keriput dan tidak bercahaya. Hal itu juga salah satu penyebab penyakit mata, menurut riset dari Erasmus Medical School di Rotterdam, yang juga menggandakan risiko terkena Alzheimer.

                Gunakan lotion SPF setiap hari
                Salah satu tanda penuaan yang paling terlihat adalah kulit yang menua. Hal itu adalah salah satu hal yang tidak bisa dihindari, namum ada banyak cara untuk menjaga kulit agar tetap terlihat muda. Sejumlah tertentu sinar matahari baik untuk kulit, tapi jika berlebihan hal itu akan menjadi penyebab penuaan dan keriput.
                Pastikan Anda menggunakan SPF dengan faktor minimal 15, jika Anda akan terkena matahari setidaknya selama 15 menit. Gunakan SPF dengan dengan faktor yang lebih tinggi pada iklim panas atau saat matahari yang terik.

                Benahi isi tas make-up anda
                Jika Anda menggunakan produk yang sama sejak remaja, saatnya
                berinvestasi pada sesuatu yang baru. eyeshadow cerah dan bedak mungkin cocok saat Anda muda, pada usia tertentu produk itu akan membuat Anda terlihat tua. Untuk terlihat muda dengan cepat, pastikan produk kulit Anda dilengkapi dengan pelembab, gunakan foundation cair dan perona, menggunakan produk berbentuk bubuk bisa membuat keriput dan membuat garis wajah terlihat jelas, dan membuat penampilan mereka terlihat berlebihan. Opsinya adalah gunakan lipgloss yang membuat bibir Anda terlihat penuh dan maskara yang menambah volume untuk penampilan yang tampak lebih muda.

                Lebih banyak tidur
                Sebagian dari kita mempunyai hidup yang sibuk dan mengurangi waktu tidur. Namun peneliti yakin, kurang tidur akan berakibat penuaan dini. Peneliti dari US Department of Medicine di Chicago, menemukan bahwa perubahan hormon akibat kurang tidur adalah sama dengan penuaan. Artinya cukup tidur bisa memperlambat efek penuaan seperti pikun, obesitas, dan diabetes. Untuk terlihat lebih muda cobalah tidur tidur cukup dalam waktu normal.

                Cari hobi
                Riset menunjukan aktivitas yang merangsang mental bisa mencegah penyakit Alzheimer, sementara pada sebuah studi terpisah menunjukan semakin banyak relasi seseorang, maka akan penurunan nalar mereka akan semakin lambat. Untuk menjaga otak agar muda dan sehat, cobalah hobi yang menantang otak dan menjaga hubungan Anda dengan orang di sekitar. Permainan seperti catur atau kartu adalah aktivitas sosial yang baik dan menguntungkan otak, atau Anda bisa mempertimbangkan masuk dalam klub buku, klub penulis, orkestra, atau kelas bahasa untuk tetap bersosialisasi dan terus memutar otak.

                Menjadi Tua adalah  sebuah kepastian, yang terpenting dalam hidup ini adalah kita menjalaninya dengan perbuatan baik dan melakukan hal yang benar sehingga hidup kita benar-benar berharga

                Kalender 2014 Lengkap dengan Hari Libur dan Cuti Bersama

                  0

                  Kalender 2014 lengkap,Well tahun 2013 sudah masuk di bulan september tinggal 4 bulan lagi kita masuk ke tahun 2014, selain itu sudah diumumkan juga oleh pemerintah nih untuk hari libur dan cuti bersama di tahun 2014.Jadi klender 2014 versi lengkap nya sudah rilis juga dicatat dari chokysitohang.com silahkan di download versi excel nya maupun klik gambar di bawah supaya lebih jelas

                  "Kalender 2014 Lengkap dengan Hari Libur dan Cuti Bersama"
                  Hari Libur Nasional Tahun 2014
                  1 Januari (Tahun Baru Masehi)
                  14 Januari (Maulid Nabi Muhammad SAW)
                  31 Januari (Tahun Baru Imlek 2565)
                  31 Maret (Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1936)
                  18 April (Wafat Yesus Kristus)
                  1 Mei (Hari Buruh)
                  15 Mei (Raya Waisak Tahun 2558)
                  27 Mei (Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW)
                  29 Mei (Kenaikan Yesus Kristus)
                  28-29 Juli (Idul Fitri 1 Syawal 1435 Hijriah)
                  17 Agustus (Hari Kemerdekaan RI)
                  5 Oktober (Idul Adha 1435 Hijriah)
                  25 Oktober (Tahun Baru Hijriah 1436 Hijirah)
                  25 Desember (Hari Raya Natal)
                  Jadwal Cuti Bersama Tahun 2014
                  30-31 Juli dan 1 Agustus (cuti bersama Idul Fitri)
                  26 Desember (cuti bersama Natal)
                  Nah, untuk yang cari file excel-nya, bisa ambil di sini ya… :)
                  Semoga bermanfaat… :)

                  Kalender 2013 dan Hari libur Nasional Indonesia 2013

                    0

                    Wah tidak terasa yah tahun 2013 sudah mau saja kita songsong, Kalender 2013 ini sudah lengkap dengan libur nasional nya lho.

                    Update kalender 2014 disini
                    Sesuai dengan keputusan Menkokesra per 19 Juli 2012,  jumlah libur nasional tahun 2013 sebanyak 19 hari. :)

                    Hari Libur Nasional Tahun 2013
                    1 Januari (Tahun Baru Masehi)
                    24 Januari (Maulid Nabi Muhammad SAW)
                    10 Februari (Tahun Baru Imlek 2564)
                    12 Maret (Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1935)
                    29 Maret (Wafat Yesus Kristus)
                    9 Mei (Kenaikan Yesus Kristus)
                    25 Mei (Hari Raya Waisak Tahun 2557)
                    6 Juni (Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW)
                    8-9 Agustus (Idul Fitri 1 Syawal 1434 Hijriah)
                    17 Agustus (Hari Kemerdekaan RI)
                    15 Oktober (Idul Adha 1434 Hijriah)
                    5 November (Tahun Baru Hijriah 1435 Hijriah)
                    25 Desember (Hari Raya Natal)

                     

                    Jadwal Cuti Bersama Tahun 2013
                    5,6, dan 7 Agustus cuti bersama Idul Fitri
                    14 Oktober cuti bersama Idul Adha 1434 Hijriah
                    26 Desember cuti bersama Hari Raya Natal

                    Buat yang cari file excel Kalender 2013 dan mau download bisa didonlod di SINI.  Semoga bermanfaat!!

                    Semoga Bermanfaat ya Posting Kalender terbaru nya mhuehue

                    Gentle Monster Brand Kacamata Hitam yang Rekomended Untuk Dipilih

                      0
                      gentle monster
                      gentle monster

                      Apakah kamu suka mengenakan kacamata hitam? Bagi sebagian orang, mengenakan kacamata hitam agar terlihat lebih menarik dan stylish. Namun tahukah kamu, bahwa selain sebagai aksesoris penunjang gaya, kacamata hitam juga memiliki segudang manfaat bagi mata kita. Hal ini karena mata kita sangat sensitif, maka paparan sinar matahari dalam waktu lama dapat menyebabkan berbagai problem pada mata.

                      Awalnya mungkin hanya akan terasa silau yang menjengkelkan, lalu jika dibiarkan maka akan menimbulkan penyakit yang sangat serius. Memakai kacamata hitam berkualitas tinggi dapat membantu kita tetap aman dari sinar matahari. Diantaranya mengurangi silau dan mencegah masalah kesehatan mata lainnya sehingga penglihatan lebih baik.

                      Apa ciri Kacamata hitam “berkualitas tinggi“? Saat memilih kacamata hitam, mulailah dengan mencari kacamata hitam dengan perlindungan 100% UVA dan UVB. Kacamata ini dapat memberikan perlindungan penuh terhadap sinar ultraviolet dari matahari. Cari juga kacamata hitam yang menutupi mata sepenuhnya. Kacamata Lensa wrap-around akan lebih baik karena dapat menghalangi cahaya dan silau baik samping maupun dari depan.

                      Gentle Monster Brand Kacamata Hitam yang rekomended untuk dipilih

                      Gentle Monster adalah merek kacamata mewah yang berasal dari Korea Selatan. Brand ini diluncurkan pada tahun 2011, walaupun masih relatif baru, tetapi ia bisa langsung meraih kesuksesan. Ini adalah berkat dari produk kacamatanya yang memiliki desain yang unik dan trendi sehingga mampu memuaskan para pemakainya. Selain itu Gentel Monster seringkali mengeluarkan seri khusus yang sangat unik.

                      Seperti belum lama ini, Gentle Monster melakukan kolaborasi dengan Jeny Blackpink. Mereka menciptakan seri produk yang terlihat trendy dan berkelas. Kolaborasi ini melahirkan series kacamata dengan frame yang beragam, mulai dari yang bergaya retro hingga oversize sunglasses.

                      Untuk Model Jennie-1996 C1, yang memiliki bentuk kacamata persegi panjang dengan frame berwarna silver. Dilengkapi 100% lensa hitam pelindung sinar UV dibanderol dengan harga 260.00 usd atau sekitar Rp, 4 juta.

                      gentle monster jenie
                      Gentle Monster Jenie

                      Sementara kacamata Gentle Monster Jennie-Daisy 02 yang memiliki desain persegi panjang serta gradien pink yang unik untuk perlindungan sinar UV. Frame dengan ujung melingkar yang khas melengkapi tampilannya. Series ini tersedia dalam tiga warna pilihan yakni pink, kuning, dan bening. Harganya juga dibanderol 260$ atau sekitar 4 jutaan rupiah.

                      Manfaat mengenakan Kacamata hitam

                      1. Kacamata hitam melindungi mata dari benda asing

                      Saat liburan dan berbaring di pantai atau bersepeda di sepanjang jalan tanah, kacamata hitam dapat melindungi mata dari berbagai benda asing yang berpotensi masuk kedalamnya. Pasir, dan debu dapat mengiritasi mata atau menggores kornea, yang bahkan pada resiko terburuknya bisa menyebabkan kerusakan permanen.

                      2. Kacamata hitam mengurangi efek sinar matahari.

                      Paparan sinar UV matahari dalam waktu lama dapat menyebabkan katarak, degenerasi makula, dan pterigium. Katarak membuat lensa mata menjadi kabur sehingga penglihatan terganggu. Sementara degenerasi makula adalah kerusakan makula di retina yang merusak penglihatan sentral, dan pterigium adalah pertumbuhan jaringan selaput pada bola mata.

                      Penyakit ini dapat menurukan daya penglihatan yang sangat mengganggu. Mengenakan kacamata hitam yang memiliki perlindungan UV dapat membantu melindungi dari kondisi ini dan menjaga mata sehat lebih lama.

                      3. Membantu melihat lebih baik

                      Selain melindungi kesehatan mata, memakai kacamata hitam juga bisa membantu kita melihat lebih baik dalam cahaya terang. Kacamata mengurangi silau dan meningkatkan warna dan kontras pandangan, sehingga kita dapat melihat lebih baik. Bahkan saat mengemudi di hari yang terik, mengenakan kacamata hitam dapat meningkatkan penglihatan dan mengurangi silau.

                      4. Kacamata hitam akan membantu melindungi mata seusai perawatan

                      Saat melakukan operasi mata korektif yang umum hari ini, termasuk LASIK atau operasi katarak, penting bagi kita untuk terus memakai kacamata hitam setelah prosedur untuk membantu penyembuhan. Kacamata hitam akan membantu melindungi mata dari kerusakan dan memastikan mata sembuh dengan lancar dan cepat.

                      5. Membantu untuk terhindar dari sakit kepala dan migrain.

                      Bagi banyak orang yang sering mengalami migrain atau sakit kepala parah, sinar matahari yang cerah bisa menjadi pemicu utama. Mengenakan kacamata hitam memungkinkan kita untuk menyerap sinar matahari tanpa khawatir akan menimbulkan rasa sakit dan ketidaknyamanan.

                      Apa pun alasannya, intinya adalah kacamata hitam dapat membuat mata kita lebih aman dan lebih nyaman ketika berada di luar ruangan. Jadi pastikan untuk memilih kacamata hitam berkualitas tinggi yang mampu menghalangi 100 persen sinar UVA dan UVB. Kenakan secara benar ketika dibutuhkan, sayangi mata dan kita bisa melihat dunia yang indah ini lebih lama.

                      Artikel Menarik

                      daftar film kungfu jet li

                      Daftar Film Kungfu Jet Li Terbaik yang Harus Kamu Tonton

                      0
                      Jet Li adalah salah satu legenda seni bela diri di dunia, film-filmnya telah mencapai kepopuleran yang luarbiasa selama lebih dari empat dekade. Dia membuat...